Estimasi Cadangan Karbon Menggunakan Indeks Vegetasi (NDVI) Di Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda

APRILIA, ASTIA RAHMA and Prof.Dr.Ir. Mochammad Munir,, MS. (2023) Estimasi Cadangan Karbon Menggunakan Indeks Vegetasi (NDVI) Di Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Hutan berfungsi sebagai penyerap karbon sehingga penting untuk mempertahankan fungsi suatu hutan. Cadangan karbon berkaitan erat dengan biomassa tanaman dan tanah. Pendekatan penginderaan jauh dengan transformasi indeks vegetasi dapat digunakan untuk mengetahui biomassa tanaman dan bahan organik tanah karena efektif untuk daerah yang luas dan biaya yang lebih murah. Tujuan dari penelitian ini antara lain, mengestimasi besarnya potensi cadangan karbon yag mampu disimpan dari berbagai tingkat kerapatan vegetasi dan memetakan persebarannya serta mengetahui tingkat akurasi perhitungan cadangan karbon dari nilai indeks vegetasi dan observasi lapang. Penelitian dilaksanakan bulan April 2023 hingga bulan Juni 2023 di Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda (Tahura Djuanda) Kota Bandung. Langkah penelitian yang dilakukan meliputi, pembuatan peta lokasi, pembuatan peta kerapatan vegetasi, penentuan titik sampel dengan menggunakan metode stratified sampling berdasarkan hasil dari pengkelasan nilai indeks vegetasi dan klasifikasi penggunaan lahan, dan observasi lapang. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan transek berbentuk persegi dengan ukuran 20 m x 20 m yang nantinya transek akan disebar secara porpusive random sampling yaitu, mempertimbangkan keterwakilan kondisi vegetasi dan aksesibilitas. Parameter penelitian meliputi, klasifikasi nilai NDVI, diameter pohon, tinggi pohon, berat jenis kayu, tutupan tajuk, %C-organik, biomassa pohon, cadangan karbon biomassa dan cadangan karbon tanah. Analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi dan regresi, dilanjutkan uji akurasi menggunakan RMSE dengan cara menghitung selisih antara cadangan karbon dilapangan dengan pemodelan regresi. Hasil penelitian menunjukkan nilai transformasi indeks vegetasi NDVI sebagian besar pada Kawasan Tahura Djuanda memiliki nilai NDVI berkisar antara 0,09 – 0,95 dengan kerapatan vegetasi di Tahura Djuanda termasuk kategori kerapatan vegetasi tinggi yang didominasi oleh pohon Tusam (Pinus Merkusii). Hasil uji statistik nilai NDVI dengan cadangan karbon terdapat koefisien korelasi (R) sebesar 0,68 dan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,46. Persamaan regresi yang dihasilkan adalah Y = 705,24X – 496,62 dan dilakukan uji akurasi dengan nilai RMSE sebesar 23,2% (RMSE <25%) menunjukkan bahwa kesalahan model pemodelan regresi dibandingkan dengan nilai di lapangan seebsar 23,2% sehingga model regresi tersebut dapat digunakan untuk estimasi cadangan karbon dan persamaan model regresi tidak berbeda nyata dengan cadangan karbon di lapangan. Estimasi cadangan karbon berdasarkan Bappenas (2010) termasuk kategori cadangan karbon tinggi (>100 ton-C/ha) dan cadangan karbon sedang (35-100 tonC/ha)

English Abstract

Forests function as carbon sinks so it is important to maintain the function of a forest. Carbon stocks are closely related to plant and soil biomass. The remote sensing approach with vegetation index transformation can be used to determine plant biomass and soil organic matter because it is effective for large areas and is cheaper. The objectives of this research include, among others, estimating the potential amount of carbon reserves that can be stored from various levels of vegetation density and mapping their distribution as well as determining the level of accuracy in calculating carbon reserves from vegetation index values and field observations. The research was carried out from April 2023 to June 2023 at Ir. Forest Park. H. Djuanda (Tahura Djuanda) Bandung City. The research steps carried out include making a location map, making a vegetation density map, determining sample points using the stratified sampling method based on the results of classifying vegetation index values and land use classification, and field observations. Sampling was carried out using rectangular transects measuring 20 m x 20 m, which later transects would be distributed using porpusive random sampling, that is, taking into account the representativeness of vegetation conditions and accessibility. Research parameters include classification of NDVI values, tree diameter, tree height, wood specific gravity, canopy cover, %C-organic, tree biomass, biomass carbon reserves and soil carbon reserves. The data analysis used is correlation and regression analysis, followed by accuracy testing using RMSE by calculating the difference between carbon reserves in the field using regression modeling. The research results show that the transformation value of the NDVI vegetation index for the most part in the Tahura Djuanda area has an NDVI value ranging from 0.09 - 0.95 with the vegetation density in Tahura Djuanda being in the high vegetation density category which is dominated by Tusam trees (Pinus Merkusii). The results of statistical tests on NDVI values with carbon reserves show a correlation coefficient (R) of 0.68 and a coefficient of determination (R2) of 0.46. The resulting regression equation is Y = 705.24 This regression can be used to estimate carbon stocks and the regression model equation is not significantly different from carbon stocks in the field. Carbon stock estimates based on Bappenas (2010) include categories carbon stock of high (>100 ton-C/ha) and medium (35- 100 ton-C/ha)

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052304
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: Unnamed user with username chikyta
Date Deposited: 11 Jan 2024 03:11
Last Modified: 11 Jan 2024 03:11
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/208026
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Astia Rahma Aprilia.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item