Pengaruh pemberian vitamin E dalam Olive Oil topikal dan metamizole injeksi terhadap Plasminogen Activator Inhibitor-1 (PAI-1) cairan peritoneum dan derajat adhesi (Studi in Vivo pada Tikus Wistar yang Dilakukan Abrasi Ileum)

Wibowo, Wegig Perwiro and dr. Lulik Inggarwati, SpB, SpBA(K) and Dr. Ir. Solimun, M. S (2021) Pengaruh pemberian vitamin E dalam Olive Oil topikal dan metamizole injeksi terhadap Plasminogen Activator Inhibitor-1 (PAI-1) cairan peritoneum dan derajat adhesi (Studi in Vivo pada Tikus Wistar yang Dilakukan Abrasi Ileum). Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Latar Belakang: Adhesi pasca laparotomi merupakan masalah bagi dokter bedah dan juga pasien. Tujuan penelitian ini untuk membuktikan adanya penurunan kadar PAI-1 cairan peritoneum, derajat adhesi secara makroskopis dan mikroskopis pada tikus wistar jantan yang dilakukan abrasi ileum, antara kombinasi pemberian vitamin E dalam olive oil topikal dengan metamizole injeksi, pemberian tunggal maupun yang tidak diberi. Metode: Penelitian eksperimental laboratorik. Menggunakan 24 ekor tikus wistar jatan yang dilakukan abrasi ileum dan dibagi menjadi 4 kelompok: kontrol (P0); perlakuan 1, diberi vitamin E dalam olive oil topikal (P1); perlakuan 2, diberi metamizole intramuskular (P2); perlakuan 3, diberi kombinasi vitamin E dalam olive oil topical dengan metamizole injeksi (P3). Relaparotomi dilakukan 14 hari kemudian untuk melihat kadar PAI-1 cairan peritoneum, derajat adhesi secara makroskopis dan derajat adhesi secara mikroskopis. Uji beda kadar PAI-1 cairan peritoneum dengan ANOVA dilanjutkan dengan post hoc tukey. Uji beda derajat adhesi dengan Kruskal Wallis. Uji korelasi menggunakan uji Spearman. Hasil: Terdapat perbedaan kadar PAI-1 cairan peritoneum secara signifikan pada kelompok P0-P3 (p=0,036), namun tidak terdapat perbedaan bermakna kadar PAI-1 cairan peritoneum antara P0-P1 (p=0.761) dan P0-P2 (p=0.113). Terdapat perbedaan bermakna pada kelompok P0-P3 (p=0.005), namun tidak terdapat perbedaan bermakna antara P0- P2 (p=0.403) dan P0- P1 (p=0.187). Uji korelasi menunjukkan korelasi yang bermakna antara kadar PAI-1 cairan peritoneum dengan derajat adhesi intraperitoneum makroskopis dengan besar korelasi r = 0.750 (makroskopis) dan adhesi intraperitoneum makroskopis dengan besar korelasi r = 0.729 (mikroskopis). Simpulan: Terdapat penurunan kadar PAI-1 cairan peritoneum, derajat adhesi secara makroskopis dan derajat adhesi secara mikroskopis secara bermakna antara kelompok yang diberi perlakuan kombinasi vitamin E dalam olive oil topikal dengan metamizole di bandingkan dengan kelompok yang tidak diberi perlakuan.

English Abstract

Background: Post-laparotomy adhesion is a problem for surgeons as well as patients. The purpose of this study was to establish a decrease in PAI-1 levels of peritoneal fluid, the degree of adhesion macroscopic and microscopically in male wistar rats subjected to ileum abrasion, between the combination of administration of vitamin E in topical olive oil and injection of Metamizole, single or unstained. Methods: Laboratory experimental research. Using 24 male wistar rats which were subjected to ileum abrasion and divided into 4 groups: control (P0); treatment 1, given vitamin E in topical olive oil (P1); treatment 2, given intramuscular of metamizole (P2); treatment 3, given a combination of vitamin E in olive oil topical with injection of metamizole (P3). Re-laparotomy was performed 14 days later to see the PAI-1 level of the peritoneal fluid, the degree of adhesion macroscopic and the degree of adhesion microscopically. Different test of PAI-1 levels of peritoneal fluid with ANOVA followed by post hoc Tukey. Test for different degrees of adhesion with Kruskal Wallis. Correlation test using Spearman test. Results: There was a significant difference in peritoneal fluid PAI-1 levels in the P0-P3 group (p=0.036), but there was no significant difference in peritoneal fluid PAI-1 levels between P0-P1 (p=0.761) and P0-P2 (p= 0.113). There was a significant difference in the P0-P3 group (p=0.005), but there was no significant difference between P0-P2 (p=0.403) and P0-P1 (p=0.187). Correlation test showed a significant correlation between PAI-1 levels of peritoneal fluid and the degree of macroscopic intraperitoneal adhesion with a large correlation of r = 0.750 (macroscopic) and macroscopic intraperitoneal adhesion with a large correlation of r = 0.729 (microscopic). Conclusion: There was a significant decrease in PAI-1 levels in peritoneal fluid, macroscopic degree of adhesion and microscopic degree of adhesion between the groups treated with a combination of vitamin E in topical olive oil with metamizole compared to the unstained group.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: 042306
Uncontrolled Keywords: Adhesi, PAI-1, peritoneum, vitamin E, Metamizole, abrasi ileum, laparotomi
Divisions: Profesi Kedokteran > Spesialis Ilmu Bedah, Fakultas Kedokteran
Depositing User: Unnamed user with username ihwan
Date Deposited: 17 Jan 2024 01:37
Last Modified: 17 Jan 2024 02:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/211198
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Wegig Perwiro Wibowo.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item