Aplikasi Ozon dan Ultrasound untuk Degradasi Aflatoksin pada Biji Jagung (Zea Mays L.)

Ar-Raffi, Naufal Adi and Ahmad Zaki Mubarok, STP., M.Si., Ph.D. (2024) Aplikasi Ozon dan Ultrasound untuk Degradasi Aflatoksin pada Biji Jagung (Zea Mays L.). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Jagung merupakan komoditas unggulan strategis yang berperan penting terhadap perekonomian nasional karena fungsinya yang multiguna baik sebagai pangan maupun pakan. Saat ini, lebih dari 50% jagung digunakan dalam pembuatan pakan terutama ayam ras. Namun, dari sampel jagung yang ada di pasaran, terdapat setidaknya 50% sampel yang tercemar aflatoksin dengan kadar 50-1000 ppb. Padahal, batas maksimum cemaran aflatoksin yang ditetapkan Badan Pengawas Obat dan Makanan untuk aflatoksin B1 pada komoditas jagung adalah 20 ppb atau total aflatoksin tidak melebihi 35 ppb. Untuk mengatasi masalah tersebut, aplikasi ozon dan ultrasound masing-masing memiliki kemampuan dalam degradasi aflatoksin, sehingga kombinasi ozon-ultrasound akan memiliki potensi yang cukup efektif dalam degradasi aflatoksin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh aplikasi ozon-ultrasound pada berbagai variasi pH dan waktu terhadap kadar aflatoksin, warna, dan kadar protein dari jagung. Desain rancangan penelitian yang digunakan terdiri dari 2 faktor yaitu variasi pH 7 dan 4 dengan 3 variasi lama waktu yaitu 15 menit, 20 menit, dan 25 menit, sehingga diperoleh total 6 sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variasi pH dan waktu treatment ozon-ultrasound memberikan pengaruh baik terhadap kadar aflatoksin, warna, maupun kadar protein dari jagung. Adapun perlakuan terbaik yaitu pada variasi P1T1 dengan pH 7 dan waktu 15 menit yang memiliki nilai L1, L2, dan L∞ paling minimal atau paling rendah dibanding variasi lainnya. Pada variasi P1T1 ini memiliki kadar aflatoksin sebesar 37,66 μg/kg, nilai perbedaan warna (ΔE) sebesar 2,7, dan kadar protein sebesar 11,19%.

English Abstract

Corn is a strategic superior commodity that plays an important role in the national economy because of its multipurpose function, both as food and feed. Currently, more than 50% of corn is used in making feed, especially for purebred chickens. However, of the corn samples on the market, there are at least 50% of the samples contaminated with aflatoxin with levels of 50 - 1000 ppb. In fact, the maximum limit for aflatoxin contamination set by the Food and Drug Supervisory Agency for aflatoxin B1 in corn commodities is 20 ppb or the total aflatoxin does not exceed 35 ppb. To overcome this problem, the application of ozone and ultrasound each has the ability to degrade aflatoxin, so that the ozone-ultrasound combination will have the potential to be quite effective in degrading aflatoxin. The aim of this research is to determine the effect of ozone-ultrasound application at various variations in pH and time on aflatoxin levels, color and protein content of corn. The research design used consisted of 2 factors, namely variations in pH 7 and 4 with 3 variations in length of time, namely 15 minutes, 20 minutes and 25 minutes, so that a total of 6 samples were obtained. The research results showed that variations in pH and ozone-ultrasound treatment time had a good influence on the aflatoxin levels, color and protein levels of corn. The best treatment is the P1T1 variation with a pH of 7 and a time of 15 minutes which has the minimum or lowest L1, L2 and L∞ values compared to the other variations. This P1T1 variation has an aflatoxin content of 37.66 μg/kg, a color difference value (ΔE) of 2.7, and a protein content of 11.19%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524100090
Uncontrolled Keywords: Aflatoksin, Jagung, Ozon, pH, Ultrasound-Aflatoxin, Corn, Ozone, pH, Ultrasound
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 11 Jun 2024 07:36
Last Modified: 11 Jun 2024 07:36
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/220452
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Naufal Adi Ar-Raffi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item