Purwarupa Sistem Pengendali Kipas Ventilasi Pada Smoking Room Menggunakan Metode Fuzzy Logic

Salsabila, Rani and Eko Setiawan, S.T., M.T., M.Eng., Ph.D. (2024) Purwarupa Sistem Pengendali Kipas Ventilasi Pada Smoking Room Menggunakan Metode Fuzzy Logic. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Merokok merupakan aktivitas yang biasa dilakukan oleh manusia untuk kesenangan semata. Salah satunya yaitu merokok di smoking room membawa risiko kesehatan yang serius dan berpotensi merugikan individu yang terlibat dan mungkin juga yang tidak terlibat merokok namun berada di sekitar area tersebut. Kekurangan di smoking room bisa terjadi karena sistem ventilasi yang kurang memadai atau tidak berfungsinya kipas pada ruangan. Oleh karena itu, pada penelitian kali ini dibuat sistem pengendali kipas ventilasi pada ruangan smoking room dengan metode fuzzy logic. Sistem yang dibuat ini menggunakan sensor MQ2 untuk mendeteksi asap dalam kondisi sedikit atau sedang ataupun banyak yang nantinya akan diproses oleh Arduino Uno. Kemudian hasil pembacaan sensor dan hasil perhitungan fuzzy akan ditampilkan melalui LCD dan kipas DC sebagai pengatur ventilasi udara. Hasil akurasi metode fuzzy yang didapatkan pada pengujian dengan rata-rata kesalahan error-nya yaitu sebesar 2,94%. Begitu pula pada hasil pengujian keseluruhan, sistem dapat mengembalikan kondisi udara kembali bersih dalam waktu 150 detik saat diberikan pemicuan asap. Hasil keseluruhan nilai uji fungsionalitas sensor yang didapat dibuat rata-rata dari pembacaan sensor asap yaitu pada sumber asap satu rata-ratanya adalah 100.5, sedangkan sumber asap dua rata-ratanya adalah 182.833. Perhitungan fuzzy yang dilakukan oleh sistem banyak yang sesuai dengan perhitungan oleh matlab untuk mengatur kecepatan kipas DC. Pengaturan kecepatan kipas dilakukan agar tingkat bahaya kadar asap dalam ruangan dapat dicegah agar tidak membahayakan perokok.

English Abstract

Smoking is an activity that humans usually do for pleasure. One of them is that smoking in a smoking room carries serious health risks and has the potential to harm the individuals involved and perhaps also those who are not involved in smoking but are around the area. Deficiencies in smoking rooms can occur due to inadequate ventilation systems or non-functioning fans in the room. Therefore, in this research, a system for controlling air ventilation fans in smoking rooms was created using the fuzzy logic method. The system created uses an MQ2 sensor to detect smoke in small or medium or large conditions which will later be processed by the Arduino Uno. Then the sensor reading results and fuzzy calculation results will be displayed via the LCD and DC fan as an air ventilation regulator. The accuracy results of the fuzzy method obtained in testing had an average error of 2.94%. Likewise, in the overall test results, the system can return the air to clean conditions within 150 seconds when smoke is triggered. The overall results of the sensor functionality test values obtained were averaged from the smoke sensor readings, namely for smoke source one the average was 100.5, while for smoke source two the average was 182,833. Many of the fuzzy calculations carried out by the system are in accordance with the calculations made by Matlab to regulate the DC fan speed. Fan speed settings are carried out so that dangerous levels of smoke levels in the room can be prevented so as not to endanger smokers.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524150215
Uncontrolled Keywords: Merokok, Smoking Room, Fuzzy Logic.Smoking, Smoking Room, Fuzzy Logic.
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Komputer
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 02 Apr 2024 06:41
Last Modified: 02 Apr 2024 06:41
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/216292
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Rani Salsabila.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item