Masukan Berbagai Macam Seresah di Lahan Agroforestri Kopi. Laju dekomposisi seresah dan kerapatan cacing tanah

Firdaus, Ivan Firastian and Prof. Ir. Kuniatun Hairiah, Ph.D (2023) Masukan Berbagai Macam Seresah di Lahan Agroforestri Kopi. Laju dekomposisi seresah dan kerapatan cacing tanah. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Agroforestri berperan penting dalam mempertahankan kualitas tanah melalui masukan berbagai macam bahan organik yang berasal dari bagian tanaman yang mati yaitu daun, cabang, ranting bunga dan buah yang gugur, akar mati, dan sisa panen. Lapisan seresah di permukaan tanah tersebut sangat penting untuk mempertahankan kelembapan tanah dan sebagai sumber energi bagi organisme tanah, serta menambah jamlah unsur hara tersedia bagi tanaman setelah melalui proses dekomposisi oleh mikroorganisme. Cacing tanah mendominasi sebagian besar dari biomasa tanah merupakan makrofauna detritivor yang berfungsi sebagai decomposer dan bioturbator dalam tanah. Oleh karena itu, pengaturan masukan pakan cacing tanah yang sesuai akan meningkatkan kesuburan tanah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi laju dekomposisi berbagai macam seresah dan pengaruhnya terhadap peningkatan populasi cacing tanah dalam berbagai macam lingkungan agroforestri kopi. Percobaan lapangan dilakukan di lahan pertanian milik petani di desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Jawa Timur pada bulan Juni sampai November 2022. Terdapat 6 jenis seresah dengan kualitas berbeda yang diuji: seresah daun Kopi (K), Pinus (P), Durian (D), Sayuran (S), Pinus + Kopi (PK) dan Durian + Kopi (DK) yang diletakkan secara acak dan juga diberikan pupuk kandang satu bulan sebelum peletakan seresah di 3 lahan yang berbeda: Lahan Agroforestri Multitstrata (AFM), Agroforestri Sederhana (AFS) dan Lahan Monokultur (LMO). Pengukuran biomasa seresah yang tersisa dari waktu ke waktu untuk mengukur laju dekomposisi dan pengaruhnya terhadap jumlah cacing (populasi) dilakukan pada minggu ke 4, 8, 12 dan 16 MSA. Kantong kasa (litter bag) berukuran 1x1 m2 (ukuran lubang 0,5 mm yang memungkinkan cacing untuk akses seresah) dengan jumlah pengukuran 4 kali ulangan (72 sampel per pengamatan). Parameter yang diamati lainya adalah karateristik kimia bahan organik (C-Organik, N Total, lignin, dan polifenol), karakteristik tanah (tekstur, BI, BJ, pH, C-Organik, dan N Total) serta iklim mikro (suhu udara dan suhu tanah) di tiga penggunaan lahan. Hasil penelitian laju dekomposisi seresah di lahan terbuka (LMO) lebih cepat bila dibandingkan dengan di lahan tertutup (AFS dan AFM). Seresah sayuran paling cepat terdekomposisi, dengan umur paruh t50 = 2 hingga 3 minggu (k value = 0,34), sementara seresah paling lambat terdekomposisi adalah pinus dengan t50 = 25 minggu (k value = 0,031). Laju dekomposisi berhubungan erat dengan kualitas seresah terutama kadar lignin (R2 = 0,76), total C-organik (R2 = 0,50) dan Polifenol (R2 = 0,67). Lahan AFM merupakan lahan yang mempunyai populasi cacing tanah tertinggi (46 indiv. m-2 ), lebih tinggi 12% dari pada di lahan AFS dan 10% dari LMO. Masukan bahan organik menentukan keberadaan cacing tanah di mana seresah sayuran lebih disukai cacing, akan tetapi hanya bertahan untuk waktu yang singkat, sedangkan seresah berkualitas lebih rendah seperti: kopi, pinus, durian, kombinasi pinus + kopi dan durian + kopi bertahan lebih lama sehingga lebih cocok untuk pakan cacing dalam jangka waktu yang lebih lama.

English Abstract

Agroforestry plays an important role in maintaining soil quality through the input of various kinds of organic matter originating from dead plant parts, namely leaves, branches, twigs, fallen flowers and fruits, dead roots, and harvest residues. The litter layer on the soil surface is very important for maintaining soil moisture and as a source of energy for soil organisms, as well as increasing the number of nutrients available to plants after going through the decomposition process by microorganisms. Earthworms dominate most of the soil biomass and are detritivor macrofauna that function as decomposers and bioturbators in the soil, therefore, setting the appropriate input of earthworm feed will increase soil fertility. The purpose of this study was to evaluate the rate of decomposition of various types of litter and its effect on increasing earthworm populations in various coffee agroforestry environments. Field trials were carried out on agricultural land belonging to farmers in Tulungrejo village, Ngantang District, Malang Regency. There were 6 types of leaf litter with different qualities tested: Coffee (K), Pine (P), Durian (D), Vegetable (S), Pine + Coffee (PK) and Durian + Coffee (DK) leaf litter which were randomly placed in 3 different land use systems: Multi-strata Agroforestry (AFM), Simple Agroforestry (AFS) and Monoculture (LMO). Measurement of the remaining litter biomass over time to measure the rate of decomposition and its effect on earthworm numbers (population) was conducted at weeks 4, 8, 12 and 16 MSA. Litter bag sized of 1x1 m2 (Mesh size of 0.5 mm which allows earthworms to access the tested litter), with 4 replicates of measurements (72 samples per observation). Other parameters observed were chemical characteristics of organic matter (C-Organic, Total N, lignin, and polyphenols), soil characteristics (texture, bulk densityI, particle density, pH, Total C-Organic, and Total N) and microclimate (air temperature and land) across the three land uses. The results of research on the rate of litter decomposition in open land (LMO) is faster when compared to closed land (AFS and AFM). Vegetable litter decomposed the faster than other litters, with a half-life time of t50 = 2 to 3 weeks (k value = 0.34), while pine litter decomposed was the slowest with t50 = 25 weeks (k value = 0.031). The rate of litter decomposition in this experiment is closely related to the quality of the litter, especially the concentration of lignin (R2 = 0.76), Total C-organic (R2 = 0.50) and Polyphenols (R2 = 0.67). Land use system AFM had the highest earthworm population density (46 indiv. m-2 ) or 12% higher than in AFS and 10% than in LMO. Organic matter input determines the presence of earthworms where vegetable litter is preferred, but it only lasts for a short time while lower quality of litter such as coffee litter, pine, durian, mix pine + coffee and mix durian + coffee last longer, making it more available for earthworm feed over a long period of time

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052304
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: Unnamed user with username ihwan
Date Deposited: 15 Jan 2024 04:28
Last Modified: 15 Jan 2024 04:28
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/210044
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Ivan Firastian F..pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item