Penentuan Aktivitas Antioksidan dan Total Fenol ekstrak Bajakah (Spatholobus Littoralis Hassk.) Hasil Ekstraksi Dengan Metode Ultrasonic Assisted Extraction (UAE) (Kajian Perbandingan Kadar Etanol dan Lama Waktu Ekstraksi)

Tanjung, Bagas Satria Augi and Dr. Ir. Susinggih Wijana, MS and Beauty Suestining Diyah, ST, MT, Ph.D (2023) Penentuan Aktivitas Antioksidan dan Total Fenol ekstrak Bajakah (Spatholobus Littoralis Hassk.) Hasil Ekstraksi Dengan Metode Ultrasonic Assisted Extraction (UAE) (Kajian Perbandingan Kadar Etanol dan Lama Waktu Ekstraksi). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tanaman bajakah (Spatholobus littoralis Hassk.) merupakan tanaman merambat dari genus Spatholobus yang umumnya dapat ditemukan di daerah Kalimantan dan Bangka Belitung. Menurut Saputera dan Ayuchecaria (2018), pada tanaman bajakah mengandung berbagai antioksidan seperti fenolik, saponin, terpenoid dan tanin. Menurut Syarifah et al (2019) tanaman bajakah dapat digunakan sebagai antikanker dimana pada tanaman bajakah mengandung senyawa flavonoid yang bertindak sebagai antioksidan. Meskipun banyaknya manfaat yang terkandung dalam tanaman bajakah, penelitian yang terkait dengan proses ekstraksi bajakah masih tergolong sedikit. Penelitian yang ada umumnya hanya menggunakan metode konvensional seperti metode maserasi dan soxhlet dan belum terdapat penelitian yang menggunakan cara nonkonvensional seperti metode Ultrasound-Assisted Extraction (UAE). Berdasarkan fenomena tersebut, pada penelitian ini akan dilakukan penelitian terkait metode ekstraksi bajakah menggunakan metode UAE. Parameter pada penelitian ini yaitu jumlah total fenol, aktivitas antioksidan dan total padatan terlarut yang dihasilkan oleh metode UAE. Metode penelitian yang dilakukan yaitu metode RAK dengan 2 faktor perlakuan yaitu Konsentrasi pelarut dan lama waktu ekstraksi. Konsentrasi pelarut yang digunakan yaitu etanol 70% dan Etanol 96%. Lama waktu yang digunakan yaitu 20, 30 dan 40 menit. Masing-masing perlakuan akan dilakukan 3 kali pengulangan sehingga diperoleh 18 unit percobaan. Selanjutnya akan dilakukan analisa terhadap nilai total fenol, aktivitas antioksidan dan total padatan terlarut sampel. Berdasarkan hasil analisa diketahui bahwa pada faktor lama waktu tidak mempengaruhi secara nyata terhadap nilai total fenol, aktivitas antioksidan dan total padatan terlarut sampel bajakah. Sedangkan faktor konsentrasi pelarut berpengaruh secara nyata terhadap nilai total fenol, aktivitas antioksidan dan total padatan terlarut sampel bajakah dimana terdapat beda nyata antara pelarut etanol 96% dan pelarut etanol 70%. Perlakuan terbaik pada penelitian ini adalah perlakuan sampel etanol 96% lama waktu 30 menit dengan nilai total fenol, aktivitas antioksidan dan total padatan terlarut secara berurut yaitu 265,27 mg GAE/g, 23,16 ppm (sangat kuat) dan 31.77 %Brix. Nilai total fenol dan nilai total padatan terlarut yang lebih tinggi serta aktivitas antioksidan yang lebih kuat pada perlakuan etanol 96% dibanding dengan etanol 70% dapat disebabkan karena kandungan pada sampel bajakah merupakan senyawa-senyawa fenolik yang memiliki kepolaran sedang yang lebih mendekati pelarut etanol 96% daripada pelarut etanol 70% seperti senyawa flavonoid. Selain itu nilai pelarut etanol 70% yang lebih rendah dapat disebabkan oleh tidak maksimalnya proses evaporasi yang disebabkan buih-buih gelembung yang muncul pada sampel etanol 70%.

English Abstract

The Bajakah plant (Spatholobus littoralis Hassk.) is a vine of the Spatholobus genus which can generally be found in Kalimantan and Bangka Belitung. According to Saputera and Ayuchecaria (2018), the Bajakah plant contains various antioxidants such as phenolics, saponins, terpenoids and tannins. According to Syarifah et al (2019) Bajakah plants can be used as anticancer where the Bajakah plants contain flavonoid compounds which act as antioxidants. Despite the many benefits contained in the Bajakah plant, research related to the Bajakah extraction process is still relatively small. Existing research generally only uses conventional methods such as maceration and soxhlet methods and there are no studies using non-conventional methods such as the Ultrasound-Assisted Extraction (UAE) method. Based on this phenomenon, this research will conduct research related to the pirated extraction method using the UAE method. The parameters in this study were the total amount of phenol and antioxidant activity produced by the UAE method. The research method used is the RAK method with 2 treatment factors, namely solvent concentration and extraction time. The concentration of the solvent used is 70% ethanol and 96% ethanol. The length of time used is 20, 30 and 40 minutes. Each treatment will be repeated 3 times to obtain 18 experimental units. Furthermore, an analysis will be carried out on the value of total phenol, antioxidant activity, total dissolved solids and sample yield. Based on the analysis results, it is known that the length of time factor does not affect the value of total phenol, antioxidant activity, total dissolved solids and the soaking of the Bajakah sample. Meanwhile, the solvent concentration factor affected the value of total phenol, antioxidant activity and total dissolved solids of the Bajakah sample where there was a significant difference between 96% ethanol solvent and 70% ethanol solvent. The best treatment in this study was the sampel 96% ethanol solvent, 30 minutes time) with values of total phenol, antioxidant activity and total dissolved solids respectively, namely 265.27 mg GAE/g, 23.16 ppm (very strong) and 31.77% Brix. The total phenol values and total dissolved solids values were higher as well as antioxidant activity which was stronger in the 96% ethanol treatment compared to 70% ethanol could be due to the content in the pirated sample being phenolic compounds that have moderate polarity which is closer to 96% ethanol solvent. than 70% ethanol solvents such as flavonoid compounds. In addition, the lower 70% ethanol solvent value can be caused by the non-maximum evaporation process caused by bubbles that appear in the 70% ethanol sample.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052310
Uncontrolled Keywords: antioksidan, bajakah, total fenol, UAE-antioxidant, bajakah, total phenol, UAE
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Unnamed user with email y13w@ub.ac.id
Date Deposited: 12 Jan 2024 03:49
Last Modified: 12 Jan 2024 03:49
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/209045
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Bagas Satria Augi Tanjung.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item