Pakpahan, Grace Septiyani and Helmy Aulia Rachman, S.A., M.A. (2024) Pengaruh Gender, Usia, Pendapatan per Bulan, dan Tingkat Pendidikan Terhadap Compulsive Buying dengan Mental Accounting Sebagai Variabel Intervening pada Pengguna E�commerce Shopee di Kota Malan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh faktor demografis gender, usia, pendapatan per bulan, dan tingkat pendidikan terhadap compulsive buying dengan mental accounting sebagai variabel intervening. Penelian ini menggunakan data primer dengan menyebarkan kuesioner kepada masyarakat pengguna E-commerce Shopee di Kota Malang. Pengambilan sampel sebanyak 126 responden dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa faktor demografis gender memiliki pengaruh terhadap compulsive buying, faktor demografis, usia, dan tingkat pendidikan memiliki pengaruh negatif terhadap compulsive buying, sementara faktor demografis pendapatan per bulan tidak memiliki pengaruh terhadap compulsive buying. Faktor demografis gender dan tingkat pendidikan tidak memiliki pengaruh terhadap compulsive buying melalui mental accounting. Berbeda dengan hal itu, faktor demografis usia dan pendapatan per bulan memiliki pengaruh negatif terhadap compulsive buying melalui mental accounting.
English Abstract
This study aims to examine the effect of demographic factors of gender, age, monthly income, and educational background, on compulsive buying with mental accounting as an intervening variable. This study utilizes primary data obtained by distributing questionnaires to Shopee E-commerce users in Malang City, and involves samples of 126 respondents selected through purposive sampling. The results of the study suggest that gender have an effect on compulsive buying, age and educational background have a negative effect on compulsive buying while monthly income have no effect on compulsive buying. Through mental accounting, gender and educational background have no effect on compulsive buying while age and monthly income have a negative effect on compulsive buying
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0524020040 |
Uncontrolled Keywords: | Compulsive Buying, E-Commerce Shopee, Faktor Demografis, Mental Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with username nova |
Date Deposited: | 20 May 2024 06:28 |
Last Modified: | 20 May 2024 06:28 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/219096 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Grace Septiyani Pakpahan.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |