Pengaruh Edukasi Self care Berbasis Website Terhadap Pemberdayaan Keluarga Dengan Pasien Gagal Jantung

Ardhia, Jessica Fio and Alfrina Hany, S. Kp., M.Ng (AC) and Akhiyan Hadi Susanto, S.Kep, M. Biomed (2024) Pengaruh Edukasi Self care Berbasis Website Terhadap Pemberdayaan Keluarga Dengan Pasien Gagal Jantung. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penyakit gagal jantung dalam jangka panjang akan menyebabkan penurunan fungsi tubuh sehingga memerlukan bantuan keluarga untuk memenuhi kebutuhan self care di rumah. Keluarga perlu diberikan informasi self care untuk meningkatkan pemberdayaan dalam hal pengetahuan sehingga berkompeten memenuhi kebutuhan self care dan lebih yakin mengatasi masalah kesehatan secara mandiri atau melalui bantuan pelayanan kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh edukasi melalui website terhadap pemberdayaan keluarga dengan pasien gagal jantung. Penelitian ini menggunakan metode quasy experimental dengan desain pretest and posttest with control group. Jumlah sampel pada penelitian ini berjumlah 44 responden yang terdiri dari 22 orang kelompok kontrol dengan edukasi menggunakan leaflet dan 22 orang kelompok intervensi dengan edukasi menggunakan website. Pemberdayaan keluarga diukur menggunakan kuesioner Family Empowerment Scale (FES). Data yang didapatkan dianalisis menggunakan uji T yaitu uji paired sample t-test dan uji independent sample t-test untuk mengetahui pengaruh edukasi website. Hasil uji Paired Sample t-test menunjukkan bahwa pada kedua kelompok memiliki nilai 0.000 (p-value <0.05). Sedangkan pada uji Independent Sample t-test menunjukkan nilai 0,000 (p-value <0.05). Dapat disimpulkan bahwa edukasi self care berbasis website terbukti lebih efektif dalam meningkatkan pemberdayaan keluarga. Diharapkan penggunaan website sebagai edukasi self care dapat menjadi bagian dari layanan edukasi di rumah sakit untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mengenal self care kepada keluarga.

English Abstract

Heart failure in the long term will cause a decline in body so need family help to meet self care needs at home. Families need to be given self care information to increase empowerment in terms knowledge so that families are competent to meet self care needs and more confident to dealing with the problems independently or through the assistance of health services. This aim of this research is to determine the effect of education based website toward empowering families with heart failure patients. This research uses method is quasiexperimental by design pretest and posttest with control group. The total sample in this study was 44 respondents consisting of 22 people in the control group with education using leaflets and 22 people in the intervention group with education using website. Empowerment family was measured using a Family Empowerment Scale (FES) questionnaire. The data obtained was analyzed using the t-test namely the paired sample t-test and the independent sample t-test to find out the influence of education website. The paired sample t-test result shows that both groups have a value of 0.000 (p-value <0.05). Meanwhile, the independent Sample t-test, is 0.000 (p-value <0.05). It can be concluded that education self care based website proven to be more effective in increasing family empowerment. It is hoped that website as a media for self-care education can become part of educational services in hospitals to increase knowledge and skills regarding self-care for families.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052416
Uncontrolled Keywords: Gagal Jantung, Pemberdayaan Keluarga. Edukasi Self care Website-Heart Failure, Family Empowerment, Education Self care Website
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 13 Aug 2024 06:06
Last Modified: 13 Aug 2024 06:06
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/223782
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Jessica Fio Ardhia.pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB)

Actions (login required)

View Item View Item