Optimasi Perencanaan Persedian dengan Economic Order Quantity (EOQ) dan Goal Programming

Fadilah, Nur Azizah Rochmatul and Kwardiniya A, S.Si., M.Si., (2024) Optimasi Perencanaan Persedian dengan Economic Order Quantity (EOQ) dan Goal Programming. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam era industri yang kompetitif, manajemen persediaan barang di dalam proses produksi menjadi faktor kunci dalam mencapai efisiensi operasional. Manajemen ini membuat persediaan barang menjadi optimal yang merupakan langkah awal perusahaan untuk melancarkan kegiatan produksi dan dapat memenuhi permintaan konsumen dengan baik. Namun, untuk sektor industri kecil seperti home industry di Indonesia belum sepenuhnya menerapkan manajemen persediaan barang. Oleh karena itu, dibutuhkan perencanaan persediaan barang pada home industry di Indonesia. Manajemen persediaan ini, dapat membuat home industry memperbaiki proses bisnis dan meningkatkan daya saing sehingga bisnis tersebut akan terus maju. Penelitian ini dilakukan di home industry Sari Rasa Malang dengan tujuan menentukan optimasi perencaan persediaan dengan menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ) dan menyelesaikan tujuan optimasi perencanaan persediaan menggunakan Goal Programming (GP) dengan model meminimalkan biaya persediaan, meminimalkan penggunaan bahan baku, dan memaksimalkan volume produksi sesuai dengan permintaan. Pada skripsi ini jenis produk yang diteliti adalah tempe sebagai bahan baku utama dan 5 jenis keripik, yaitu Keripik Tempe, Keripik Tempe Mini, Keripik Tempe Sagu, Keripik Tempe Sagu Mini, dan Keripik Tempe Coklat. Pada perhitungan Economic Order Quantity (EOQ) diperoleh jumlah optimal dalam satu kali pemesanan adalah 46,67 kg tempe dengan frekuensi pemesanan dalam satu bulan sebanyak 4 kali dan total biaya persediaan sebesar Rp. 34.640,95. Hasil dari perhitungan Economic Order Quantity (EOQ) digunakan sebagai kendala pada model optimasi dengan goal programming (GP). Dari hasil perhitungan ini menunjukkan tujuan meminimalkan biaya persediaan, meminimalkan penggunaan bahan baku, dan memaksimalkan volume produksi sesuai permintaan sudah tercapai sesuai target sehingga diperoleh pendapatan dalam satu tahun sebesar Rp. 202.296.000,00.

English Abstract

In the era of competitive industries, managing inventory in the production process has become a crucial factor in achieving operational efficiency. This management ensures the optimization of goods in stock, serving as the initial step for companies to streamline production activities and meet consumer demands effectively. However, in small industrial sectors like home industries in Indonesia, comprehensive inventory management is not yet fully adopted. Therefore, inventory planning is needed for home industries in Indonesia. This inventory management can enable home industries to streamline business processes and enhance competitiveness, ensuring the continuous advancement of the business. This research is conducted at Home Industry Sari Rasa Malang with the objective of determining inventory planning optimization using the Economic Order Quantity (EOQ) method and achieving optimization goals through Goal Programming (GP). The model involves minimizing inventory costs, minimizing raw material usage, and maximizing production volume in accordance with demand. The types of products studied in this thesis are tempe as the main raw material and 5 types of chips, namely Tempe Chips, Mini Tempe Chips, Sago Tempe Chips, Mini Sago Tempe Chips, and Chocolate Tempe Chips. The Economic Order Quantity (EOQ) calculation resulted in an optimal order quantity of 46,67 kg of tempe per order, with a frequency of 12 orders per year and a total inventory cost of Rp. 34.640,95. The EOQ calculation serves as a constraint in the optimization model using Goal Programming. The results of this calculation indicate that the goals of minimizing inventory costs, reducing raw material usage, and maximizing production volume according to demand have been achieved, meeting the set targets. Consequently, the revenue for one year is estimated at Rp. 202,296,000.00.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524090032
Uncontrolled Keywords: EOQ, GP, persediaan, optimasi, home industry.
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 30 Apr 2024 08:17
Last Modified: 30 Apr 2024 08:17
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/218245
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Nur Azizah Rochmatul Fadilah.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item