Analisis total loss redaman pada jaringan komunikasi fiber to the home (ftth) menggunakan topology bus di perumahan myrra residence

Cahyanti, Ika Dwi and Muhammad Aziz Muslim, S.T., M.T., Ph.D and Goegoes Dwi Nusantoro, S.T., M.T. (2023) Analisis total loss redaman pada jaringan komunikasi fiber to the home (ftth) menggunakan topology bus di perumahan myrra residence. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini mengusulkan dan menganalisis perancangan juga total loss redaman jaringan komunikasi Fiber to the Home (FTTH) dengan menggunakan topologi bus di lingkungan perumahan Myrra Residence. Tujuan utama adalah pada menganalisis total loss redaman dalam sistem, dengan tujuan meningkatkan kualitas sinyal dan efisiensi jaringan. Metode Dokumentasi dilakukan dengan menggunakan data primer antara lain yaitu dakumentasi, wawancara, dan observasi untuk membangun infrastruktur jaringan FTTH berbasis topologi bus di lingkungan perumahan tersebut. Pengukuran total loss redaman dilakukan pada setiap titik jaringan untuk memahami karakteristik kehilangan daya dalam sistem. Hasil penelitian menunjukkan bahwa topologi bus pada jaringan FTTH di lingkungan perumahan Myrra Residence pada ODP 122, ODP 123 tentang besar nilai redaman yang terjadi dapat menghadirkan beberapa tantangan terkait total loss redaman. Nilai perhitungan redaman yang diukur pada ODP 122, didapatkan nilai standarisasi 28dB dan hasil perhitungan sebesar 19,021dB. Daya output yang dikeluarkan dari Fiber Optic sebesar 3 dBm dan standar daya input sebesar - 28dBm. Nilai daya terima ke 2 ODP yaitu, ODP 122 sebesar -16,021 dB, ODP 123 sebesar -15,972 dB. Nilai error yang didapat pada saat penelitian masih dapat dikatakan layak dan baik,dikarenakan nilai error tidak lebih dari 1 % nilai error terendah ada pada ODP 122. Faktor-faktor seperti panjang kabel, tipe kabel, dan konektivitas mempengaruhi kinerja jaringan secara signifikan. Oleh karena itu, penelitian ini memberikan rekomendasi terkait peningkatan desain jaringan, pemilihan komponen yang tepat, dan strategi manajemen redaman untuk mengoptimalkan kualitas sinyal. Penerapan topologi bus dalam jaringan FTTH perumahan menjadi relevan dalam konteks meningkatnya kebutuhan akan konektivitas tingkat tinggi. Penelitian ini memberikan wawasan berharga bagi pengembang jaringan, penyedia layanan, dan pengguna akhir untuk memastikan kehandalan dan kinerja optimal jaringan FTTH di lingkungan perumahan Myrra Residence.

English Abstract

This study proposes and analyzes the design also total loss attenuation of Fiber to the Home (FTTH) communication network using bus topology in myrra Residence residential environment. The main objective is on analyzing the total attenuation loss in the system, with the aim of improving signal quality and network efficiency. Documentation method is done by using primary data such as documentation, interviews, and observations to build FTTH network infrastructure based on bus topology in the residential neighborhood. Measurement of total attenuation loss is performed at each point of the network to understand the characteristics of power loss in the system. The results showed that the bus topology on FTTH network in myrra Residence residential neighborhood on ODP 122, ODP 123 on the magnitude of the attenuation value that occurs can present several challenges related to total attenuation loss. Calculation value of attenuation measured at ODP 122, obtained a standardized value of 28db and the calculation results of 19.021 dB. The output power output from Fiber Optic is 3 dBm and the standard input power is -28dbm. The value of receiving power to 2 ODP IE, ODP 122 amounted to -16.021 dB, ODP 123 amounted to -15.972 dB. The error value obtained at the time of research can still be said to be feasible and good,because the error value is not more than 1% the lowest error value is on ODP 122. Factors such as cable length, cable type, and connectivity affect network performance significantly. Therefore, this study provides recommendations related to improving network design, selection of appropriate components, and attenuation management strategies to optimize signal quality. The application of bus topology in residential FTTH networks is becoming relevant in the context of the growing need for high-level connectivity. This research provides valuable insights for network developers, service providers, and end users to ensure the reliability and optimal performance of FTTH networks in the myrra Residence residential environment.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0523070429
Uncontrolled Keywords: Fiber Optic, total loss redaman
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 06 Feb 2024 02:32
Last Modified: 06 Feb 2024 02:32
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/215519
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Ika Dwi Cahyanti.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item