Strategi Pengembangan Wisata Unggulan Kabupaten Pamekasan Berdasarkan Potensi Daya Tarik Wisata.

Zahiroh H. ANR, Nadhifatuz and Dian Dinanti, ST., MT. and Dr. Eng Turningtyas A.R, ST.,MT (2023) Strategi Pengembangan Wisata Unggulan Kabupaten Pamekasan Berdasarkan Potensi Daya Tarik Wisata. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kabupaten Pamekasan merupakan salah satu kabupaten sebagai Kawasan Strategis Pariwisata Daerah Provinsi Jawa Timur. Sebagai Kawasan Strategis Pariwisata, objek wisata yang ada belum mendapat perhatian dan dikelola dengan baik. Dengan kondisi tersebut, keempat objek wisata belum siap untuk menerima wisatawan sebagai objek wisata unggula Kawasan Strategis Pariwisata Daerah. Oleh karena itu perlu adanya penilaian potensi daya tarik wisata untuk mengklasifikasikan jenis-jenis potensi yang dimiliki dan mengetahui tingkat perkembangan objek wisata unggulan Kabupaten Pamekasan. Metode yang digunakan dalam penelitian yaitu deskriptif kuantitatif dengan tujuan untuk mengidentifikasi tingkat perkembangan potensi daya tarik wisata unggulan Kabupaten Pamekasan menggunakan Analisis Daerah Operasi Objek dan Daya Tarik Wisata Alam (ADOODTWA). Hasil dari penelitian ini adalah terdapat tiga objek wisata yang sangat potensial untuk dikembangkan yaitu Api Tak Kunjung Padam memiliki aksesibilitas mudah dijangkau, dilengkapi dengan sarana dan prasarana penunjang serta kondisi sekitar objek wisata yang mendukung dengan adanya pengembangan objek wisata. Pantai Jumiang dilengkapi dengan sarana dan prasarana penunjang serta dengan dukungan kondisi sekitar objek wisata untuk pengembangan wisata. Pantai Talang Siring semua sub variabel berada pada klasifikasi baik. Selain itu objek wisata ini juga dilengkapi oleh ruang bermain ramah anak. Pasarean Batu Ampar tidak potensial dikembangkan karena hanya memiliki satu keunikan daya tarik wisata, selain itu objek wisata tidak memiliki fasilitas akomodasi di dalam maupun sekitar kawasan wisata. Berdasarkan tingkat klasifikasi perkembangan objek wisata diketahui permasalahan pada sub variabel yang kemudian dirumuskan strategi yang ditentukan prioritasnya menggunakan AHP. Kriteria yang menjadi prioritas pengembangan adalah atraksi dengan jenis alternatife strategi yang menjadi prioritas yaitu diverrsifikasi.

English Abstract

Pamekasan Regency is one of the regencies as a Regional Tourism Strategic Area of East Java Province. As a Strategic Tourism Area, existing tourist objects have not received proper attention and management. Under these conditions, the four tourist attractions are not yet ready to receive tourists as superior tourist objects in the Regional Tourism Strategic Area. Therefore it is necessary to evaluate the potential of tourist attraction to classify the types of potential possessed and determine the level of development of the main tourism objects in Pamekasan Regency. The method used in this research is quantitative descriptive with the aim of identifying the level of development of the potential for superior tourist attractions in Pamekasan Regency using the Analysis of Operational Areas for Objects and Natural Tourist Attractions (ADO-ODTWA). The results of this study are that there are three tourism objects that have the potential to be developed, namely the Unremitting Fire has easy accessibility, equipped with supporting facilities and infrastructure as well as conditions around tourist objects that support the development of tourist objects. Jumiang Beach is equipped with supporting facilities and infrastructure as well as with the support of conditions around tourist objects for tourism development. Talang Siring Beach, all subvariables are in good classification. In addition, this tourist attraction is also equipped with a child-friendly playroom. Pasarean Batu Ampar has no potential to be developed because it only has one unique tourist attraction, besides that the tourist object does not have accommodation facilities in or around the tourist area. Based on the level of classification of the development of tourist objects, it is known that the problems in the sub-variables are then formulated, the strategies are determined using AHP priorities. The criteria for development priority are attractions with alternative types of strategies that are prioritized, namely diversification.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052307
Uncontrolled Keywords: -
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota
Depositing User: Zainul Mustofa
Date Deposited: 15 Jan 2024 04:11
Last Modified: 15 Jan 2024 04:11
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/210006
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Nadhifatuz Zahiroh H. Anr.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item