Budaya Material dalam Praktik Pemujaan Selebriti (Studi Etnografi pada Komunitas EXO-L di Malang, Jawa Timur)

Sinaga, Artha Veraulina Puteri and Franciscus Apriwan, M.A (2023) Budaya Material dalam Praktik Pemujaan Selebriti (Studi Etnografi pada Komunitas EXO-L di Malang, Jawa Timur). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Melihat pesatnya perkembangan budaya populer, termasuk fenomena Hallyu, praktik konsumsi yang dilakukan oleh masyarakat seakan-akan menyiratkan suatu pemujaan yang memiliki nilai tertentu, terlebih nilai bendabenda di dalamnya. Dengan menggunakan kerangka berpikir Anja Lobert (2012) terkait tipologi ritual pemujaan selebriti dan Igor Kopytoff (1986) mengenai biografi kultural benda-benda, penelitian ini berusaha mengkaji praktik pemujaan selebriti yang dilakukan oleh sebuah komunitas pemujaan selebriti yang ada di Malang, Jawa Timur, serta mengkaji nilai dari benda-benda yang ada di dalam ritual pemujaan tersebut, yang mana adalah merchandise. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan etnografi. Data penelitian diperoleh dari metode observasi-partisipasi dengan terjun langsung mengikuti acara komunitas ExOasis Malang, metode wawancara mendalam, serta dokumentasi dan studi literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tiap praktik pemujaan yang dilakukan oleh komunitas pemujaan selebriti tersebut mengarah pada suatu praktik konsumsi karena semua hal yang diperlukan untuk memuja adalah sesuatu yang harus dibeli, termasuk merchandise. Terakhir, merchandise tersebut bernilai dan berharga selama orang-orang dan peristiwa di sekitarnya memberikan kisah-kisah pada merchandise tersebut.

English Abstract

Seeing the rapid development of popular culture, including the Hallyu phenomenon, consumption practices carried out by society seem to imply a cult with a specific value, especially the objects in it. By using the thinking framework of Anja Lobert (2012) regarding the typology of celebrity worship rituals and Igor Kopytoff (1986) regarding the cultural biography of objects, this research attempts to examine the practice of celebrity worship carried out by a celebrity worship community in Malang, East Java, and examine the value of the objects in the cult ritual, which are merchandise. This research is qualitative research using an ethnographic approach. Research data was obtained from the participantobservation method by directly participating in ExOasis Malang community events, in-depth interview methods, documentation, and literature studies. The research results show that every worship practice carried out by the celebrity worship community leads to a consumption practice because everything needed to worship must be purchased, including merchandise. Lastly, the merchandise is valuable as long as the people and events surrounding it provide stories to the merchandise.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052312
Uncontrolled Keywords: praktik konsumsi, ritual pemujaan, biografi, merchandise-consumption, rituals, biography, merchandise
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Antropologi Budaya
Depositing User: Emy Sukartini
Date Deposited: 29 Jan 2024 01:48
Last Modified: 29 Jan 2024 01:48
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/214468
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Artha Veraulina Puteri Sinaga.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item