Yabarmase, Antonius Christian S.M. and Dr. Ir. Agus Dwi Wicaksono, Lic.rer.reg. and Dian Dinanti, ST., MT. (2023) Kajian Daya Dukung Pariwisata/Tourism Carrying Capacity (TCC) Objek Wisata Tongkonan Lempe Kabupaten Toraja Utara. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Agus Dwi Wicaksono, Lic.rer.reg. dan Dian Dinanti, ST., MT. Objek Wisata Tongkonan Lempe merupakan salah satu objek wisata di Kawasan Wisata Lolai yang terletak di Kecamatan Kapala Pitu, Kabupaten Toraja Utara. Kecamatan Kapala Pitu berdasarkan RTRW Kabupaten Toraja Utara Tahun 2012 – 2032 menjadi kawasan rawan tanah longsor. Namun pada kawasan wisata lolai terjadi pembukaan lahan secara besar-besaran untuk keperluan objek wisata tanpa memperhatikan dampak lingkungan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui kemampuan daya dukung ekologis dan daya dukung ekonomi di Objek Wisata Tongkonan Lempe. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode Cifuentes untuk mengetahui daya dukung ekologis yang terdiri dari analisis Daya Dukung Fisik (TCC), Daya Dukung Riil (RCC), Daya Dukung Manajemen (MCC), dan Daya Dukung Efektif (ECC). Sedangkan untuk mengetahui kemampuan daya dukung ekonomi menggunakan Analisis Biaya Manfaat. Hasil perhitungan analisis daya dukung lingkungan yang didapatkan rata-rata kunjungan wisatawan yang ditampung sebesar 31 wisatawan, yakni berada di bawah rata-rata kunjungan eksisting sebesar 122 wisatawan. Berdasarkan hasil analisis biaya manfaat didapatkan maksimal keuntungan bersih ekonomi yang muncul dengan kondisi tanpa gangguan terhadap lingkungan akan menghasilkan nilai yang diperoleh maksimal Rp17.236.000. Sehingga rekomendasi yang diberikan berupa melakukan penanaman kembali dengan menambah jenis vegetasi untuk meningkatkan nilai pada faktor koreksi diversitas flora, menambah jumlah petugas untuk meningkatkan pelayanan terutama pada saat waktu libur, serta melakukan pembatasan terhadap jumlah wisatawan.
English Abstract
Tongkonan Lempe is one of tourist attraction in Lolai Tourist Area in Kapala Pitu Subdistrict, North Toraja Regency. Based on North Toraja Regional Spatial Plan 2012-2023, Kapala Pitu Subdistrict was set as a landslide-prone area. However, in the Lolai tourist area, there was a large-scaling land-clearing for tourist objects without regard to environmental impact. The purpose of this study is to determine the Ecological Carrying Capacity and Economic Carrying Capacity of Tongkonan Lempe Tourism Object. The method used in this research is the Cifuentes Method to determine ecological carrying capacity which consists of Physical Carrying Capacity (PCC), Real Carrying Capacity (RCC), Management Carrying Capacity (MCC), and Effective Carrying Capacity (ECC). Meanwhile, to determine Economic Carrying Capacity use Cost Benefit Analysis. The Ecological Carrying Capacity result is to accommodate an average tourism number is 31 tourists, which is below of existing average tourism number of as many as 122 tourists. Based on Economic Carrying Capacity result, it is obtained that the maximum net economic profit that arises with conditions without disturbance to the environment will result in a maximum value of IDR17.236.000. So the recommendations are replanting by adding types of vegetation to increase the value of the flora diversity correction factor, increasing the number of officers to improve services, especially during holidays, and limiting the number of tourists.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 052307 |
Uncontrolled Keywords: | Tongkonan Lempe; Daya Dukung Lingkungan; Daya Dukung Ekonomi |
Subjects: | 300 Social sciences > 306 Culture and institutions > 306.4 Spesific aspects of culture > 306.48 Recreation and performing arts > 306.481 General topics of recreation > 306.481 9 Travel and tourism |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota |
Depositing User: | Unnamed user with username tunjungsari |
Date Deposited: | 12 Jan 2024 02:16 |
Last Modified: | 12 Jan 2024 02:16 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/208808 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
ANTONIUS CHRISTIAN S.M. YABARMASE.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2025. Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |