Perempuan Sebagai Pengawas Pemilu Ad Hoc Pada Tahapan Pemilu 2024 di Kota Batu (Studi Pada Panwascam di Kota Batu)

Hermawan, Annisa Kusumastuti and M. Barqah Prantama, S.AP., M.AP (2024) Perempuan Sebagai Pengawas Pemilu Ad Hoc Pada Tahapan Pemilu 2024 di Kota Batu (Studi Pada Panwascam di Kota Batu). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pemilu merupakan tahapan yang krusial dalam proses demokrasi dan tidak dapat lepas dari peran penyelenggara Pemilu, salah satunya adalah sebagai Pengawas Pemilu. Pengawasan Pemilu yang efektif memerlukan keterlibatan aktif dari seluruh lapisan masyarakat, termasuk perempuan. Fokus penelitian ini membahas mengenai perempuan sebagai Panwascam dalam tahapan Pemilu 2024 di Kota Batu. Penelitian ini menggunakan teori pengawasan oleh Sarwoto, terdapat dua teknik pengawasan yakni pengawasan langsung dan pengawasan tidak langsung. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif studi kasus dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara yang bersifat purposive sampling, studi pustaka, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengawasan yang dilakukan oleh Panwascam di Kota Batu berjalan dengan optimal dan sesuai dengan peraturan yang ada. Meskipun, terdapat kendala dan pelanggaran, tetapi hal tersebut telah diselesaikan oleh Panwascam dengan baik. Selain itu, Panwascam perempuan di Kota Batu juga mengalami tantangan dan hambatan ketika menjadi Panwascam.

English Abstract

Election is a crucial stage in the democratic process and cannot be separated from the role of elections organizers, one of which is an Election Supervisors. effective election supervision requires active involvement from all layers of society, including women. The focus of this research discusses women as Sub-District Election Supervisory Committee members in the 2024 Election stage in Batu City. This research uses supervision theory by Sarwoto, which consists of two supervision techniques : direct supervision and indirect supervision. This study employs a qualitative case study research method with data collection techniques using purposive sampling interviews, literature studies, and documentation. The results of this study indicate that supervision carried out by the Sub-District Election Supervisory Committee in Batu City runs optimally and in accordance with existing regulations. Although there are constraints and violations, these issues have been resolved well by the Sub-District Election Supervisory Committee. Furthermore, female sub-members in Batu City also face challenges and obstacles during

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052411
Uncontrolled Keywords: Pemilu, Perempuan, Panwascam, Pengawasan, Kota Batu-Election, Women, Sub-District Election Supervisory Committee, Supervisors, Batu City
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 13 Jun 2024 08:19
Last Modified: 13 Jun 2024 08:19
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/220893
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Annisa Kusumastuti Hermawan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB)

Actions (login required)

View Item View Item