Romzi Fahmi, Faqihuddin and Dr.Ir. Ary Mustofa Ahmad,, MP and Dr.Agr.Sc.Dimas Firmanda Al Riza., ST.,M.Sc (2023) Pemanfaatan Air Cucian Beras Sebagai Pupuk Organik Cair Dengan Penambahan MSG (Monosodium Glutamat) dan EM4 (Effective Microorganism) Dengan Bantuan Aerasi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pupuk organik cair adalah hasil fermentasi dari bahan organik yang terbuat dari sisa tanaman dan hewan. Pupuk organik cair dapat mengatasi masalah pada tanah yang kekurangan unsur hara. Pupuk organik cair pada dasarnya tidak merusak tanah meskipun diaplikasikan terus menerus. Pupuk organik cair dapat diproduksi salah satunya dengan proses fermentasi. Fermentasi merupakan proses respirasi aerob maupun anaerob oleh mikroorganisme. Dengan adanya fermentasi maka proses dekomposisi bahan akan lebih cepat dan lebih mudah terurai. Pupuk organik cair diharapkan dapat menjadi alternatif dalam memperbaiki kualitas tanah dan menjadi solusi atas mahalnya pupuk anorganik. Tujuan dari penelitian ini yaitu mempelajari kandungan hara dari pupuk organik cair yang terbuat dari bahan dasar air cucian beras dengan penambahan vetsin atau monosodium glutamat. . Faktor perlakuan penelitian ini yaitu dosis pupuk yang terdiri dari M0/kontrol (tanpa vetsin), M1 (1 gram msg), M2 (2 gram msg), M3 (3 gram msg), M4 (4 gram msg), dan M5 (5 gram msg). Parameter yang diamati terdiri dari parameter kematangan yaitu pH, suhu, warna dan bau dan parameter kandungan hara yaitu C-organik, N-total, C/N rasio, P2O5, dan K2O diperoleh dari analisis laboratorium di Laboratorium Tanah UPT Pengembangan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura, Lawang, Jawa Timur. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan excel dengan bentuk grafik. Berdasarkan penelitian ini diperoleh kandungan C-organik tertinggi pada perlakuan M5 sebesar 14,05%, kandungan N-total tertinggi pada perlakuan M0 sebesar 1,21%, C/N rasio tertinggi pada perlakuan M5 sebesar 15,18%, kandungan P2O5 tertinggi pada perlakuan M0 sebesar 1,57% dan kandungan K2O tertinggi pada perlakuan M1 sebesar 1,52%.
English Abstract
Liquid organic fertilizer is the result of fermentation of organic matter made from plant and animal residues. Liquid organic fertilizer can solve the problem of nutrient-deficient soil. Liquid organic fertilizers basically do not damage the soil even if they are applied continuously. Liquid organic fertilizer can be produced, one of which is by fermentation process. Fermentation is a process of aerobic and anaerobic respiration by microorganisms. With fermentation, the process of material decomposition will be faster and easier to decompose. Liquid organic fertilizer is expected to be an alternative in improving soil quality and be a solution to the high cost of inorganic fertilizer. The purpose of this study is to study the nutrient content of liquid organic fertilizer made from the basic ingredients of rice washing water with the addition of vetsin or monosodium glutamate. The treatment factor of this study is the dose of fertilizer consisting of M0 / control (without vetsin), M1 (1 gram of vetsin), M2 (2 grams of vetsin), M3 (3 grams of vetsin), M4 (4 grams of vetsin), and M5 (5 grams of vetsin). The parameters observed consist of maturity parameters namely pH, temperature, color and odor and nutrient content parameters namely C-organic, N-total, C/N ratio, P2O5, and K2O, was obtained from laboratory analysis at the Soil Laboratory of UPT Agribusiness Development of Food Crops and Horticulture, Lawang, East Java. The research data was analyzed using excel in the form of graphs. Based on this study, the highest C-organic content in M5 treatment was 14.05%, the highest total N-content in M0 treatment was 1.21%, The highest C/N ratio in M5 treatment was 15.18%, the highest P2O5 content in M0 treatment was 1.57% and the highest K2O content in M1 treatment was 1.52%.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 052310 |
Uncontrolled Keywords: | Pupuk Organik Cair, Air Cucian Beras, Msg Liquid Organic Fertilizer, Rice Washing Water, Msg |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian |
Depositing User: | Unnamed user with username verry |
Date Deposited: | 18 Jan 2024 03:04 |
Last Modified: | 18 Jan 2024 03:04 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/211857 |
Text (Dalam Masa Embargo)
Romzi Fahmi Faqihuddin.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2025. Download (2MB) |
Actions (login required)
View Item |