Kualitas Semen Dan Karakter Motilitas Spermatozoa Kambing Saanen Setelah Pembekuan Dengan Menggunakan Pengencer Yang Berbeda

Nisfimawardah, Lailatun and Prof. Dr. Ir. Trinil Susilawati, MS., IPU., ASEAN Eng and Prof. Dr. Ir. Sri Wahjuningsih, MSi (2023) Kualitas Semen Dan Karakter Motilitas Spermatozoa Kambing Saanen Setelah Pembekuan Dengan Menggunakan Pengencer Yang Berbeda. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Keberhasilan inseminasi buatan (IB) pada kambing dipengaruhi oleh kualitas semen beku. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji kualitas pengencer yang terdiri dari tris aminomethan kuning telur, AndroMed® dan OviXcell® terhadap kualitas semen. Sampel terdiri dari 3 ekor kambing Saanen jantan dengan bobot badan 32,5 kg, 43 kg dan 44,5 kg dengan umur 1,5-2 tahun. Motilitas individu spermatozoa minimum yang digunakan sebesar 70%. Perlakuan dalam penelitian ini terdiri dari pengencer tris aminomethan kuning telur (P0), AndroMed® (P1) dan OviXcell® (P2). Metode penelitian menggunakan metode eksperimental laboratorium menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK). Kualitas semen beku kambing meliputi motilitas individu, viabilitas, abnormalitas dan total spermatozoa motil (TSM) secara visual dan 13 parameter kinematik menggunakan Computerized Assisted Sperm Analyzer (CASA) IVOS II. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis pengencer berpengaruh tidak nyata (P > 0,05) terhadap motilitas individu, viabilitas, abnormalitas, TSM, motile, progresif, DCL, DSL, VAP, VSL, STR, ALH dan WOB. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis pengencer berpengaruh nyata (P < 0,05) terhadap DAP, LIN, BCF dan berpengaruh sangat nyata (P < 0,01) terhadap VCL. Kesimpulan dari penelitian ini pengencer OviXcell® memiliki hasil terbaik terhadap kualitas semen dan karakter motilitas dapat digunakan sebagai pengencer semen beku kambing.

English Abstract

The success of artificial insemination (AI) in goats is influenced by the quality of frozen semen. The purpose of this study was to determine the quality of various diluents consisting of tris aminomethane egg yolk, AndroMed® and OviXcell® on semen quality. The sample consisted of 3 male Saanen goats with body weights of 32.5 kg, 43 kg and 44.5 kg with ages 1.5-2 years. The minimum motility used is 70%. The treatment in this study consisted of tris aminomethan egg yolk diluent (P0), AndroMed® (P1) and OviXcell® (P2). The research method uses a laboratory experimental method using a Randomized Block Design (RBD). The quality of goat's frozen semen included individual motility, viability, abnormality and total motile spermatozoa (TSM) visually and 13 kinematic parameters using the Computerized Assisted Sperm Analyzer (CASA) IVOS II. The results showed no significant effect (P > 0.05) on individual motility, viability, abnormality, TSM, motile, progressive, DCL, DSL, VAP, VSL, STR, ALH and WOB. The results showed a significant effect (P <0.05) on DAP, LIN, BCF and a very significant effect (P <0.01) on VCL. The conclusion of this study is that OviXcell® diluent has the best results on semen quality and motility characteristics and can be used as a diluent for goat frozen semen.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: 042305
Uncontrolled Keywords: AndroMed®, Computerized Assisted Sperm Analyzer, Kambing Saanen, Kualitas Semen Beku, Tris aminomethan kuning telur, OviXcell®, AndroMed®, Computerized Assisted Sperm Analyzer, Frozen Semen Quality, OviXcell®, Saanen Goats, Tris-Egg Yolk
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: Annisti Nurul F
Date Deposited: 22 Jan 2024 03:22
Last Modified: 22 Jan 2024 03:22
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/212865
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
LAILATUN NISFIMAWARDAH.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item