Redesain Interior Panti Rehabilitasi Narkoba IPWL BMCI

Al Jabar, Mochamad Malik and Kristanto Adi Nugroho, S.T., M.T. (2023) Redesain Interior Panti Rehabilitasi Narkoba IPWL BMCI. Diploma thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Peredaran penyalahgunaan narkoba dari tahun ke tahun semakin meningkat yang mana terdapat 275 juta dari populasi dunia di tahun 2016 positif menggunakan obat-obatan terlarang, sehingga untuk menanggulangi masalah tersebut adalah dengan membuka sebuah fasilitas rehabilitasi untuk pecandu narkotika. Di Indonesia sudah banyak penyediaan fasilitas yang digunakan sebagai rumah rehabilitasi juga beberapa diantara panti rehabilitasi tersebut menggunakan metode therapeutic community atau terapi komunitas, terapi komunitas merupakan metode terapi dalam sebuah panti rehabilitasi dimana dalam proses pemulihannya pasien dilibatkan untuk saling berinteraksi dengan pasien yang lain dengan tujuan untuk memulihkan Kesehatan individu dengan membentuk perilaku yang baik. Salah satu dari lembaga yang menggunakan metode yang sama adalah lembaga Institusi Penerima Wajib Lapor Bahrul Maghfiroh Cinta Indonesia atau IPWL BMCI. Namun dalam penerapan terapi komunitas panti rehabilitasi IPWL BMCI belum berlangsung dengan optimal, Hal ini didasari dari permasalahan kurang optimalnya pendekatan terapi komunitas yang salah satu aspek pendukung dari pendekatan tersebut adalah lingkungan fisik yang nyaman, sehat dan bersih. Kurang optimalnya cara yang diberikan mengakibatkan gangguan mental pada residen yang juga menyebabkan rusaknya fasilitas panti rehabilitasi. Sehingga solusi yang bisa ditawarkan melalui bidang arsitektur adalah penggunaan konsep healing environment. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, dipilihanya metode ini agar sumber informasi yang diperoleh lebih akurat dan jelas, karena langsung berasal dari pengguna panti rehabilitasi, sehingga dapat lebih memahami aktivitas, kondisi, dan kebutuhan panti rehabilitasi IPWL BMCI. Hasil dari penilitian ini adalah desain interior panti rehabilitasi narkoba IPWL BMCI yang menggunakan konsep healing environment. Penerapan konsep healing environment ini melibatkan 3 pendekatan yakni, alam, indera dan psikologi. Pendekatan alam bisa dilakukan dengan membuat sebuah warna healing untuk ruangan atau penggunaan healing garden yang dimanfaatkan diluar ruangan. Pendekatan lain berupa indera yang salah satunya didapati dari warna dan taman yang merangsang penglihatan, harum bunga lavender dan melati yang merangsang penciuman, dan gesekan antar tumbuhan yang merangsang indera pendengaran. Dan pendekatan terakhir adalah pendekatan psikologis. Salah satu capaian psikologis dalam konsep healing environment adalah bertujuan untuk membuat kenyamanan secara fisik, aspek kenyamanan ini bisa terwujud salah satunya dengan menerapkan homey atmosphere. Penerapan dari pada homey atmosphere ini bisa dimulai dengan kenyamanan furniture, dekorasi rumahan dsb. Perpaduan dari 3 pendekatan tersebut secara tidak langsung akan membuat sebuah lingkungan yang nyaman dan sehat, sehingga akan mempermudah pasien dan pengawas melaksanakan terapi komunitas.dapat menunjang lingkungan untuk digunakan terapi komunitas.

English Abstract

The circulation of drugs is increasing from year to year where there are 275 million of the world's population in 2016 using illegal drugs, this is also increasing from year to year, so to overcome this problem is to open a rehabilitation facility for narcotics addicts. In Indonesia, there are many facilities that are used as rehabilitation homes and some of these rehabilitation homes use the community therapy method or community therapy. Community therapy is a therapy method in a rehabilitation home where in the recovery process patients are involved in interacting with other patients with the aim of restoring individual health by establishing good behavior. One of the institutions that uses the same method is the Bahrul Maghfiroh Cinta Indonesia Mandatory Report Recipient Institution or IPWL BMCI. However, the implementation of community therapy at the IPWL BMCI rehabilitation center has not been running optimally. This is based on the problem of a less than optimal community therapy approach where one of the supporting aspects of this approach is a physical environment that is comfortable, healthy and clean. The less than optimal methods provided resulted in mental disorders in the population which also caused damage to the rehabilitation center facilities. So the solution that can be offered through the field of architecture is the use of the healing environment concept. This research uses a qualitative descriptive method, this method was chosen so that the source of information obtained is more accurate and clear, because it comes directly from rehabilitation center users, so that we can better understand the activities, conditions and needs of the IPWL BMCI rehabilitation center. The result of this research is the interior design of the IPWL BMCI drug rehabilitation center which uses the healing environment concept. The application of the healing environment concept involves 3 approaches, namely, nature, the senses and psychology. A natural approach can be done by creating healing colors for the room or using a healing garden that is used outdoors. Another approach is in the form of the senses,iv ` one of which is obtained from colors and gardens which stimulate sight, the smell of lavender and jasmine which stimulates smell, and killing plants which stimulate the sense of hearing. And the final approach is a psychological approach. One of the psychological achievements in the healing environment concept aims to create physical comfort. This aspect of comfort can be realized one way by implementing a homey atmosphere. Applying this homey atmosphere can start with ergonomic furniture, home decorations, etc. The combination of these 3 approaches will indirectly create a comfortable and healthy environment, making it easier for patients and supervisors to carry out community therapy. It can support the environment for use in community therapy.nity therapy.

Item Type: Thesis (Diploma)
Identification Number: 0523170649
Uncontrolled Keywords: Panti Rehabilitasi Narkoba, Terapi Komunitas, Healing Environment, Natural-Drug Rehabilitation Center, Community Therapy, Healing Environment, Natural
Divisions: Program Vokasi > D4 Desain Grafis
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 21 Jun 2024 08:22
Last Modified: 21 Jun 2024 08:22
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/221098
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Mochamad Malik Al jabar.pdf
Restricted to Registered users only

Download (22MB)

Actions (login required)

View Item View Item