Firdaus, Jeffry Atur and Agung Setia Budi,, S.T., M.T., M.Eng., Ph.D. and Eko Setiawan,, ST., M.T., M.Eng., Ph.D. (2022) Analisis Metode Low Power pada Sistem Data Logger berbasis ATmega328P. Magister thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pertanian modern atau yang biasa dikenal precision agriculture adalah strategi manajemen pada pertanian yang mengumpulkan, memproses, dan menganalisis data dan menggabungkannya dengan informasi lain sebagai dasar pengambilan keputusan manajemen. Pengambilan keputusan dilakukan menurut prediksi meningkatkan efisiensi penggunaan sumber daya, produktivitas, kualitas, profitabilitas, dan keberlanjutan produksi pertanian. Precision agriculture dapat di implementasikan menggunakan data logger untuk mencatat kondisi suatu pertanian pada jangka waktu yang panjang. Data logger merupakan sistem yang merekam data sensor dari waktu ke waktu, biasanya menggunakan baterai sebagai sumber daya utama. Data logger diletakkan pada titik tertentu untuk memantau kondisi suatu lokasi atau makhluk hidup dalam jangka waktu yang panjang. Jika baterai pada sistem data logger habis, maka baterai perlu di isi ulang atau diganti untuk melanjutkan operasi pemantauan. Salah satu metode untuk memperpanjang masa pakai sistem adalah menggunakan metode low power computing. Pada penelitian ini dilakukan analisis terhadap metode low power computing scheduling, sleep mode, MOSFET dan Hibrida yang diterapkan pada sistem data logger yang berbasis Arduino Nano ATmega328P. Pada perbandingan konsumsi energi dalam 10 detik, sistem data logger tanpa menggunakan low power membutuhkan energi sebesar 0.7257 mWh. Dengan menerapkan scheduling, sistem dapat menghemat energi menjadi 0.4724 mWh. Dengan menerapkan sleep mode, sistem dapat menghemat energi menjadi 0.3465 mWh. Dengan menerapkan MOSFET sebagai saklar perangkat eksternal, sistem dapat menghemat energi menjadi 0.3453 mWh dalam waktu 10 detik. Dengan menerapkanmetode lowpower hibrida, metode ini menjadimetode paling hemat dibandingkan ketiga metode low power lainnya dengan konsumsi 0.2112 mWh.
English Abstract
Precision agriculture is a management strategy in agriculture that collects, processes, and analyzes data and combines it with other information as the basis for making management decisions. Decision making is carried out according to predictions to increase the efficiency of resource use, productivity, quality, profitability, and sustainability of agricultural production. Precision agriculture can be implemented using a data logger to record the condition of a farm over a long period of time. A data logger is a system that records sensor data over time, usually using a battery as the main power source. Data loggers are placed at a certain point to monitor the condition of a location or living thing for a long period of time. If the battery in the data logger system runs out, it will need to be recharged or replaced to continue monitoring operations. One method to extend the life of the system is to use the low power computing method. In this study, an analysis of the low power computing scheduling, sleep mode, MOSFET and Hybrid methods was carried out on a data logger system based on Arduino Nano ATmega328P. In the comparison of energy consumption in 10 seconds, the data logger system without using low power requires energy of 0.7257 mWh. By implementing scheduling, the system can save energy to 0.4724 mWh. By implementing sleep mode, the system can save energy to 0.3465 mWh. By implementing a MOSFET as an external device switch, the system can save energy to 0.3453 mWh in 10 seconds. By applying the low power hybrid method, this method is the most efficient method compared to the other three low power methods with a consumption of 0.2112 mWh.
Item Type: | Thesis (Magister) |
---|---|
Identification Number: | 042315 |
Uncontrolled Keywords: | data logger, precision agriculture, low power computing, green computring - data logger, precision agriculture, low power computing, green computing |
Divisions: | S2/S3 > Magister Ilmu Komputer, Fakultas Ilmu Komputer |
Depositing User: | Unnamed user with username suprihatin |
Date Deposited: | 12 Jan 2024 07:18 |
Last Modified: | 12 Jan 2024 07:18 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/209285 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
JEFFRY ATUR FIRDAUS.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2024. Download (7MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |