Keanekaragaman Laba-Laba (Araneae) pada Lahan Agroforestri Tanaman Pinus dan Kopi di Hutan Pendidikan “UB Forest” Malang

Enggana, Sesmita and Rina Rachmawati,, SP., MP., M. Eng. (2021) Keanekaragaman Laba-Laba (Araneae) pada Lahan Agroforestri Tanaman Pinus dan Kopi di Hutan Pendidikan “UB Forest” Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pertumbuhan populasi manusia menyebabkan terjadinya peralihan fungsi hutan untuk pemenuhan kebutuhan manusia. Peralihan fungsi hutan ini dapat menganggu keseimbangan ekosistem yang dapat memicu peledakan serangga hama dan hilangnya serangga penting. Serangga menjadi salah satu indikator penting dalam menunjukkan kesehatan suatu ekosistem. Salah satu serangga yang dapat dijadikan sebagai indikator adalah laba-laba. Laba-laba merupakan serangga yang dapat ditemui pada hutan maupun areal persawahan. Jumlah laba-laba yang stabil sepanjang tahun membuat laba-laba cocok dijadikan sebagai bioindikator lingkungan. Tujuan penelitian ini dilakukan adalah untuk mengetahui pengaruh perbedaan pengolahan lahan terhadap keanekaragaman laba-laba dan mengetahui kemiripan komposisi laba-laba pada berbagai penggunaan lahan di “UB Forest” Penelitian ini dilakukan pada bulan Oktober 2021 hingga Februari 2022. Hutan Pendidikan UB Forest, Dusun Sumbersari, Desa Tawangargo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur, dan di Rumah. Pengambilan sampel menggunakan metode Pitfall-trap, yang dipasang selama 1x24 jam, yang diulang sebanyak 6 kali berturut-turut dan metode Hand-pick. Setelah itu di identifikasi dengan mengacu pada buku Spider Identification Guide (Wegner, 2009), Helpful Insects, Spiders and Pathogens (Shepard et al., 1987), dan Biodiversitas Laba-Laba di Sulawesi Utara (Koneri, 2016). Selanjutnya dilakukan analisis data yang meliputi indeks keanekaragaman Shanon-Wienner (H’), kemerataan (E), dan dominansi (D). Selain itu juga dilakukan uji korelasi terhadap pengaruh kondisi lingkungan terhadap keanekaragaman laba-laba dan juga uji kemiripan komposisi laba-laba. Hasil penelitian ditemukan 21 spesies laba-laba yang tergabung menjadi 10 famili dengan total 308 individu. Famili yang ditemukan meliputi Araneidae, Clubionidae, Theridiidae, Ctenizidae, Ctenidae, Salticidae, Tetragnathidae, Lycosidae, Linyphiidae, dan Thomisidae. Nilai Indeks Keanekaragaman termasuk dalam kategori sedang kecuali pada plot MC (Medium Management Coffee) dengan pengolahan Trimming-Pruning yang termasuk kategori rendah. Nilai Indeks Kemerataan termasuk dalam kategori sedang kecuali 2 plot pengamatan yang termasuk dalam kategori tinggi yaitu HC (High Management Coffee) dengan perlakuan Pruning dan HC dengan perlakuan Trimming-Pruning. Penggunaan lahan dan manajemen lahan tidak memiliki pengaruh terhadap keanekaragaman dan kelimpahan laba-laba. Selain itu, perlakuan pruning dan trimming pruning juga tidak memiliki pengaruh terhadap keanekaragaman dan kelimpahan laba-laba. Sedangkan Indeks Dominansi termasuk dalam kategori rendah kecualI lahan MC (Medium Management Coffee) dengan perlakuan Trimming Pruning. Selain itu, suhu udara, kelembapan, dan jumlah vegetasi tidak berkorelasi terhadap keanekaragaman dan kelimpahan laba-laba. Selain itu, hasil analisis ragam pengaruh pengelolaan lahan dan pemberian perlakuan pruning dan trimming-pruning tidak berbeda nyata dengan keanekaragaman juga tidak berbeda nyata dengan kelimpahan spesies. Hasil dari analisis NMDS menunjukkan bahawa masing-masing lahan memiliki komposisi laba-laba yang berbeda. Penelitian lanjutan laba-laba sebaiknya menggunakan perangkap yang sesuai dengan jenis laba-laba yang akan diteliti. Selain itu juga melakukan pengamatan mengenai mangsa laba-laba untuk mengetahui korelasinya dan mencatat niche laba-laba yang didapatkan pada lahan.

English Abstract

The growth of the human population causes a shift in the function of the forest to fulfill human needs. This change in forest function can disrupt the balance of the ecosystem which can trigger the explosion of insect pests and the loss of important insects. Insects are one of the important indicators in showing the health of an ecosystem. One of the insects that can be used as an indicator is a spider. Spiders are insects that can be found in forests and rice fields. The stable number of spiders throughout the year makes spiders suitable as environmental bioindicators. The purpose of this study was to determine the effect of different land cultivation on spider diversity and to determine the similarity of spider composition on various land uses in "UB Forest" This research was conducted from October 2021 to February 2022. UB Forest Educational Forest, Sumbersari Hamlet, Tawangargo Village, Karangploso District, Malang Regency, East Java, and at home. Sampling used the Pitfall-trap method, which was installed for 1x24 hours, which was repeated 6 times in a row and the Hand-pick method. After that, it was identified by referring to the Spider Identification Guide book (Wegner, 2009), Helpful Insects, Spiders and Pathogens (Shepard et al., 1987), and Spider Biodiversity in North Sulawesi (Koneri, 2016). Furthermore, data analysis was carried out which included the Shanon-Wienner diversity index (H'), evenness (E), and dominance (D). In addition, a correlation test was also carried out on the effect of environmental conditions on spider diversity and also a similarity test of spider composition. The results of the study found 21 species of spiders which were combined into 10 families with a total of 308 individuals. The families found included Araneidae, Clubionidae, Theridiidae, Ctenizidae, Ctenidae, Salticidae, Tetragnathidae, Lycosidae, Linyphiidae, and Thomisidae. The Diversity Index value is in the medium category except for the MC (Medium Management Coffee) plot with Trimming-Pruning processing which is in the low category. The Evenness Index value was included in the medium category except for 2 observation plots which were included in the high category, namely HC (High Management Coffee) with Pruning treatment and HC with Trimming-Pruning treatment. Land use and land management had no effect on the diversity and abundance of spiders. In addition, pruning and trimming pruning treatments also had no effect on the diversity and abundance of spiders. While the Dominance Index is included in the low category except for MC (Medium Management Coffee) land with Trimming Pruning treatment. In addition, air temperature, humidity, and the amount of vegetation were not correlated with the diversity and abundance of spiders. In addition, the results of the analysis of the various effects of land management and the provision of pruning and trimming-pruning treatments were not significantly different from diversity nor significantly different from species abundance. The results of the NMDS analysis show that each field has a different composition of spiders. Further research on spiders should use traps that are appropriate to the type of spider to be studied. Besides that, it also makes observations about spider prey to find out the correlation and records the spider niche found on the land.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 042104
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 18 Jan 2024 03:53
Last Modified: 18 Jan 2024 03:53
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/211945
[thumbnail of SESMITA ENGGANA.pdf] Text
SESMITA ENGGANA.pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item