Manajemen Proyek Digitisasi Arsip Seni Budaya di Museum Seni (Studi Kasus Pada Bentara Budaya Kompas Gramedia).

Rosyida, Alfina Ariesta and Dr.Drs. Muhammad Shobaruddin, MA and Bayu Indra Pratama.,, S.I.Kom., M.A.. (2022) Manajemen Proyek Digitisasi Arsip Seni Budaya di Museum Seni (Studi Kasus Pada Bentara Budaya Kompas Gramedia). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kepunahan budaya dan kasus klaim budaya merupakan urgensi untuk melestarikan kebudayaan. Salah satu cara yang dapat dilakukan ialah dengan mengikuti perkembangan zaman dalam pelestarian kebudayaan yakni memanfaatkan teknologi dengan digitisasi arsip seni budaya. Bentara Budaya adalah salah satu museum seni yang melakukan digitisasi pada arsip seni budaya yang dimilikinya. Banyaknya ragam arsip seni budaya dan kegiatan seni budaya yang dikelola menjadi bukti bahwa Bentara Budaya merupakan lembaga yang peduli dan berkontribusi dengan perkembangan kebudayaan Tujuan penelitian ini adalah membantu menjelaskan model manajemen proyek digitisasi pada ragam arsip seni budaya digital yang dilakukan oleh Bentara Budaya Kompas Gramedia beserta pemetaan teknis pelaksanaan proses digitisasi pada setiap ragam arsip seni budaya yang dimiliki oleh Bentara Budaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara dan pemilihan informan menggunakan teknik purposive sampling dengan 7 (tujuh) informan, serta menerapkan observasi partisipatif dan penggunaan dokumentasi. Adapun analisis yang digunakan adalah model analisis data interaktif oleh Miles dan Huberman. Keabsahan data diuji dengan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bentara Budaya menjalankan proyek digitisasi arsip seni yang bertujuan untuk merapikan dan mendigitisasikan arsip seni budaya yang dimiliki agar memiliki proses temu kembali lebih mudah menggunakan sistem yang terpusat. Model manajemen proyek digitisasi arsip di Bentara Budaya meliputi berbagai aspek mulai dari seleksi arsip, persiapan digitisasi, hingga standar teknis dan penjaminan mutu. Selain itu, temuan penelitian menghasilkan pemetaan alur kinerja teknis digitisasi pada setiap ragam arsip di Bentara Budaya. Ragam arsip tersebut bervariasi mulai dari foto koleksi seni, foto dan video dokumentasi kegiatan, arsip artikel dan kliping koran, serta katalogisasi buku dan katalog pameran.

English Abstract

Cultural extinction and cases of cultural claims are urgency to preserve culture. One way that can be done is to follow the times in the preservation of culture by utilizing technology by digitizing art and culture archives. Bentara Budaya is an art museum that digitizes its art and culture archives. The large variety of cultural arts archives and cultural arts activities that are managed are proof that Bentara Budaya is an institution that cares and contributes to cultural development The purpose of this study is to help explain the digitization project management model on various digital cultural art archives carried out by Bentara Budaya Kompas Gramedia along with the technical mapping of the digitization process for each variety of cultural arts archives owned by Bentara Budaya. The type of research used is a case study with a qualitative approach. The data collection technique in this study used interview techniques and the selection of informants using purposive sampling technique with 7 (seven) informants, as well as applying participatory observation and the use of documentation. The analysis used is an interactive data analysis model by Miles and Huberman. The validity of the data was tested by triangulation of sources. The results show that Bentara Budaya runs an art archive digitization project that aims to tidy up and digitize its cultural art archives so that it has an easier retrieval process using a centralized system. The archival digitization project management model at Bentara Budaya covers various aspects from archive selection, digitization preparation, to technical standards and quality assurance. In addition, the research findings resulted in mapping the flow of digitization technical performance in each variety of archives in Bentara Budaya. The archives range from photos of art collections, photos and videos documenting activities, archives of articles and newspaper clippings, as well as book catalogs and exhibition catalogs.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052303
Uncontrolled Keywords: Arsip, Seni, Digitisasi, Budaya, Digital-Archives, Art, Digitization, Culture, Digital
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Emy Sukartini
Date Deposited: 15 Jan 2024 08:03
Last Modified: 15 Jan 2024 08:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/210393
[thumbnail of Dalam masa EMBARGO] Text (Dalam masa EMBARGO)
Alfina Ariesta Rosyida.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2024.

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item