Pemberian Hadiah Oleh Narapidana Kepada Kepala Lapas Ditinjau Dari Pasal 5 Ayat 1 Huruf B Undangundang Tipikor (Studi Putusan Nomor 110/Pid.Sus-Tpk/2018/Pn Bdg Juncto Putusan Mahkamah Agung Nomor 237 Pk/Pid.Sus/2020)

Nala, Luciano Adyadma and Prof. Masruchin Ruba’i,, S.H., M.S and Alfons Zakaria,, S.H., L.LM (2023) Pemberian Hadiah Oleh Narapidana Kepada Kepala Lapas Ditinjau Dari Pasal 5 Ayat 1 Huruf B Undangundang Tipikor (Studi Putusan Nomor 110/Pid.Sus-Tpk/2018/Pn Bdg Juncto Putusan Mahkamah Agung Nomor 237 Pk/Pid.Sus/2020). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam skripsi ini, penulis mengangkat permasalahan mengenai adanya perbedaan putusan hakim antara Putusan Nomor 110/Pid.Sus-TPK/2018/PN Bdg dengan putusan Mahkamah Agung Nomor 237 PK/Pid.Sus/2020. Latar belakang penelitian ini adalah adanya perbedaan tafsir oleh hakim mengenai terpenuhinya unsur tindak pidana korupsi suap yang diatur dalam pasal 5 ayat (1) huruf b Undang-Undang Nomor 31 tahun 1999 jo. Undang-Undang Nomor 20 tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Selain itu skripsi ini juga menganalisis alasan permohonan peninjauan kembali dari terpidana Fahmi Darmawansyah yang dikabulkan oleh hakim tingkat peninjauan kembali. Berdasarkan uraian tersebut, rumusan masalah dalam penelitian ini , yakni: Apakah alasan peninjauan kembali yang dimohonkan Fahmi Darmawansyah telah sesuai dengan ketentuan pasal 263 KUHAP? Apakah pemberian hadiah oleh Fahmi Darmawansyah kepada Wahid Husein memenuhi unsur tindak pidana korupsi suap berdasarkan pasal 5 ayat 1 huruf b UU Tipikor? Dalam penelitian ini menggunakan metode yuridis-normatif dengan metode pendekatan perundang-undangan dan pendekatan kasus, peneliti menganalisis jenis data primer, sekunder, dan tersier menggunakan teknik interprertasi atau penafsiran dengan metode gramatikal Hasil pembahasan dalam penelitian ini berdasarkan rumusan masalah adalah bahwa alasan permohonan peninjauan kembali Fahmi Darmawansyah tidak sesuai dengan ketentuan pasal 263 KUHAP serta perbuatan pemberian oleh Fahmi Darmawansyah kepada Wahid Husein memenuhi unsur tindak pidana suap.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052301
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Samuri
Date Deposited: 26 Jan 2024 03:32
Last Modified: 26 Jan 2024 03:32
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/214287
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Luciano Adyadma Nala.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item