Luzia, Viola Audrey and Galih Panji Hardiko, S.TP., M.T (2023) Penggunaan Influencer Marketing Sebagai Strategi Pemasaran @Oddyscarf Hijab Di Tiktok. Diploma thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Industri fashion muslim terus berkembang dengan pesat di Indonesia dengan peminat yang sangat tinggi. Hal tersebut melatarbelakangi berdirinya @oddyscarf, Usaha berbasis online yang ada di Kota Malang, Jawa Timur. @oddyscarf menawarkan produk hijab berkualitas dengan harga terjangkau. Sebagai Usaha dengan target pasar remaja dan mahasiswa, @oddyscarf melakukan pemasaran Online menggunakan media sosial Tiktok dimana saat ini pemasaran melalui media sosial sangat populer di kalangan remaja. Dalam melakukan proses pemasaran di tiktok dibutuhkan strategi pemasaran yang efektif dan efisien untuk perkembangan usaha. Strategi pemasaran menggunakan iklan berbayar di tiktok belum efektif dan efisien dalam memasarkan produk hijab @oddyscarf di tiktok. Influencer marketing digunakan sebagai strategi pemasaran @oddyscarf hijab di tiktok untuk membantu mengatasi permasalahan tersebut. Hasil penggunaan Influencer marketing diambil dari hasil insight pada akun tiktok @oddyscarf. Terdapat hasil positif berupa 22 profile views, 13 Likes, 4 comments, 7 shares dan 9 followers baru setelah penerapan Influencer marketing. Namun, dengan melibatkan lebih banyak Influencer dan variasi waktu posting konten dapat dilakukan @oddyscarf di masa depan untuk mendapatkan hasil maksimal dari penerapan Influencer marketing .
English Abstract
The Muslim fashion industry is rapidly growing in Indonesia with a high demand from consumers. This has led to the establishment of @oddyscarf, an online -based business located in Malang, East Java. @oddyscarf offers high-quality hijab products at affordable prices. Targeting the young generation, particularly teenagers and university students, @oddyscarf utilizes online marketing through the popular social media platform TikTok. However, to ensure the business growth, an effective and efficient marketing strategy is essential. Paid advertising on TikTok has proven to be ineffective and inefficient in promoting @oddyscarf's hijab products. To overcome this challenge, Influencer marketing has been implemented as a marketing strategy for @oddyscarf on TikTok. The results of the Influencer marketing campaign were obtained from the insight s gathered from @oddyscarf's TikTok account. Positive outcomes were observed, including 22 profile views, 13 Likes, 4 comments, 7 shares, and 9 new followers after implementing Influencer marketing . However, for future endeavors, @oddyscarf can consider involving more influencers and varying the timing of content posting to achieve maximum results from Influencer marketing
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Identification Number: | 0523170584 |
Uncontrolled Keywords: | Influencer Marketing, Strategi Pemasara-Influencer marketing, Marketing Strategy |
Divisions: | Program Vokasi > D3 Teknologi Informasi |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 28 May 2024 07:20 |
Last Modified: | 28 May 2024 07:20 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/219672 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Viola Audrey Luzia.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |