Analisis Naratif Storytelling Marketing Rania Yamin pada Video TikTok Promosi Puro Mangkunegaran

Rahma, Asti Nur and Wifka Rahma Syauki, S.I.Kom, M.Si. (2024) Analisis Naratif Storytelling Marketing Rania Yamin pada Video TikTok Promosi Puro Mangkunegaran. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Storytelling marketing menjadi salah satu strategi pemasaran yang dimanfaatkan beberapa brand ternama sebab strategi ini tidak hanya mampu meningkatkan hasil penjualan produk, namun juga menciptakan keterikatan emosi antara brand dengan audiens. Penelitian ini menggunakan paradigma naratif Walter Fisher sebagai dasar untuk menganalisis bagaimana narasi storytelling marketing brand Puro Mangkunegaran diproduksi oleh Rania Yamin pada media sosial TikTok. Penelitian ini bersifat kualitatif menggunakan metode analisis naratif Walter Fisher dan teknik pengumpulan data berupa dokumentasi. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa dalam memproduksi narasi storytelling marketing, content creator dapat memanfaatkan beberapa pilar storytelling seperti emotion, plot, structure, voice, hero, conflict, dan villain. Selain itu, produksi narasi storytelling marketing dapat dipersonalisasi sesuai respon audiens dan data engagement konten sebelumnya untuk memaksimalkan ketersampaian pesan kepada audiens. Kolaborasi strategi pemasaran soft-selling dan pemanfaatan fitur-fitur TikTok juga dapat diaplikasikan guna meningkatkan ketertarikan dan mempersuasi audiens untuk mengunjungi Puro Mangkunegaran. Beberapa strategi pemasaran soft-selling yang ditemukan pada objek penelitian ini adalah; (1) menggunakan respon audiens sebagai bahan narasi konten berikutnya; (2) menyajikan rekam video beberapa lokasi tempat wisata untuk memunculkan rasa penasaran; (3) mempersonalisasi pesan dengan memperkenalkan tokoh-tokoh yang memiliki peran signifikan pada budaya di Puro Mangkunegaran; dan (4) menceritakan peristiwa kebudayaan dan filosofi yang terkandung di dalamnya. Pemanfaatan personalisasi narasi storytelling marketing oleh Rania Yamin dinilai dapat menghadirkan nilai dan memberi kesan kepada audiens untuk melihat, merasakan, dan mengingat konten yang disajikan sehingga terpersuasi mengunjungi Puro Mangkunegaran.

English Abstract

Storytelling marketing has become one of the marketing strategies utilized by several well-known brands because this strategy is not only able to increase product sales but also creates an emotional attachment between the brand and its audience. This study uses Walter Fisher’s narrative paradigm as the basis for analyzing how the storytelling marketing narrative of the Puro Mangkunegaran produced by Rania Yamin on the TikTok platform. This research is qualitative, using Walter Fisher’s narrative analysis method and data collection techniques in the form of documentation. The findings of this research indicate that in producing storytelling marketing narratives, content creators can utilize several storytelling pillars such as emotion, plot, structure, voice, hero, conflict, and villain. In addition, the production of storytelling marketing narratives can be personalized according to audience response and previous content engagement data to maximize the delivery of messages. Collaboration of soft-selling marketing strategies and utilization of TikTok features can also be applied to increase interest and persuade the audience to visit Puro Mangkunegaran. Some soft-selling marketing strategies found in this research object are; (1) using audience responses as material for the next content; (2) presenting recorded videos of several tourist locations to evoke curiosity; (3) personalizing messages by introducing characters who play significant roles in the culture of Puro Mangkunegaran; and (4) narrating cultural events and philosophies embedded within it. The utilization of personalized storytelling marketing narratives by Rania Yamin is considered to bring value and leave an impression on the audience to view, feel, and remember the presented content, thus persuading them to visit Puro Mangkunegaran.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524110033
Uncontrolled Keywords: Storytelling Marketing, Narasi, Content Creator, TikTok-Storytelling Marketing, Narrative, Content Creator, TikTok
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 03 May 2024 08:19
Last Modified: 03 May 2024 08:19
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/218492
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Asti Nur Rahma.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item