KEBUTUHAN AIR BEBERAPA VARIETAS TANAMAN BUNCIS (Phaseolus vulgaris L.).

RAMADHAN., FAJAR IMANI SATRIO AJI and Prof. Ir. Sumeru Ashari,, M.Agr. Sc. Ph.D. (2023) KEBUTUHAN AIR BEBERAPA VARIETAS TANAMAN BUNCIS (Phaseolus vulgaris L.). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tanaman buncis (Phaseolus vulgaris L.) adalah salah satu tanaman sayuran yang dikonsumsi oleh masyarakat. Menurut Djuariah (2008), setiap 100 gr buncis memiliki nutrisi: 2,4 gr protein, 0,2 gr lemak, 7,4 gr karbohidrat,65 mg kalsium, 44 gr fosfor, 1,1 gr zat besi, vit. A, 0,8 mg vit. B, dan 19 mg Vit. C yang dapat memenuhi asupan gizi. Menurut Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Timur (2019), produksi buncis di Jawa Timur pada tahun 2016 sebesar 26075 ton/ha dan mengalami penurunan menjadi 25084 ton/ha pada tahun 2017. Hal tersebut diakibatkan oleh kekeringan sehingga berdampak pada penurunan produksi buncis. Mengingat buncis sangat dibutuhkan oleh masyarakat Indonesia dan masyarakat luar negeri maka buncis bisa menjadi komoditi yang mempunyai potensi ekonomi yang sangat baik. Untuk menaikkan produktivitas buncis diperlukan teknik budidaya yang tepat seperti penggunaan varietas unggul dan pengelolaan lingkungan tumbuh secara tepat. Satu diantara faktor yang penting untuk diperhatikan ialah faktor lingkungan tempat tumbuh tanaman dengan menjaga ketersediaan air selama masa pertumbuhan dan perkembangannya. Proses untuk mengevaluasi kebutuhan air yang diperlukan tanaman buncis, dilakukan penelitian dengan judul “Kebutuhan Air Beberapa Varietas Tanaman Buncis (Phaseolus vulgaris L.)”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mempelajari pertumbuhan tanaman buncis pada beberapa varietas terhadap variasi pemberian kebutuhan air. Hipotesis yang diajukan ialah perlakuan tingkat pemberian air 100% Kapasitas Lapang, 75% Kapasitas Lapang dan 50% Kapasitas Lapang. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Februari 2022 sampai dengan Maret 2022 di Desa Beru, Kecamatan Wlingi, Kabupaten Blitar, Provinsi Jawa Timur. Benih buncis yang dipergunakan sebagai bahan penelitian terdiri dari 6 varietas, yaitu: Paras, Bhirawa, Puspita, Mustika, Limas dan Lebat-3. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok Faktorial (Factorial Completely Randomized Design) dengan dua factor, diperoleh 18 kombinasi perlakuan. Pengulangan dilakukan 3 kali sehingga dihasilkan 54 petak percobaan. Setiap petak percobaan terdapat 4 tanaman sehingga jumlah tanaman keseluruhan sebanyak 216 tanaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tanaman buncis memberikan respon terhadap jumlah air yang diberikan sehingga menimbulkan pengaruh penurunan pertumbuhan dan hasil tanaman. Perlakuan pemberian air 50% kapasitas lapang menunjukkan penghambat yang paling besar terhadap komponen pertumbuhan tinggi tanaman, jumlah daun, dan jumlah bunga. dan hal tersebut nyata terlihat perbedaannya buncis memasuki umur 72 HST. Pada saat tebentuknya polong, panjang polong tidak dipengaruhi oleh variasi pemberian air. Pada keseluruhan varietas buncis mempunyai panjang polong yang bervariasi tetapi selisih panjang tidak signifikan. Diameter polong juga tidak dipengaruhi oleh variasi pemberian air. Pada keseluruhan varietas buncis mempunyai panjang polong yang bervariasi tetapi selisih panjang tidak signifikan. Variasi pemberian air pada tanaman buncis ternyata berpengaruh terhadap beratii 1000 biji dari buncis. Berat 1000 biji produksi dengan diberikan air 100% kapasitas lapang akan menghasilkan biji yang paling berat di masing-masing varietas buncis.

English Abstract

Beans (Phaseolus vulgaris L.) is one of the vegetable plants consumed by the public. According to Djuariah (2008), every 100 grams of chickpeas have nutrients: 2.4 grams of protein, 0.2 grams of fat, 7.4 grams of carbohydrates, 65 mg of calcium, 44 grams of phosphorus, 1.1 grams of iron, vit. A, 0.8 mg of vit. B, and 19 mg Vit. C which can meet nutritional intake. According to the Central Bureau of Statistics for East Java Province (2019), bean production in East Java in 2016 was 26,075 tons/ha and decreased to 25,084 tons/ha in 2017. This was due to drought, which had an impact on decreasing bean production. Considering that beans are needed by the people of Indonesia and abroad, beans can be a commodity that has very good economic potential. To increase the productivity of beans, proper cultivation techniques are needed, such as the use of superior varieties and proper management of the growing environment. One of the important factors to note is the environmental factor where plants grow by maintaining the availability of water during their growth and development. In order to evaluate the water requirements of common bean plants, a study was conducted entitled "Water Needs of Several Varieties of common Beans (Phaseolus vulgaris L.)". This study aims to determine and study the growth of bean plants in several varieties of variations in the provision of water requirements. The hypothesis proposed is the treatment of the level of water supply of 100% Field Capacity, 75% Field Capacity and 50% Field Capacity. This research was carried out from February 2022 to March 2022 in Beru Village, Wlingi District, Blitar Regency, East Java Province. The bean seeds used as research material consisted of 6 varieties, namely: Paras, Bhirawa, Puspita, Mustika, Limas and Lebat-3. This study used a Factorial Completely Randomized Design with two factors, resulting in 18 treatment combinations. Repetition was carried out 3 times to produce 54 experimental plots. Each experimental plot contained 4 plants so that the total number of plants was 216 plants. The results showed that the bean plants responded to the amount of water given, causing a decrease in plant growth and yield. The treatment of 50% field capacity water showed the greatest inhibition of the growth components of plant height, number of leaves, and number of flowers. and this can be seen the difference in chickpeas entering the age of 72 HST. At the time of pod formation, pod length was not affected by variations in water supply. In all varieties of beans, the length of the pods varies, but the difference in length is not significant. Pod diameter was also not affected by variations in water supply. In all varieties of beans, the length of the pods varies, but the difference in length is not significant. Variations in the provision of water on the bean plants turned out to have an effect on the weight of 1000 seeds of the beans. The weight of 100 seed production given 100% water at field capacity will produce the heaviest seeds in each bean variety.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052304
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: Unnamed user with username chikyta
Date Deposited: 15 Jan 2024 04:39
Last Modified: 15 Jan 2024 04:39
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/210067
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Fajar Imani Satrio Aji R..pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item