Perancangan Pengalaman Pengguna E-Commerce Berbasis Website Menggunakan Metode Human-Centered Design

Pradana, Cegy and Hanifah Muslimah Az-Zahra, S.Sn., M.Ds and Fais Al Huda, S.Kom., M.Kom. (2024) Perancangan Pengalaman Pengguna E-Commerce Berbasis Website Menggunakan Metode Human-Centered Design. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

CV. Alam Indah Perkasa adalah perusahaan yang bergerak di bidang produksi dan distribusi peralatan rumah tangga berbahan plastik. Proses bisnisnya yang berfokus pada B2B, sehingga sulit menjangkau mitra secara luas. Selain itu, proses pemasarannya masih door to door dan belum memiliki website. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, peneliti menggunakan metode Human-Centered Design (HCD) dalam perancangan pengalaman pengguna website. Metode HCD melibatkan pengguna dan stakeholder dalam prosesnya, sehingga hasil yang dihasilkan sesuai dengan kebutuhan dan keinginan mereka. HCD memiliki empat tahapan utama yaitu menemukan konteks pengguna, menentukan kebutuhan pengguna, membuat desain solusi, dan mengevaluasi desain solusi. Hasil usability testing yang telah dilakukan menunjukkan bahwa desain sistem informasi administrator memiliki nilai efektivitas sebesar 91,25%, nilai efisiensi sebesar 0,144 detik per tugas, dan nilai kepuasan pengguna sebesar 79,5%. Nilai tersebut masuk dalam kategori tingkat B dengan adjective rating good. Sedangkan desain e-commerce berbasis website memiliki nilai efektivitas sebesar 90,3%, nilai efisiensi sebesar 0,107 detik per tugas, dan nilai kepuasan pengguna sebesar 83,3%. Nilai tersebut masuk dalam kategori tingkat A dengan adjective rating excellent. Lalu untuk evaluasi pengalaman pengguna menggunakan benchmark User Experience Questionnaire (UEQ), pada aspek attractiveness, aspek perspicuity, aspek efficiency, aspek dependability, dan aspek stimulation memperoleh kategori excellent, sedangkan aspek novelty memperoleh kategori good. Dari hasil evaluasi usability dan pengalaman pengguna, dapat disimpulkan bahwa perancangan pengalaman pengguna website CV. Alam Indah Perkasa bernilai positif. Hal ini terlihat dari nilai yang diperoleh di setiap aspeknya yang berada di atas rata-rata.

English Abstract

CV. Alam Indah Perkasa is a company that produces and distributes plastic household appliances. Its B2B business process is focused on direct sales, making it difficult to reach a wide range of partners. Additionally, its marketing process is outdated and it lacks a website. To address these challenges, the researchers used the Human-Centered Design (HCD) method to design a website user experience. The HCD method involves users and stakeholders in the process, ensuring that the results meet their needs and desires. HCD has four main stages: Understanding the user context, Determining user need, Generating design solutions, Evaluating design solutions. The results of the usability testing showed that the design of the administrator information system has an effectiveness score of 91.25%, an efficiency score of 0.144 seconds per task, and a user satisfaction score of 79.5%. These values fall into the B category with a good rating. The e-commerce website design, on the other hand, has an effectiveness score of 90.3%, an efficiency score of 0.107 seconds per task, and a user satisfaction score of 83.3%. These values fall into the A category with an excellent rating. Based on the usability and user experience evaluation results, it can be concluded that the CV. Alam Indah Perkasa website user experience design is positive from the scores obtained in all aspects, which are above average.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052415
Uncontrolled Keywords: e-commerce, website, Human-Centered Design, User Experience Questionnaire, System Usability Scale, Usability Testing, pengalaman pengguna
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 02 Feb 2024 04:11
Last Modified: 02 Feb 2024 04:11
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/214062
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Cegy Pradana.pdf
Restricted to Registered users only

Download (13MB)

Actions (login required)

View Item View Item