Analisis Potensi Serapan Karbon pada Rumput Laut Alami di Perairan Bawean Kabupaten Gresik

Kristanti, Valentina Arum and Prof. Dr. Rudianto,, MA and Andik Isdianto,, ST, MT (2023) Analisis Potensi Serapan Karbon pada Rumput Laut Alami di Perairan Bawean Kabupaten Gresik. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Rumput laut merupakan salah satu komponen penyerap karbon di ekosistem pesisir. Kemampuan rumput laut sebagai penyerap karbon masih jarang diteliti karena rumput laut tidak memiliki sistem akar, batang, dan daun sejati sehingga rumput laut tidak melakukan penyimpanan karbon dalam sedimen. Sehubungan dengan rumput laut yang tidak memiliki sistem akar, rumput laut menyimpan karbon pada biomassa. Selain memiliki kemampuan menyerap karbon, rumput laut dikenal sebagai penghasil hidrokoloid yang penting secara ekonomi. Salah satu wilayah dengan potensi rumput laut alami di Indonesia adalah Pulau Bawean. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis rumput laut yang terdapat di Pulau Bawean serta mengetahui potensi penyerapan karbon rumput laut menggunakan metode pengabuan. Selanjutnya potensi penyerapan tersebut diharapkan dapat menjadi dasar dalam pengelolaan rumput laut berkelanjutan di Pulau Bawean. Penelitian dilaksanakan di Pulau Bawean, Kabupaten Gresik pada bulan April Tahun 2023. Metode pengukuran karbon dilakukan pada 3 stasiun berbeda dengan COREMAP LIPI sebagai acuan dalam pengambilan data. Pengambilan data rumput laut dilakukan menggunakan transek kuadran berukuran 50 x 50 cm dengan jarak antar kuadran 25 m. Sampel rumput laut yang telah diambil kemudian dibersihkan dari substrat dan biota yang menempel, kemudian ditimbang beratnya sebagai berat basah. Selanjutnya sampel dikeringkan di dalam oven dengan suhu 60o selama 24 jam untuk mengetahui berat kering. Dilakukan pula pengabuan untuk menghitung karbon pada rumput laut menggunakan metode Loss of Ignition (LOI). Sebelum dilakukan pengabuan, sampel rumput laut diidentifikasi dengan mencocokkan hasil dokumentasi atau spesimen rumput laut dengan buku identifikasi melalui bentuk thallus dan klasifikasi pigmen. Pada penelitian ini parameter kualitas perairan diambil sebagai data pendukung lingkungan yang sesuai dengan kehidupan rumput laut, meliputi kecerahan, suhu, salinitas, pH, fosfat, dan nitrat. Berdasarkan hasil penelitian di perairan Pulau Bawean, ditemukan 6 spesies rumput laut alami dari 3 divisi berbeda meliputi Sargassum sp., Gracilaria sp., Padina australis, Halimeda tuna, Neomeris annulata, dan Caulerpa sp. Pada stasiun Pantai Cinta terdapat spesies Sargassum sp. dengan kerapatan jenis paling tinggi sebesar 48 individu/m2. Pada stasiun Gili Noko terdapat spesies Gracilaria sp. dengan kerapatan jenis paling tinggi sebesar 22,7 individu/m2. Pada stasiun Tanjung Ga’ang terdapat spesies Sargassum sp. dengan kerapatan jenis paling tinggi sebesar 42,7 individu/m2. Kerapatan jenis rumput laut dipengaruhi oleh substrat dan kualitas perairan. Stasiun penelitian yang memiliki potensi serapan karbon paling tinggi ialah stasiun Gili Noko sebesar 16.531,47 Mg C/ha, sedangkan stasiun yang memiliki potensi serapan karbon paling rendah ialah stasiun Pantai Cinta sebesar 8.211,42 Mg C/ha. Perbedaan potensi serapan karbon diakibatkan perbedaan serapan rumput laut dan luas tutupan rumput laut pada setiap stasiun.

English Abstract

Seaweed is one of the carbon-absorbing components of the coastal ecosystem. The capabilities of seaweed as a carbon absorber are still rarely studied because seaweeds do not have a roots, stems, and leaves system, so seaweed does not store carbon in sediments. In case that seaweed does not have a root system, seaweed store carbon on their biomass. In addition to having the ability to absorb carbon, seaweed is known as an economically important hydrocoloid producer. One of the regions with natural seaweed potential in Indonesia is Bawean Island. The study aims to identify the species of seaweed found on Bawean Island as well as to find out the potential for the absorption of carbon from seaweeds using the Loss on Ignition method. Subsequent absorption potential is expected to be the basis for sustainable seaweed management on Bawean Island. The research was conducted on Bawean Island, Gresik County in April 2023. The carbon measurement method is carried out at 3 different stations with COREMAP LIPI as a benchmark in data collection. Data gathering of seaweed is carried out using quadrant transecs of 50 x 50 cm with a distance between quadrants of 25 m. The samples of seaweed that have been taken are then cleaned from the substrate and adhesive biota, then weighed their weight as a wet weight. The sample is then dried in the oven at a temperature of 60o for 24 hours to determine the dry weight. Coal calculation of seaweed using the Loss of Ignition method (LOI). Before scratching, seaweed samples are identified by matching the results of the documentation or samples of seaweed with the identification book through thallus shape and pigment classification. In this study, water quality parameters were taken as environmental support data that corresponds to seaweed life, including brightness, temperature, salinity, pH, phosphate, and nitrate. Based on the results of research in the waters of Bawean Island, six species of natural seaweed from 3 different divisions were found including Sargassum sp., Gracilaria sp., Padina australis, Halimeda tuna, Neomeris annulata, and Caulerpa sp. At the Pantai Cinta station there is the species Sargassum sp. with the highest species density of 48 individuals/m2. At the Gili Noko station there is the species Gracilaria sp. with the highest species density of 22.7 individuals/m2. At Tanjung Ga’ang station there is the species Sargassum sp. with the highest species density of 42.7 individuals/m2. The density of marine grass species is influenced by the substrate and water quality. The research station with the highest carbon absorption potential is the Gili Noko station with 16.531,47 Mg C/ha, while the station that has the lowest carbon capture potential is Pantai Cinta station with 8.211,42 Mg C / ha. The difference in carbon absorption potential is due to the difference in seaweed absorptions and the extent of seaweed cover at each station.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0523080735
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 551 Geology, hydrology, meteorology > 551.4 Geomorphology and hydrosphere > 551.46 Oceanography and submarine geology
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Ilmu Kelautan
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 11 Jan 2024 04:16
Last Modified: 11 Jan 2024 04:16
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/206074
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Valentina Arum Kristanti.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item