Hubungan Tingkat Kecemasan dengan Kualitas Hidup pada Lansia Penderita Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Kota Malang

Widyasantika, Delfi and Dr. Ahsan, S.Kp., M.Kes and Ns. Nurona Azizah, S.Kep., M.Biomed (2024) Hubungan Tingkat Kecemasan dengan Kualitas Hidup pada Lansia Penderita Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Latar Belakang: Hipertensi merupakan salah satu masalah kesehatan yang sering dialami oleh lansia. Lansia penderita hipertensi, dapat mengalami kecemasan pada tingkat yang berbeda-beda sehingga dapat mempengaruhi kualitas hidupnya. Banyak penelitian yang telah membuktikan lansia mengalami kecemasan akibat kondisi yang dialaminya. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat kecemasan dengan kualitas hidup pada lansia penderita hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Kota Malang. Metode: Rancangan penelitian menggunakan observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampelnya adalah lansia penderita hipertensi di Puskesmas Kota Malang berjumlah 120 orang dengan kriteria inklusi berusia 60 tahun atau 60 tahun ke atas, pasien hipertensi, lansia yang kooperatif dan bersedia menjadi responden. Penelitian ini menggunakan instrumen TMAS untuk variabel tingkat kecemasan dan WHOQOLBREF untuk variabel kualitas hidup. Hasil: Hasil analisis univariat menunjukkan sebagian besar lansia penderita hipertensi memiliki tingkat kecemasan kategori sedang (45%) dan kualitas hidup kategori baik (46,7%). Hasil analisis bivariat menggunakan uji korelasi Spearman Rank diperoleh nilap p-value 0,000 dan nilai r hitung -0,732. Artinya terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat kecemasan dengan kualitas hidup dengan hubungan yang kuat. Tingkat kecemasan yang berat membuat kualitas hidup lansia buruk karena dapat mempengaruhi kehidupannya. Semakin tinggi tingkat kecemasan maka akan berdampak pada kualitas hidup lansia dengan hipertensi Kesimpulan: Diperlukan intervensi yang efektif untuk mengelola kecemasan agar kualitas hidup lansia penderita hipertensi meningkat.

English Abstract

Background: Hypertension is one of the health problems often experienced by the elderly. Elderly people with hypertension can experience anxiety at different levels so that it can affect their quality of life. Many studies have proven that the elderly experience anxiety due to the conditions they experience. Objective: This study aims to determine the relationship between anxiety levels and quality of life in elderly people with hypertension in the Malang City Health Center Working Area. Methods: The research design used analytic observations with a cross sectional approach. The sample was elderly people with hypertension at the Malang City Health Center, totaling 120 people with inclusion criteria aged 60 years or 60 years and over, hypertensive patients, elderly who were cooperative and willing to become respondents. This study used TMAS instruments for anxiety level variables and WHOQOLBREF for quality of life variables. Results: The results of univariate analysis showed that most elderly people with hypertension had a moderate level of anxiety (45%) and a good quality of life (46.7%). The results of bivariate analysis using the Spearman Rank correlation test obtained a p-value of 0.000 and a calculated r value of -0.732. This means that there is a significant relationship between anxiety level and quality of life with a strong relationship strength. Severe anxiety levels make the quality of life of the elderly poor because it can affect their lives. The higher the level of anxiety, the impact on the quality of life of the elderly with hypertension Conclusion: Effective interventions are needed to manage anxiety so that the quality of life of elderly people with hypertension increases

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052416
Uncontrolled Keywords: Tingkat kecemasan, kualitas hidup, lansia, hipertensi.Anxiety level, quality of life, elderly, hypertension
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 14 Aug 2024 06:23
Last Modified: 14 Aug 2024 06:23
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/224018
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Delfi Widyasantika.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item