Agrianto, Fito and Yudha Prakasa, S.AB., M.AB. (2023) Pengaruh Budaya Organisasi Perusahaan Manufaktur Jepang Terhadap Kepuasan Kerja dan Kinerja Karyawan Lokal (Studi Pada PT KYB Hydraulics Manufacturing Indonesia Cikarang, Kab Bekasi, Jawa Barat). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Dalam sebuah organisasi, Sumber Daya Manusia memiliki peran aktif dalam setiap kegiatan pada organisasi tersebut. Tujuan suatu organisasi tidak mungkin terwujud tanpa adanya peran aktif dari Sumber Daya Manusia. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh budaya organisasi perusahaan manufaktur Jepang PT KYB Hydraulics Manufacturing Indonesia, yang di duga memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan yang menunjukkan telah terjadi fluktuatif nya kinerja karyawan terkait kuantitas dalam hasil yang harus dicapai dalam pekerjaan. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan menjelaskan (1) pengaruh budaya organisasi terhadap kepuasan kerja, (2) pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan, (3) pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja karyawan, (4) pengaruh tidak langsung budaya organisasi terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja sebagai variabel intervening. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian explanatory research dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan non probability sampling dengan metode convenience sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebesar 74 responden karyawan PT KYB Hydraulics Manufacturing Indonesia Cikarang, Kab Bekasi, Jawa Barat. Metode pengumpulan data yang di lakukan menggunakan kuesioner dengan analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis jalur (path analysis). Data diolah menggunakan program software SPSS version 26 dan sobel test untuk menghitung pengaruh tidak langsung antar variabel. Hasil dari penelitian ini mengungkapkan bawa (1) budaya organisasi berpengaruh positif signifikan terhadap kepuasan kerja, (2) kepuasan kerja berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan, (3) budaya organisasi berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan, (4) budaya organisasi berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja sebagai variabel intervening.
English Abstract
In an organization, Human Resources have an active role in every activity in the organization. The goals of an organization cannot be realized without the active role of Human Resources. This research is motivated by the organizational culture of the Japanese manufacturing company PT KYB Hydraulics Manufacturing Indonesia, which is suspected of having an influence on employee performance which shows that there has been fluctuation in employee performance related to the quantity of results that must be achieved in work. The purpose of this study is to determine and explain (1) the effect of organizational culture on job satisfaction, (2) the effect of job satisfaction on employee performance, (3) the effect of organizational culture on employee performance, (4) the indirect effect of organizational culture on employee performance through job satisfaction as an intervening variable. This research uses explanatory research with a quantitative approach. The sampling technique used non probability sampling with convenience sampling method. The sample used in this study amounted to 74 employee respondents of PT KYB Hydraulics Manufacturing Indonesia Cikarang, Bekasi Regency, West Java. The data collection method used a questionnaire with data analysis using descriptive statistical analysis and path analysis. The data were processed using the SPSS version 26 software program and the sobel test to calculate the indirect effect between variables. The results of this study reveal that (1) organizational culture has a significant positive effect on job satisfaction, (2) job satisfaction has a significant positive effect on employee performance, (3) organizational culture has a significant positive effect on employee performance.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0523030594 |
Uncontrolled Keywords: | Budaya Organisasi, Kepuasan Kerja, Kinerja Karyawan. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 15 Jan 2024 05:27 |
Last Modified: | 15 Jan 2024 05:27 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/209608 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Fito Agrianto.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2025. Download (4MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |