Studi Analisis Perencanaan Gedung Hotel Namira yang Berada di Surabaya Jawa Timur Menggunakan Sistem Castellated Beam.

Ardetty, Najla Widya and Ir. M. Taufik Hidayat, M.T. and Ir. Ari Wibowo, S.T., M.T., Ph.D (2023) Studi Analisis Perencanaan Gedung Hotel Namira yang Berada di Surabaya Jawa Timur Menggunakan Sistem Castellated Beam. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Gedung Hotel umumnya dibangun menggunakan struktur beton bertulang, begitu pun Gedung Hotel Namira Surabaya. Pembangunan menggunakan struktur beton bertulang memiliki kekurangan yaitu menanggung beban mati yang relatif cukup besar sehingga dapat mengakibatkan beban gempa yang besar. Hotel Namira merupakan gedung berstruktur tinggi sehingga menyebabkan gedung ini memiliki resiko gempa yang cukup tinggi. Maka dari itu Analisa menggunakan Castellated Beam diharapkan dapat memperkuat struktur yang ada dikarenakan adanya aksi komposit antara baja dan beton yang akan bersamaan menahan beban yang ada. Penelitian diawali dengan preliminary design elemen struktur baja kemudian dilanjut Analisa struktur menggunakan software SAP2000 yang akan mendapatkan output Momen Ultimit (Mu) dan Gaya Geser Ultimit (Vu) untuk balok serta Momen Ultimit (Mu) dan Gaya Aksial Ultimit (Pu) untuk kolom. Setelahnya dilakukan penambahan hole castellated kemudian dilakukan aksi komposit antara pelat dan balok. Kondisi sebelum castellated komposit dan setelah castellated komposit harus memenuhi syarat perhitungan momen ΦMn ≥Mu, dan syarat perhitungan geser ΦVn ≥Vu. Perencanaan dengan menggunakan Balok Induk WF 300 x 175 x 7 x 11, Balok Anak WF 250 x 125 x 6 x 9, Kolom WF 400 x 200 x 8 x 13, serta pelat beton lantai tebal 12 cm. Didapatkan hasil untuk balok induk yaitu momen maksimal lapangan sebesar 360,2512 kNm dan Momen maksimal tumpuan sebesar 476,986 kNm. Direncanakan tulangan atas φ10-175 sebanyak 12 buah dan tulangan bagi φ10-300 sebanyak 7 buah untuk balok induk. Sedangkan untuk balok anak didapat Momen maksimal lapangan sebesar 171,136 kNm dan momen maksimal tumpuan sebesar 146,288 kNm. Direncanakan tulanganiφ10-175 sebanyak 9 buah dan tulangan bagi φ10-300 sebanyak 5 buah untuk balok anak. Sedangkan untuk kolom didapatkan Momen maksimal lapangan sebesar 147,252 kNm dan momen maksimal tumpuan sebesar 146,4401 kNm. Untuk perencanaan penghubung geser pada balok induk menggunakan Østud = 22 mm dengan jarak 15 cm, dan untuk perencanaan penghubung geser pada balok anak menggunakan Østud = 20 mm dengan jarak 12 cm.

English Abstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052307
Uncontrolled Keywords: Hotel Namira, castellated beam, struktur komposit, baja beton.
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Zainul Mustofa
Date Deposited: 15 Jan 2024 06:19
Last Modified: 15 Jan 2024 06:19
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/210140
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Najla Widya Ardetty.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (15MB)

Actions (login required)

View Item View Item