Analisis Tingkat Kerentanan Pantai Menggunakan Metode Coastal Vulnerability Index (Studi Kasus: Pesisir Pantai Desa Purwodadi, Malang Selatan)

Larasati, Aurelia Putri and Drs. Didik Yudianto, M.Si and Ir. Faridha Aprilia, S.T., M.Eng. (2024) Analisis Tingkat Kerentanan Pantai Menggunakan Metode Coastal Vulnerability Index (Studi Kasus: Pesisir Pantai Desa Purwodadi, Malang Selatan). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pesisir merupakan wilayah batas peralihan antara daratan dan lautan yang umumnya digunakan sebagai kawasan pemukiman, budidaya perikanan, pertanian, pariwisata, dan sebagainya. Pada wilayah ini, sedimen dapat diendapkan dan berpindah akibat beberapa faktor seperti gelombang, pasang surut, maupun kegiatan manusia. Maka dari itu, wilayah pesisir pantai akan memiliki kerentanan yang diakibatkan oleh ancaman dari lautan maupun daratan. Desa Purwodadi, Kecamatan Tirtoyudo, Kabupaten Malang merupakan salah satu desa yang di Malang Selatan yang kawasan pesisirnya digunakan sebagai area pemukiman dan pariwisata. Oleh karena itu, penelitian dilakukan untuk mengetahui dan menganalisis nilai indeks kerentanan pantai menggunakan metode CVI (Coastal Vulnerability Index). Metode CVI merupakan metode pemeringkatan relatif berbasis skala indeks dari parameter fisik seperti geomorfologi, perubahan garis pantai, kemiringan pantai, ketinggian permukaan tanah, perubahan muka air laut relatif, tinggi gelombang laut rata-rata, dan kisaran tunggang pasang surut. Penelitian ini menggunakan data primer berupa data geomorfologi pantai dan data geologi yang didapatkan dari pengamatan lapangan, selain itu digunakan juga data sekunder yang didapatkan dari berbagai macam laman (citra Landsat- 8 – laman USGS; BATNAS, DEMNAS, dan data prediksi pasang surut – laman BIG; sea level daily gridded data dan significant height of combined wind waves and swell data – laman Copernicus; batas administrasi desa – peta RBI). Berdasarkan penelitian yang dilakukan, dihasilkan persebaran nilai indeks kerentanan pantai di pesisir Desa Purwodadi, Malang Selatan yang berkisar pada rentang 1,07 hingga 11,34 dan dapat dikategorikan pada kerentanan sangat rendah hingga sedang. Hal ini mengindikasikan bahwa pesisir pantai Desa Purwodadi relatif stabil dan memiliki resiko kerusakan yang lebih rendah akibat perubahan fisik lingkungan akibat erosi, penggenangan, maupun kenaikan permukaan air laut.

English Abstract

The coastal zone is a transitional boundary between land and ocean that is generally used as a residential area, aquaculture, agriculture, tourism, and so on. In this area, sediments can be deposited and moved due to several factors such as waves, tides, and human activities. Therefore, coastal areas will have vulnerabilities caused by threats from the ocean and land. Purwodadi Village, Tirtoyudo Sub-district, Malang Regency is one of the villages in South Malang where the coastal area is used as a residential and tourism area. Because of that, research was conducted to determine and analyze the value of the coastal vulnerability index using the CVI (Coastal Vulnerability Index) method. The CVI method is an index scale-based relative ranking method of physical parameters such as geomorphology, shoreline change, coastal slope, land surface elevation, relative sea level change, mean sea wave height, and tidal range. This research uses primary data in the form of coastal geomorphology data and geological data obtained from field observations, but also secondary data obtained from various pages (Landsat-8 data - USGS page; BATNAS, DEMNAS, and tide prediction data - BIG page; sea level daily gridded data and significant height of combined wind waves and swell data - Copernicus page; village administrative boundaries - RBI map). Based on the research conducted, the resulting distribution of coastal vulnerability index values on the coast of Purwodadi Village, South Malang ranges from 1,07 to 11,34 and can be categorized in very low to moderate vulnerability. This indicates that the coast of Purwodadi Village is relatively stable and has a lower risk of damage due to physical changes in the environment due to erosion, inundation, and sea level rise.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524090187
Uncontrolled Keywords: Indeks Kerentanan Pantai, CVI, Penginderaan Jauh, Desa Purwodadi, Malang Selatan
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Geofisika
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 21 Aug 2024 06:23
Last Modified: 21 Aug 2024 06:23
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/223603
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
AURELIA PUTRI LARASATI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (10MB)

Actions (login required)

View Item View Item