Analisis Strategi Pengembangan Usaha Pembenihan Udang Vanamei (Litopenaeus Vannamei) Pada Tambak Pembenihan Ratu Rhaisa Dusun Panyuran, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, Jawa Timur

Putri, Ayu Andriyani Dwi and Dr. Ir. Agus Tjahjono, MS (2024) Analisis Strategi Pengembangan Usaha Pembenihan Udang Vanamei (Litopenaeus Vannamei) Pada Tambak Pembenihan Ratu Rhaisa Dusun Panyuran, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kabupaten Tuban dalam bidang budidaya memiliki jumlah produksi yang cukup stabil. Komoditas yang dibudidayakan salah satunya yang mendominasi yakni benih udang vanamei. Usaha pembenihan udang Ratu Rhaisa merupakan usaha yang bergerak pada bidang pembenihan udang vanamei. Usaha pembenihan udang ini di dirikan sejak tahun 1999 yang didirikan oleh bapak Lukman Hakim dan kemudian dilanjutkan oleh Bapak Alim hingga saat ini. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis kondisi faktual usaha pembenihan udang vanamei yang dapat ditinjau dari beberapa aspek diantaranya aspek teknis, manajemen, lingkungan, pemasaran, sosial ekonomi, dan finansial. Mengidentifikasi faktor internal dan ekternal yang mempengaruhi usaha. Serta menganalisis strategi pengembangan pada usaha pembenihan udang vanamei Tambak Ratu Rhaisa. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif. Dalam penelitian ini, bentuk data berupa data kualitatif dan kuantiatif. Sampel yang diambil yakni dengan menggunakan teknik purposive sampling. Jenis data dalam penelitian ini yaitu data primer dan data sekunder dengan sumber data primer diperoleh dari responden yakni pemilik serta karyawan (teknisi). Sedangkan data sekunder diperoleh dengan sumber berupa jurnal, laporan penelitian terdahulu, situs BPS Kabupaten Tuban, dan situs pemerintahan Kabupaten Tuban. Metode pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, wawancara, kuesioner, dan dokumentasi. Terdapat dua jenis analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis data kualitatif dan analisis data kuantitaif. Hasil penelitian ini didapatkan bahwa usaha pembenihan udang vanamei Ratu Rhaisa menguntungkan setelah dilakukan analisis finansial baik jangka pendek (opersional) maupun jangka panjang (strategis). Aspek non finansial pada usaha ini terdiri dari aspek teknis, manajemen, lingkungan, pemasaran, dan sosial ekonomi. Analisis opersional diperoleh modal usaha sebesar modal sebesar Rp 790.095.000 total biaya (TC) meliputi akumulasi biaya variabel dengan tetap yakni sebesar Rp 4.631.169.975 penerimaan sebesar Rp 6.692.700.000 keuntungan sebesar Rp 2.061.530.025 R/C Ratio sebesar 1,445 BEP sales sebesar Rp 841.272.026 BEP unit sebanyak 120.182.718 rentabilitas sebesar 44,51% dalam periode satu tahun dan RTC sebesar 44%. Sedangkan untuk analisis strategis diperoleh NPV sebesar Rp 6.837.982.418 Net B/C diperoleh nilai sebesar 9,68, nilai IRR pada sebesar 260% payback period sebesar 0,43 tahun atau 5,1 bulan. Analisis sensitivitas yang dilakukan pada usaha pembenihan udang vanamei Ratu Rhaisa yakni dengan 4 skenario. Skenario normal, skenario I adalah biaya naik sebesar 40% dan benefit tetap. Sedangkan skenario II yakni biaya tetap dan benefit turun sebesar 28%. Skenario III yaitu biaya naik 16% dan benefit turun 16%. Dari semua skenario yang sudah dilakukan dapat disimpulkan bahwa usaha sensitif terhadap perubahan yang ada tetapi tetap pada usaha yang menguntungkan. Analisis matriks internal eksternal (IE) posisi usaha berada pada sel II yaitu growth and build dengan konsentrasi pada strategi intensif (penetrasi pasar, penembangan pasar, dan pengembangan produk). Berdasarkan analisis diagram SWOT, usaha ini berada pada kuadran I, usaha memiliki posisi yang baik untuk memanfaatkan peluang karena kekuatan dan potensinya yang dimiliki. Berdasakan analisis SWOT, implementasi strategi yang dapat dijalankan oleh usaha pembenihan Ratu Rhaisa yakni dengan strategi SO. Dengan strategi berupa pengembangan benur yang unggul, meningkatkan volume produksi yang berkualitas dengan mengoptimalkan lahan yang ada, menjaga kualitas benur dengan memaksimalkan pakan serta sarana dan prasarana yang ada, dan menjaga komunikasi baik internal maupun eksternal.

English Abstract

Tuban Regency in the cultivation sector has quite stable production numbers. One of the dominant commodities cultivated is vanamei shrimp seeds. Ratu Rhaisa's shrimp hatchery business is a business that operates in the vanamei shrimp hatchery sector. This shrimp hatchery business was founded in 1999 by Mr. Lukman Hakim and then continued by Mr. Alim to this day. The aim of this research is to analyze the factual conditions of the vanamei shrimp hatchery business which can be viewed from several aspects including technical, management, environmental, marketing, socio-economic and financial aspects. Identify internal and external factors that influence business. As well as analyzing development strategies in the Tambak Ratu Rhaisa vanamei shrimp hatchery business. This research uses descriptive research. In this research, the form of data is qualitative and quantitative data. The samples taken were using purposive sampling technique. The types of data in this research are primary data and secondary data with primary data sources obtained from respondents, namely owners and employees (technicians). Meanwhile, secondary data was obtained from sources in the form of journals, previous research reports, the Tuban Regency BPS website, and the Tuban Regency government website. The data collection methods used were observation, interviews, questionnaires and documentation. There are two types of data analysis used in this research, namely qualitative data analysis and quantitative data analysis. The results of this research showed that Ratu Rhaisa's vanamei shrimp hatchery business was profitable after carrying out financial analysis, both short term (operational) and long term (strategic). The non-financial aspects of this business consist of technical, management, environmental, marketing and socioeconomic aspects. Operational analysis obtained business capital of Rp 790.095.000 total costs (TC) including accumulated variable and fixed costs of Rp 4.631.169.975 revenue of Rp 6.692.700.000 profit of Rp 2.061.530.025 R/C Ratio of 1,445 BEP sales of Rp 841.272.026 BEP units amounting to 120.182.718 profitability of 44.51% in one year period and RTC of 44%. Meanwhile, for strategic analysis, the NPV was obtained at Rp 6.837.982.418. Net B/C was obtained at a value of 9,68, the IRR value at 260% payback period was 0,43 years or 5,1 months. Sensitivity analysis was carried out on Ratu Rhaisa's vanamei shrimp hatchery business using 4 scenarios. The normal scenario, scenario I, is that costs increase by 40% and benefits remain the same. Meanwhile, in scenario II, fixed costs and benefits decrease by 28%. Scenario III is that costs increase 16% and benefits decrease 16%. From all the scenarios that have been carried out, it can be concluded that the business is sensitive to existing changes but remains a profitable business. Internal external (IE) matrix analysis shows that the business position is in cell II, namely growth and build with a concentration on intensive strategies (market penetration, market development and product development).Based on the SWOT diagram analysis, this business is in quadrant I, the business is in a good position to take advantage of opportunities because of its strength and potential. Based on the SWOT analysis, the implementation strategy that can be implemented by the Ratu Rhaisa hatchery business is the SO strategy. With strategies in the form of developing superior fry, increasing quality production volumes by optimizing existing land, maintaining fry quality by maximizing feed and existing facilities and infrastructure, and maintaining communication both internally and externally.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524080048
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Agrobisnis Perikanan
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 30 May 2024 06:13
Last Modified: 30 May 2024 06:13
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/219738
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Ayu Andriyani Dwi Putri.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Actions (login required)

View Item View Item