Pengaruh Tata Letak Tanam Pada Berbagai Varietas Kubis Bunga (Brassica Oleracea Var.Botrytis L.)

GIRSANG, SRIMAYANTI BR and Prof. Dr. Ir. Agus Suryanto, MS (2023) Pengaruh Tata Letak Tanam Pada Berbagai Varietas Kubis Bunga (Brassica Oleracea Var.Botrytis L.). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tanaman kubis bunga (Brassica oleraceae L.) adalah salah satu keluarga tanaman kubis-kubisan (Brassica) yang dikonsumsi bagian bunga tanaman. Kubis bunga merupakan salah satu komoditas pertanian dengan permintaan pasar yang cukup tinggi karena memiliki banyak manfaat serta mengandung banyak vitamin dan mineral. Akan tetapi, produksi kubis bunga pertahun masih belum bisa menyeimbangi kebutuhan pasar seiring dengan pertumbuhan penduduk yang semakin tinggi. Hasil produksi tanaman kubis bunga pada tahun 2013 hingga tahun 2015 mengalami penurunan produksi dari 151.288 ton menjadi 118.394 ton. Penurunan hasil dipengaruhi oleh pemilihan varietas yang belum tepat sehingga mempengaruhi pertumbuhan dan hasil produksi tanaman kubis bunga khususnya untuk ditanami di dataran rendah. Selain dari varietas masalah yang juga ditemui dalam budidaya ialah terjadinya persaingan antar tanaman untuk mendapatkan unsur hara, cahaya matahari, air ataupun ruang tumbuh untuk tanaman itu sendiri. Maka diperlukan beberapa sistem tanam untuk mengendalikan permasalahan tersebut salah satunya dengan pengaturan pola jarak tanam atau pola tata letak tanaman. Pengaturan tata letak dapat dilakukan dengan menggunakan tata letak penanaman zig-zag dan tata letak bujur sangkar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis varietas dan penggunaan tata letak yang lebih baik terhadap pertumbuhan dan hasil produksi tanaman kubis bunga (Brassica oleracea var. botrytis, L.). Hipotesis penelitian ini adalah perlakuan dengan tata letak zig-zag dengan varietas PM 126 mampu memberikan pertumbuhan dan hasil produksi yang lebih baik pada tanaman kubis bunga (Brassica oleracea var. botrytis, L.) dibanding perlakuan bujur sangkar dengan varietas Bima dan Orient. Penelitian dilaksanakan pada bulan Maret hingga bulan Juni 2023 yang bertempat di Kebun Percobaan Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya yang berlokasi di Kelurahan Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur, jenis tanah inseptisol dengan ketinggian tempat 440-460 mdpl, suhu rata- rata sebesar 24 -25 °C dan curah hujan rata-rata bulanan sebesar 128,37 mm. Alat yang digunakan dalam penelitian ini diantaranya adalah tray, cangkul, alat tulis, timbangan, oven, penggaris, meteran, kalkulator, jangka sorong, ember, kertas coklat, alvaboard, sprayer gendong elektrik, kain merah dan kamera/alat dokumentasi. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah tanah, air, kompos, benih kubis bunga varietas PM 126, Orient dan Bima, pupuk NPK Mutiara (16:16:16) , serta insektisida merek Dextrin 260 EC. Rancangan penelitian yang digunakan yaitu Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari macam 3 varietas dan 2 tata letak penanaman sehingga didapatkan 6 kombinasi perlakuan dengan 4 ulangan, yaitu : P1: Varietas Orient + Bujur sangkar, P2: Varietas Orient + Zig-zag, P3: Varietas PM 126 + Bujur sangkar, P4: Varietas PM 126 + Zig-zag, P5: Varietas Bima + Bujur sangkar, P6: Varietas Bima + Zig-zag. Pelaksanaan percobaan dimulai dengan penyemaian, persiapan lahan, penanaman, pemeliharaan tanaman dan panen. Pengamatan yang dilakukan yaitu pengamatan tinggi tanaman, jumlah daun, luas daun, diameter bunga, bobot bunga per tanaman dan hasil per hektar. Setelah data pengamatan percobaan vi didapatkan dilakukan analisis data menggunakan ANOVA dengan uji F dengan taraf 5. Apabila hasil analisis ragam memberikan pengaruh nyata, maka dilanjutkan dengan uji Beda Nyata Jujur (BNJ) pada taraf 5. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Varietas Orient, PM 126 dan Bima dengan tata letak tanam bujur sangkar dibandingkan dengan varietas Bima dengan tata letak tanam zig-zag memperoleh panjang tanaman yang sama dan relatif lebih panjang, Varietas Orient dan PM 126 dengan tata letak tanam bujur sangkar dan zig-zag memperoleh hasil daun yang relatif lebih besar dari pada varietas Bima dengan tata letak tanam zig-zag. Varietas Orient, PM 126 dan terutama Bima dengan berbagai perlakuan tata letak tanam memberikan hasil per tanaman dan per hektar yang sama yaitu berkisar antara 239,38-253,4 g/tanaman dan 17.95- 19.00 ton.ha-1.

English Abstract

The cauliflower plant (Brassica oleraceae L.) is one of the cabbage (Brassica) plant families which is consumed by the flower parts of the plant. Cauliflower is one of the agricultural commodities with high market demand because it has many benefits and contains lots of vitamins and minerals. However, cauliflower production per year is still not able to balance market demand in line with higher population growth. Cauliflower production from 2013 to 2015 decreased from 151,288 tons to 118,394 tons. The decrease in yield was affected by the selection of varieties that were not appropriate it affected the growth and production of cauliflower, especially for planting in the lowlands. Apart from the variety, the problem that is also encountered in cultivation is competition between plants to get nutrients, sunlight, water, or space to grow for the plants themselves. So we need several cropping systems to control this problem, one of which is by setting a spacing pattern or a plant layout pattern. Layout settings can be done using a zig-zag planting layout and a square layout. The purpose of this study was to determine the types of varieties and the use of better layouts on the growth and production of cauliflower (Brassica oleracea var. botrytis, L.). This study hypothesized that treatment with a zig-zag layout with PM 126 variety was able to provide better growth and production yields for cauliflower (Brassica oleracea var. botrytis, L.) compared to square treatment with Bima and Orient varieties. The research was conducted from March to June 2023 and took place at the Experimental Garden of the Faculty of Agriculture, University of Brawijaya, located in Jatimulyo Village, Lowokwaru District, Malang City, East Java. Inceptisol soil type with an altitude of 440-460 meters above sea level, an average temperature of 24 -25 °C, and a monthly average rainfall of 128.37 mm. The tools used in this study included trays, hoes, stationery, scales, oven, ruler, tape measure, calculator, caliper, bucket, brown paper, alvaboard, an electric carrying sprayer, a red cloth, and camera/documentation tool. The materials used in this study were soil, water, compost, cauliflower seeds of PM 126, Orient and Bima varieties, NPK Mutiara (16:16:16) fertilizer, and Dextrin 260 EC insecticide. The research design used was a randomized block design (RBD) consisting of 3 varieties and 2 planting layouts so that 6 treatment combinations with 4 replications were obtained, namely: P1: Orient variety + Square, P2: Orient variety + Zig-zag, P3: PM 126 variety + Square, P4: PM 126 variety + Zig-zag, P5: Bima variety + Square, P6: Bima variety + Zig-zag. The experiment started with seeding, land preparation, planting, plant maintenance, and harvesting. The observations made were plant height, number of leaves, leaf area, flower diameter, flower weight per plant, and yield per hectare. After the experimental observation data were obtained, data analysis was carried out using ANOVA with the F test at a level of 5%. If the results of the analysis of variance have a significant effect, then proceed with the Honest Significant Difference (HSD) test at the 5% level. The results of this study indicate that the Orient, PM 126, and Bima varieties with a square planting layout compared to the Bima variety with a zig- zag planting layout obtained the same plant length and are relatively longer, the viii Orient and PM 126 varieties with a square planting layout and zig-zag yields relatively larger leaves than the Bima variety with a zig-zag planting layout. The Orient, PM 126, and especially Bima varieties with various planting layout treatments gave the same yields per plant and per hectare, ranging from 239.38- 253.4 g/plant and 17.95-19.00 ton.ha-1.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052304
Depositing User: Annisti Nurul F
Date Deposited: 10 Jan 2024 07:42
Last Modified: 10 Jan 2024 07:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/207375
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Srimayanti Girsang.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item