Perancangan Sistem Sterilisasi Alat Kedokteran Gigi Dengan Metode Ionisasi

Linoval, M. Dilan and Eka Maulana, ST., MT., M.Eng and Waru Djuriatno, S. T., M. T. (2024) Perancangan Sistem Sterilisasi Alat Kedokteran Gigi Dengan Metode Ionisasi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Masalah kesehatan di Indonesia masih menjadi perhatian terkait banyaknya kematian akibat penyakit infeksi silang. Di kedokteran gigi, risiko infeksi silang sering terjadi karena penggunaan instrumen kedokteran gigi yang terkena saliva kurang optimal dalam proses sterilisasi. Saat ini, alat sterilisasi yang paling sering digunakan pada kedokteran gigi adalah autoklaf. Sterilisasi rutin autoklaf biasanya dioperasikan pada tekanan uap 15 lb/in2. Pada tekanan tersebut, suhu menjadi 121o C. waktu yang diperlukan pada suhu ini adalah 15-20 menit. Namun, autoklaf dirasa kurang efektif karena memiliki beberapa kekurangan, seperti harganya yang mahal, menggunakan daya yang tinggi, dan memerlukan banyak waktu dalam penggunaannya. Oleh karena itu diperlukan adanya solusi dalam mengatasi permasalahan diatas, dilakukanlah sebuah penelitian perancangan sistem sterilisasi alat kedokteran gigi dengan metode ionizer agar dapat mengetahui tingkat efisiensi metode tersebut dalam proses sterilisasi instrumen kedokteran gigi. Alat sterilisasi ini memanfaatkan tegangan tinggi pada rangkaian ion generator untuk menghasilkan ion. Penelitian ini dilakukan dengan melakukan pengujian kerja komponen dan menggunakan osiloskop untuk mengetahui parameter kerja yang dihasilkan pada rangkaian ionisasi serta pengujian pada laboratorium mikrobiologi untuk mengetahui efektvitas sistem dalam dekontaminasi bakteri. Hasil dari penelitian ini adalah sensor DHT22 memiliki akurasi sebesar 99.71% dalam mendeteksi suhu ruangan sterilisasi dan didapatkan dalam waktu penyinaran ion selama 300 detik jumlah bakteri berkurang sebesar 97,32 %.

English Abstract

Health problems in Indonesia are still a concern due to the large number of deaths due to cross-infection diseases. In dentistry, the risk of cross infection often occurs because the use of dental instruments that are exposed to saliva is less than optimal in the sterilization process. Currently, the most frequently used sterilization tool in dentistry is the autoclave. Routine autoclave sterilization is usually operated at a steam pressure of 15 lb/in2. At this pressure, the temperature becomes 121o C. the time required at this temperature is 15-20 minutes. However, autoclaves are considered less effective because they have several disadvantages, such as being expensive, using high power, and requiring a lot of time to use. Therefore, it is necessary to have a solution to overcome the above problems. A research was carried out on designing a sterilization system for dental instruments using the ionizer method in order to determine the level of efficiency of this method in the process of sterilizing dental instruments. This sterilizer utilizes high voltage in the ion generator circuit to produce ions. This research was carried out by testing the working components and using an oscilloscope to determine the working parameters produced in the ionization circuit as well as testing in the microbiology laboratory to determine the effectiveness of the system in decontaminating bacteria. The results of this research are that the DHT22 sensor has an accuracy of 99.71% in detecting the temperature of the sterilization room and it was found that within an ion irradiation time of 300 seconds the number of bacteria was reduced by 97.32%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524070050
Uncontrolled Keywords: ionisasi , alat kedokteran gigi, sterilisasi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 19 Feb 2024 06:56
Last Modified: 19 Feb 2024 06:56
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/215546
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
M. Dilan Linoval.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item