Analisis Kondisi Urban Heat Island (UHI) Berdasarkan Land Surface Temperature dan Hubungannya dengan Penggunaan Lahan di Wilayah DKI Jakarta

Dwita, Savira Ananda and Dr. Ir. Alexander Tunggul Sutan Haji, MT and Dan Putri Setiani, ST, MES, Ph.D. (2024) Analisis Kondisi Urban Heat Island (UHI) Berdasarkan Land Surface Temperature dan Hubungannya dengan Penggunaan Lahan di Wilayah DKI Jakarta. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perkembangan sebuah kota dapat terjadi jika di dalam kota tersebut terdapat dinamika keseimbangan dari berbagai fenomena seperti aktivitas perkotaan, namun seiring dengan pertambahan jumlah penduduk dan pertambahan aktivitas kota maka menimbulkan berbagai masalah lingkungan. Bangunan dalam kota yang memiliki bentuk tidak teratur dapat menghambat aliran massa udara bebas atau memperlambat angin. Kota akan menyimpan atau melepas panas pada siang hari sehingga mengurangi dan menghambat aliran udara yang mengakibatkan penumpukan panas. Perkembangan penduduk dan perubahan fisik lahan perkotaan juga menimbulkan dampak yaitu meningkatnya suhu permukaan. Pembangunan kota menyebabkan semakin menghilangnya ruang terbuka hijau dan tergantikan dengan material yang memiliki konduktivitas tinggi, hal ini menyebabkan penyerapan radiasi matahari yang cukup tinggi pada siang hari sehingga menciptakan efek Urban Heat Island dimana suhu udara di daerah yang dipadati dengan bangunan lebih tinggi dibandingkan dengan suhu udara di daerah sekitarnya. Pemantauan fenomena Urban Heat Island (UHI) ini sangat diperlukan terutama pada wilayah perkotaan yang mengalami laju perkembangan yang pesat, salah satunya yaitu DKI Jakarta. Penelitian ini bertujuan untuk mencari tahu perubahan distribusi Urban Heat Island (UHI) berdasarkan perubahan Land Surface Temperature (LST) pada tahun 2017, 2020 dan 2023 dan hubungannya terhadap perubahan lahan yang diwakili oleh kerapatan vegetasi atau Normalized Difference Vegetation Index (NDVI) dan kerapatan bangunan atau Normalized Difference Built-Up Index (NDBI) menggunakan data Citra Satelit Landsat 8 (OLI/TIRS) dan software Arcgis. Hasil yang didapatkan yaitu nilai suhu permukaan rata-rata DKI Jakarta untuk tahun 2017, 2020, dan 2023 secara berurutan sebesar 24,89 °C; 26,32 °C; dan 27,11 °C. Peta Distribusi UHI dilakukan dengan menggunakan metode ambang batas, dengan hasil wilayah terdampak UHI pada tahun 2020 mengalami peningkatan dari tahun 2017 sebesar 4% dan mengalami penurunan pada tahun 2023 sebesar 3,8%. Uji korelasi Rank Spearman antara NDVI dan LST yaitu memiliki hubungan yang relatif cukup kuat dengan nilai koefisien korelasi -0,417 tahun 2017 dan -0,485 tahun 2020. Pada tahun 2023 hubungan antara kedua variabel yaitu relatif lebih lemah dengan nilai koefisien korelasi -0,289. Hubungan antara NDVI dengan LST tersebut bersifat berbanding terbalik. Uji Korelasi Rank Spearman antara NDBI dan LST yaitu memiliki hubungan yang relatif kuat dengan nilai koefisien korelasi 0,651 tahun 2017 dan 0,661 tahun 2020. Pada tahun 2023 hubungan antara kedua variabel yaitu cukup kuat dengan nilai koefisien korelasi 0,557. Hubungan antara NDBI dengan LST tersebut bersifat berbanding lurus.

English Abstract

The development of a city can occur if in the city there is a dynamic balance of various phenomena such as urban activity, but in line with the increase in population and increase in city activities, it raises various environmental problems. Buildings in cities that have irregular shapes can inhibit the flow of free air mass or slow the wind. The city will store or release heat during the day, thereby reducing and inhibiting the flow of air which results in a buildup of heat. Population development and physical changes in urban area also have an impact, namely increased surface temperature. The construction of the city causes the disappearance of greeneries and is replaced by materials that have high conductivity, this causes the absorption of solar radiation which is high enough during the day, creating an urban heat island effect where the temperature of the air in the area which is crowded with buildings is higher than the temperature of the air in the surrounding area. Monitoring the Urban Heat Island (UHI) phenomenon is very necessary, especially in urban areas that experience a rapid development rate, one of which is DKI Jakarta. This study aims to find out changes in the Distribution of Urban Heat Island (UHI) based on changes in Land Surface Temperature (LST) in 2017, 2020 and 2023 and their relationship with land changes represented by the density of vegetation or normalized differentation index (NDVI) and building density or normalized differences in the built-up index (NDBI) using Landsat 8 satellite imagery data (Oli/TIRS) and ArcGIS software. The results obtained are the average surface temperature value of DKI Jakarta for 2017, 2020, and 2023 in a row of 24.89 ° C; 26.32 ° C; and 27.11 ° C. The UHI distribution map was carried out using the threshold method, with the results of the affected area in 2020 an increase from 2017 by 4% and decreased in 2023 by 3.8%. Rank Spearman Correlation Test between NDVI and LST, which has a relatively strong relationship with the correlation coefficient value -0.417 in 2017 and -0.485 of 2020. In 2023 the relationship between the two variables was relatively weaker with the correlation coefficient value -0.289. The relationship between NDVI and LST is inversely proportional. Rank Spearman Correlation Test between NDBI and LST, which has a relatively strong relationship with a correlation coefficient value of 0.651 in 2017 and 0.661 of 2020. In 2023 the relationship between the two variables was quite strong with the correlation coefficient value of 0.557. The relationship between NDBI and LST is directly proportional.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524100020
Uncontrolled Keywords: UHI, LST, Tutupan Lahan, NDVI, dan NDBI-UHI, LST, Land Cover, NDVI and NDBI
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 01 Feb 2024 08:29
Last Modified: 01 Feb 2024 08:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/214055
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
SAVIRA ANANDA DWITA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB)

Actions (login required)

View Item View Item