Azizah, Elisa Novie and Destriana Saraswati, M.Phil (2023) Analisis Implementasi Kebijakan Penyerapan Tenaga Kerja Perempuan Disabilitas Di Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi kebijakan penyerapan tenaga kerja perempuan disabilitas di Kota Malang, dengan fokus pada jumlah dan jenis penyandang disabilitas usia kerja sesuai dengan Pasal 36 ayat 2 poin (a) pada Perda Kota Malang No. 2 Tahun 2014 tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Penyandang Disabilitas. Menggunakan pisau analisis George Edward III dalam melihat program pelatihan dalam upaya pemberdayaan perempuan penyandang disabilitas di Kota Malang. Studi ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan triangulasi dan pengumpulan data melalui wawancara, observasi serta dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas kebijakan di Kota Malang yang terjadi karena adanya perubahan struktur organisasi, komunikasi, sumber daya dan anggaran yang terbatas dalam merealisasikan kebijakan tersebut. Belum adanya peraturan turunan dari Undang-Undang No. 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas juga menjadi kunci dari isu ini belum terselesaikan, sehingga mempengaruhi disposisi. Diperlukan upaya untuk memitigasi dampak negatif dan meningkatkan keselarasan antara perubahan birokrasi dengan tujuan inklusi dan penyerapan tenaga kerja perempuan penyandang disabilitas di Kota Malang.
English Abstract
This study aims to analyze the implementation of the policy of absorption of women with disabilities in Malang City, focusing on the number and types of people with disabilities of working age as defined by Article 36 paragraph 2 point (a) in Malang City Regional Regulation No. 2 of 2014 concerning the Protection and Empowerment of Persons with Disabilities. Using George Edward III's analytical knife, look at training programs to empower women with disabilities in Malang City. This study uses descriptive qualitative research methods with a triangulation approach and data collection through interviews, observation, and documentation. The results showed that there were factors that influenced the effectiveness of policies in Malang City that occurred due to changes in organizational structure, communication, limited resources, and budgets in realizing the policy. The absence of regulations derived from Law No. 8 of 2016 concerning persons with disabilities is also the key to this issue not being resolved, thus affecting disposition. Efforts are needed to mitigate negative impacts and improve alignment between bureaucratic changes and the goal of the inclusion and absorption of women workers with disabilities in Malang City.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0523110072 |
Uncontrolled Keywords: | Implementasi Kebijakan, Kota Malang, Perempuan Disabilitas-Policy implementation, Social advocacy, Malang City, Disabilities Women |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik |
Depositing User: | soegeng Moelyono |
Date Deposited: | 18 Apr 2024 07:25 |
Last Modified: | 18 Apr 2024 07:25 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/218262 |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Elisa Novie Azizah.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Actions (login required)
View Item |