Model Proyeksi Luas Kawasan Lindung akibat Perubahan Penggunaan Lahan dan Respon Hidrologi DAS di Ibu Kota Negara (IKN)

Kurniawan, Indra and Prof. Dr. Ir. Suhardjono, MPd., Dipl.HE and Prof. Dr. Ir. Mohammad Bisri, MS., IPU and Dr.Ir. Ery Suhartanto, ST., MT. (2023) Model Proyeksi Luas Kawasan Lindung akibat Perubahan Penggunaan Lahan dan Respon Hidrologi DAS di Ibu Kota Negara (IKN). Doktor thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam kaitannya dengan daya dukung lingkungan ibu kota baru, maka perlu dikaji perubahan tata guna lahan yang mengakibatkan perubahan respon hidrologi, terutama potensi peningkatan debit limpasan. Dengan adanya penelitian ini, diharapkan model proyeksi luas kawasan lindung di KIPP IKN berdasarkan parameter perubahan penggunaan lahan dan respon hidrologi DAS dapat dijadikan sebagai pertimbangan peninjauan ulang rencana tata ruang. Dengan menggunakan skenario penggunaan lahan RTRW IKN, prediksi perubahan penggunaan lahan dianalisis melalui pendekatan model CLUE-S, sehingga didapatkan proyeksi perubahan untuk berbagai jenis penggunaan lahan beserta nilai Curve Number (CN) di Kawasan KIPP pada 25 tahun mendatang (2045). Adapun respon hidrologi DAS dapat diketahui berdasarkan hasil analisis debit limpasan dengan metode SCS-CN, dengan menggunakan data hujan satelit GPM dan juga mempertimbangkan peningkatan intensitas hujan akibat perubahan iklim. Peta genangan banjir Q100 pada tahun 2045 yang dihasilkan dari debit limpasan tesebut, digunakan sebagai masukan parameter penambahan kawasan lindung untuk mengurangi debit banjir dan luas genangan banjir terutama di kawasan terbangun/budidaya. Selanjutnya parameter-parameter yang didapatkan dari hasil analisis tersebut digunakan untuk penentuan model proyeksi luas kawasan lindung pada suatu DAS, sehingga pada akhirnya dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan peninjauan kembali rencana tata ruang, terutama RDTR untuk KIPP IKN. Proyeksi perubahan penggunaan lahan di Kawasan IKN pada 2045 menunjukkan peningkatan luas kawasan terbangun sebesar 18,08% per tahun. Peningkatan debit banjir periode 2020-2045 pada DAS Semuntai meningkat 18,4% sebesar 321.9 m3/dt, pada DAS Trunen meningkat 14,7% yaitu sebesar 349.6 m3/dt dan pada DAS Sanggai meningkat 17.4% sebesar 502.9 m3/dt. Dari hasil analisis regresi dihasilkan Model Proyeksi Luas Kawasan Lindung (Ax), yang ditentukan oleh Luas DAS (A) dan Curve Number (CN) yang merefleksikan besarnya limpasan dengan berbagai penggunaan lahan, dengan formula yaitu Ax = 39,352 * A0,528 * CN-1,219. Hasil simulasi perubahan penggunaan lahan pada wilayah KIPP IKN untuk tahun 2045 berdasarkan Peta Zonasi RDTR IKN, hanya menghasilkan proporsi luas kawasan lindung sebesar 55,18%. Dengan menggunakan model proyeksi tersebut yang mempertimbangkan banjir Q100, maka proporsi luas kawasan lindung meningkat menjadi 68,17%. Hal ini juga diikuti dengan penurunan luas area genangan banjir Q100 sebesar 132.59 Ha atau terjadi penurunan sebesar 29.5 % dibandingkan dengan luas genangan banjir sebelumnya.

English Abstract

In relation to the environmental carrying capacity of the new capital city, it is necessary to study changes in land use that result in changes in hydrological response, especially the potential for increased runoff discharge. With this research, it is hoped that the projection model for the area of protected areas at KIPP IKN based on land use change parameters and watershed hydrological response can be used as a consideration for reviewing spatial planning Using the IKN RTRW land use scenario, predictions of land use change are analyzed through the CLUE-S model approach, resulting in projected changes for various types of land use along with Curve Number (CN) values in the KIPP Area in the next 25 years (2045). The hydrological response of the watershed can be known based on the results of runoff discharge analysis with the SCS-CN method, using GPM satellite rainfall data and also considering the increase in rainfall intensity due to climate change. The Q100 flood inundation map in 2045 generated from the runoff discharge is used as an input parameter for the addition of protected areas to reduce flood discharge and flood inundation area, especially in built-up/cultivated areas. Furthermore, the parameters obtained from the results of the analysis are used to determine the projection model of the protected area in a watershed, so that in the end it can be used as a consideration for reviewing spatial plans, especially RDTR for KIPP IKN. Projections of land use change in the IKN area in 2045 show an increase in the area of built-up areas by 18.08% per year. The increase in flood discharge for the 2020-2045 period in the Semuntai watershed increased by 18.4% amounting to 321.9 m3/dt, in the Trunen watershed increased by 14.7% amounting to 349.6 m3/dt and in the Sanggai watershed increased by 17.4% amounting to 502.9 m3/dt. From the results of the regression analysis, the Protected Area Projection Model (Ax) is produced, which is determined by the watershed area (A) and Curve Number (CN) which reflects the amount of runoff with various land uses, with the formula Ax = 39.352 * A0.528 * CN-1.219. The simulation results of land use change in the KIPP IKN area for 2045 based on the RDTR IKN Zoning Map, only resulted in a proportion of protected area of 55.18%. By using the projection model that considers Q100 flooding, the proportion of protected area increases to 68.17%. This is also followed by a decrease in the Q100 flood inundation area of 132.59 Ha or a decrease of 29.5% compared to the previous flood inundation area.

Item Type: Thesis (Doktor)
Identification Number: 062307
Uncontrolled Keywords: IKN Nusantara, KIPP, CLUE-S, Perubahan Tata Guna Lahan, SCS-CN, Debit Banjir, Kawasan Lindung
Divisions: S2/S3 > Doktor Teknik Sipil, Fakultas Teknik
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 16 Feb 2024 03:09
Last Modified: 16 Feb 2024 03:09
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/216120
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Indra Kurniawan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (18MB)

Actions (login required)

View Item View Item