Bahar, Faisal and Dr. Eng. Ir. Herry Santosa, ST., MT., IPM. and Ir. Jenny Ernawati, MSP., Ph.D., CIQnR (2022) Kualitas Visual Fasade Bangunan Bersejarah di Sepanjang Koridor Jalan Antara Stasiun Kota Baru Hingga Museum Brawijaya Malang. Magister thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Koridor jalan antara Stasiun Kota Baru hingga Museum Brawijaya Malang merupakan salah satu jalan bersejarah yang memegang peranan penting dalam perkembangan Kota Malang bagian barat dan timur yang memiliki banyak bangunan bersejarah peninggalan kolonial Belanda. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persamaan dan perbedaan persepsi antara masyarakat dengan praktisi dan akademisi bidang arsitektur dalam menilai elemen visual pada fasade bangunan cagar budaya, serta mengetahui elemen visual fasade yang signifikan menurut masyarakat, praktisi dan akademisi bidang arsitektur terhadap kualitas visual fasade bangunan bersejarah di sepanjang koridor jalan antara Stasiun Kota Baru hingga Museum Brawijaya Malang. Perkembangan dan pembangunan di sepanjang koridor jalan antara Stasiun Kota Baru hingga Museum Brawijaya Malang yang kurang memperhatikan konteks kawasan sebagai kawasan bersejarah, perlahan-lahan dapat menyebabkan pergeseran bentuk dan makna pada struktur kota yang dapat mempengaruhi karakter visual fasade bangunan di kawasan tersebut. Pergeseran karakter visual fasade bangunan yang kurang memperhatikan konteks kawasan pada suatu kawasan bersejarah dapat memberikan dampak negatif pada estetika lingkungan, sehingga menyebabkan menurunnya kualitas visual pada kawasan bersejarah. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan persepsi masyarakat. Untuk mengukur persepsi masyarakat digunakan skala semantik diferensial yang berisikan dua kata berlawanan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penilaian antara dua kelompok responden dengan latar belakang pekerjaan dan pendidikan yang berbeda memiliki hasil penilaian yang berbeda pada tiap-tiap elemen fasade. Elemen fasade yang signifikan terhadap kualitas visual fasade bangunan bersejarah di koridor jalan antara Stasiun Kota Baru hingga Museum Brawijaya Malang yaitu bentuk fasade dan warna.
English Abstract
Road Corridor between Kota Baru Station and Brawijaya Museum Malang is one of the historic roads that plays an important role in the development of the western and eastern parts of Malang City which has many historical buildings from the Dutch colonial heritage. The purpose of this study is to find out the similarities and differences perceptions between the public and practitioners and academics in the field of architecture in assessing the visual elements on the facades of cultural heritage buildings, as well as knowing the significant visual elements of the facades according to the community, practitioners and academics in the field of architecture to the visual quality of the facades of historical buildings along the road corridor between Kota Baru Station and Brawijaya Museum Malang. The growth and development along the road corridor between Kota Baru Station to Brawijaya Museum Malang, which does not pay attention to the context of the area as a historical area, can slowly cause a shift in shape and meaning in the city structure which can affect the visual character of the facades of buildings in the area. The visual character of building facades shift that do not pay attention to the context of the area in a historical area can have a negative impact on environmental aesthetics, causing a decrease in visual quality in the historical area. This research uses quantitative research methods with a public perception approach. To measure people's perceptions, a differential semantic scale is used containing two opposite words. The results of this study showed that the assessment between two groups of respondents with different work and educational backgrounds had different assessment results on each element of the façade. The façade elements that are significant to the visual quality of the facades of historical buildings in the road corridor between Kota Baru Station and Brawijaya Museum Malang, are the shape of the façade and colors.
Item Type: | Thesis (Magister) |
---|---|
Identification Number: | 042207 |
Uncontrolled Keywords: | kualitas visual, fasade, cagar budaya, kawasan bersejarah, persepsi |
Divisions: | S2/S3 > Magister Arsitektur Lingkungan Binaan, Fakultas Teknik |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 22 Jan 2024 04:26 |
Last Modified: | 22 Jan 2024 04:26 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/213006 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
FAISAL BAHAR.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2024. Download (23MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |