Tsabita, Sheikha Difa and Budi Fajar Supriyanto, S.Kom, M.Kom. (2024) Analisis Perbandingan Engagement Rate Untuk Konten Single Post, Carousel Dan Video Pada Akun Media Sosial Instagram @Pintara.Id. Diploma thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Instagram menjadi salah satu platform media sosial yang paling diminati dengan 85,3% dari total populasi yang memanfaatkannya. Salah satu startup yang menggunakan Instagram sebagai alat komunikasi dan pemasaran adalah Pintara Indonesia, lewat akun Instagram @pintara.id. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan tingkat engagement rate pada akun @pintaraid dan mengetahui kategori konten yang memberikan hasil engagement paling tinggi pada akun @pintara.id. Melalui dokumentasi data dengan memanfaatkan fitur Instagram Insight, penelitian ini mengumpulkan data hasil kinerja kategori konten pada akun @pintara.id yang diunggah pada 28 Februari sampai 28 Maret 2024. Konten yang dianalisis dalam penelitian ini sejumlah 30 konten, yang dikelompokkan kedalam tiga kategori jenis konten, yaitu Single Post, Carousel dan Video Reels. Data konten tersebut dianalisis dan dibandingkan satu sama lain untuk mengetahui kategori konten yang memberikan hasil paling efektif. Dari hasil pengamatan diketahui bahwa : (1) Konten Single Post memiliki rata-rata engagement rate sebesar 2,78%, kategori Carousel memiliki rata-rata engagement rate sebesar 1,13%, dan kategori Video Reels mendapatkan rata-rata engagement rate sebesar 3,51%. (2) Kategori konten Video Reels memiliki tingkat engagement rate tertinggi dibandingkan dengan kategori konten Single Post dan Carousel. Batasan pada penelitian ini adalah pada periode pengumpulan data yang hanya satu bulan dan hanya pada satu akun Instagram. Sehingga untuk penelitian selanjutnya, disarankan untuk melakukan studi penelitian yang lebih panjang dengan variasi akun yang lebih banyak.
English Abstract
Instagram is one of the most popular social media platforms with 85.3% of the total population using it. One of the startups that uses Instagram as a communication and marketing tool is Pintara Indonesia, via the Instagram account @pintara.id. This research aims to find out the comparison of engagement rates on the @pintaraid account and find out the content categories that provide the highest engagement results on the @pintara.id account. Through data documentation using the Instagram Insight feature, this research collected data on the performance results of content categories on the @pintara.id account which were uploaded from 28 February to 28 March 2024. The content analyzed in this research was 30 pieces of content, which were grouped into three categories of content types. , namely Single Post, Carousel and Video Reels. The content data is analyzed and compared with each other to find out which content categories provide the most effective results. From the observations it is known that: (1) Single Post content has an average engagement rate of 2.78%, the Carousel category has an average engagement rate of 1.13%, and the Video Reels category has an average engagement rate of 3 .51%. (2) The Video Reels content category has the highest engagement rate compared to the Single Post and Carousel content categories. The limitation of this research is that the data collection period was only one month and only on one Instagram account. So for further research, it is recommended to conduct a longer research study with a greater variety of accounts.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Identification Number: | 052417 |
Uncontrolled Keywords: | Instagram, Pemasaran Digital, Engagement rate, Kategori Konten |
Divisions: | Program Vokasi > D3 Teknologi Informasi |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 18 Sep 2024 08:30 |
Last Modified: | 18 Sep 2024 08:30 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/225838 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Sheikha Difa Tsabita.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |