Analisis Pengaruh Pelayanan Publik Melalui E-government Terhadap Kepuasan Masyarakat (Studi Kasus Pengguna Media Sosial Instagram Diskominfo DIY)

Maulana, Muchammad Rafi’ and Moch. Alexander Mujiburrohman, S.IP., M.IP. (2024) Analisis Pengaruh Pelayanan Publik Melalui E-government Terhadap Kepuasan Masyarakat (Studi Kasus Pengguna Media Sosial Instagram Diskominfo DIY). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam rangka meningkatkan akuntabilitas dan transparansi pemerintahan melalui tranformasi pemerintahan digital atau yang dikenal sebagai e-government, Diskominfo DIY sebagai badan publik yang memiliki tugas sebagai humas Pemda DIY dalam menyediakan segala informasi publik yang dapat diakses secara mudah tentu juga harus bisa beradaptasi dengan kebutuhan masyarakat seperti memanfaatkan media sosial instagram untuk memudahkan interaksi pemerintah dan masyarakat. Sejumlah peneliti menemukan jika Support, Capacity, dan Value menjadi dasar kepuasan pengguna instagram saat mengakses layanan yang bersifat digital. Teori ini dipaparkan oleh Harvard JFK School of Government. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh Support, Capacity, dan Value terhadap kepuasan masyarakat terhadap layanan informasi publik di media sosial instagram Diskominfo DIY (@kominfodiy), baik secara simultan maupun parsial. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan sampel responden sebanyak 103 orang dengan mengganakan non-probably sampling sebagai metode pengamblan sampel dngan menggunakan teknik convience atau accidental sampling. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan analisis SPSS (Statistical Packege For Sosial Science) sersi 26. Adapun hasil penelitian ini menunjukan empat hipotesis yang diterima dimana Support, Capacity, dan Value memiliki pengaruh positif terhadap kepuasan masyarakat saat mengakses layanan informasi publik melalui media sosial instagram Diskomifo DIY (@komindodiy).

English Abstract

In order to increase government accountability and transparency through digital government transformation or what is known as e-government, Diskominfo DIY as a public body which has the task of serving as public relations for the DIY Regional Government in providing all public information that can be accessed easily must of course also be able to adapt to community needs such as utilize Instagram social media to facilitate government and community interaction. A number of researchers found that Support, Capacity, and Value are the basis for Instagram user satisfaction when accessing digital services. This theory was explained by the Harvard JFK School of Government. This research is aimed at finding out the extent of the influence of Support, Capacity and Value on public satisfaction with public information services on the Instagram social media Diskominfo DIY (@kominfodiy), both simultaneously and partially. This research uses a quantitative method with a sample of 103 respondents using non-probability sampling as a sampling method using convenience or accidental sampling techniques. Data processing in this research uses SPSS analysis (Statistical Package For Social Science) series 26. The results of this research show that four hypotheses are accepted where Support, Capacity, and Value have a positive influence on public satisfaction when accessing public information services via the social media Instagram Diskomifo DIY (@komindodiy).

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524110004
Uncontrolled Keywords: Support;, Capacity; Value; Community satisfaction-Support;, Capacity; Value; Kepuasan masyarakat
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 24 Apr 2024 03:50
Last Modified: 24 Apr 2024 03:50
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/217631
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Muchammad Rafi’ Maulana.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Actions (login required)

View Item View Item