Perancangan Interaksi Sistem Manajemen Kos Dengan Metode Design Thinking (Studi Kasus: Kos Arga Wilis)

Sasongko, Daniel Indra and Hanifah Muslimah Az-zahra, S.Sn., M.Ds and Buce Trias Hanggara, S.Kom., M.Kom. (2024) Perancangan Interaksi Sistem Manajemen Kos Dengan Metode Design Thinking (Studi Kasus: Kos Arga Wilis). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada era digital yang semakin berkembang, pentingnya pemanfaatan teknologi informasi dalam industri semakin terasa mendalam, termasuk dalam industri penginapan seperti kos. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sebuah sistem manajemen kos, sebagai solusi atas permasalahan yang dihadapi oleh pemilik Kos Arga Wilis terkait dengan pemeliharaan fasilitas kamar. Adanya perbedaan antara lokasi usaha dan domisili pemilik kos, mengharuskan proses pengawasan pemeliharaan fasilitas kamar dilakukan secara jarak jauh yang kurang terkontrol. Luaran dari perancangan ini, merupakan sebuah prototype yang memungkinkan pemilik kos untuk melakukan pemantauan progress maintenance kamar yang lebih terkontrol, karena melibatkan penyewa kos untuk mengevaluasi hasil maintenance yang telah dilakukan oleh pegawai. Selain itu, prototype yang dibuat juga dapat membantu pemilik kos, dalam mengatasi permasalahanpermasalahan umum terkait manajemen kos, seperti monitoring okupansi kamar, dan sebagainya. Pendekatan design thinking digunakan dalam perancangan sistem ini, dengan proses mulai dari tahap empathize hingga testing. Proses perancangan diawali dengan tahap empathize hingga pembuatan prototype, yang kemudian diuji menggunakan metode usability testing. Selama proses pengujian, observasi terhadap partisipan pengujian juga dilakukan untuk mengamati perilaku partisipan dalam berinteraksi dengan sistem. Hasil observasi menunjukkan sebagian besar partisipan mampu berinterkasi dengan baik dan menyelesaikan task yang diberikan tanpa kesulitan, meskipun partisipan yang berumur lanjut memerlukan waktu pengerjaan lebih lama. System usability scale (SUS) yang digunakan untuk mengukur kepuasan pengguna, menunjukkan ratarata skor 83,5, yang dinyatakan sebagai tingkat kepuasan yang baik dari sudut pandang acceptability, grade scale, dan adjective rating. Berdasarkan rata-rata skor SUS yang didapatkan dan umpan balik yang diberikan oleh para partisipan selama pengujian, dapat disimpulkan bahwa tingkat kepuasan pengguna dalam menggunakan sistem manajemen kos sudah baik

English Abstract

In the growing digital era, the importance of utilizing information technology in the industry is increasingly felt in depth, including in the lodging industry such as boarding houses. This research aims to design a boarding house management system, as a solution to the problems faced by the owner of Arga Wilis Boarding House related to the maintenance of room facilities. The difference between the location of the business and the domicile of the owner of the boarding house, requires the process of supervising the maintenance of room facilities to be carried out remotely which is less controlled. The output of this design is a prototype that allows boarding house owners to monitor room maintenance progress more controlled, because it involves boarding house tenants to evaluate the results of maintenance that has been carried out by employees. In addition, the prototype created can also help boarding house owners, in overcoming common problems related to boarding house management, such as monitoring room occupancy, and so on. The design thinking approach is used in designing this system, with the process starting from the empathize stage to testing. The design process begins with the empathize stage to create a prototype, which is then tested using the usability testing method. During the testing process, observations of the test participants were also made to observe their behavior in interacting with the system. The observation results showed that most participants were able to interact well and complete the given tasks without difficulty, although older participants required longer processing time. The system usability scale (SUS) used to measure user satisfaction, showed an average score of 83.5, which is stated as a good level of satisfaction from the point of view of acceptability, grade scale, and adjective rating. Based on the average SUS score obtained and the feedback given by the participants during testing, it can be concluded that the level of user satisfaction in using the boarding management system is good

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524150311
Uncontrolled Keywords: Design Thinking, Usability Testing, System Usability Scale (SUS)-Design Thinking, Usability Testing, System Usability Scale (SUS)
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknologi Informasi
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 02 Aug 2024 03:08
Last Modified: 02 Aug 2024 03:08
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/223386
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Daniel Indra Sasongko.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item