Peran Celebrity Endorser dan Citra Merek Dalam Mempengaruhi Keputusan Pembelian Konsumen Furrendori Beta (Studi Kasus Konsumen Furrendori Beta)

Alwi, Fahmi (2023) Peran Celebrity Endorser dan Citra Merek Dalam Mempengaruhi Keputusan Pembelian Konsumen Furrendori Beta (Studi Kasus Konsumen Furrendori Beta). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa peran celebrity endorser dan citra merek terhadap keputusan pembelian konsumen di furrendori beta. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif yang menjelaskan penelitian berlandaskan pada filsafat positivisme, digunakan untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu, pegumpulan data menggunakan instrumen penelitian, analisis data bersifat kuantitatif/statistik, dengan tujuan untuk menggambarkan dan menguji hipotesis yang telah ditetapkan. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 60 responden yaitu pengikut sosial media Instagram Furendori Betta dan pernah membeli produk Furrendori Beta. Penelitian ini menggunakan primer yang berasal dari kuesioner dengan skala Likert. Analisis data menggunakan linear berganda dibantu oleh software SPSS 25. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel celebrity endorser tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian dan variabel citra merek berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Penelitian ini menyarankan furrendori beta melakukan endorse terhadap public figure yang terkenal yang menyukai ikan cupang dan meningkatkan kepercayaan, keahlian, daya tarik, rasa hormat dan kesamaan.

English Abstract

This study aims to determine the role and analyze of celebrity endorsers and brand image on consumer purchasing decisions in furrendori beta. This type of research is quantitative which describes research based on the philosophy of positivism, is used to examine certain populations or samples, data collection uses research instruments, data analysis is quantitative/statistical in nature, with the aim of describing and testing established hypotheses. This study used a sample of 60 respondents, namely Furendori Betta Instagram social media followers and had purchased Furrendori Beta products. This study uses a primer derived from a questionnaire with a Likert scale. Data analysis using multiple linear assisted by SPSS 25 software. The results showed that the celebrity endorser variable had no effect on purchasing decisions and the brand image variable had an effect on purchasing decisions. This study suggests that furrendori beta endorse well-known public figures who like betta fish and increase trust, expertise, attractiveness, respect and similarity.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052301
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Annisti Nurul F
Date Deposited: 21 Jun 2024 03:07
Last Modified: 21 Jun 2024 03:07
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/221600
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Fahmi Alwi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item