Elzahidah, Romizah and Ade Yamindago,, S.Kel, MP, M.Sc, Ph.D and M. Arif As’adi,, S. Kel., M.Sc. (2023) Analisis Kelimpahan dan Distribusi Sampah Laut di Wilayah Mangrove Clungup Mangrove Conservation Tiga Warna (CMC Tiga Warna), Kabupaten Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Sampah laut telah menjadi salah satu permasalahan polusi di lingkungan perairan yang bersifat permanen karena sifatnya persisten, tetapi volume selalu bertambah seiring waktu. Salah satu ekosistem pesisir yang terdampak dengan keberadaan sampah laut adalah mangrove. Ekosistem mangrove yang unik karena dapat bertahan hidup di wilayah intertidal dengan adaptasi, salah satunya melalui akar. Hutan mangrove juga diperkirakan dapat menjadi tempat sampah laut terperangkap dan mengendap. Penumpukan sampah laut di mangrove dapat berdampak pada kesehatan mangrove maupun biota yang berasosiasi di dalamnya. Maka dari itu, perlunya mempelajari hubungan antara mangrove dengan sampah laut yang masuk. Lokasi penelitian ini berada di Clungup Mangrove Conservation (CMC) Tiga Warna, Desa Tambakrejo, Kabupaten Malang. Penelitian ini dilakukan selama bulan Mei 2023 hingga Juni 2023. Pengambilan data dilakukan di sembilan titik stasiun, di mana tiap stasiun akan dibagi menjadi lima plot menghasilkan 45 titik pengamatan. Data yang diambil adalah kerapatan mangrove dan kelimpahan sampah, menggunakan kombinasi metode survei mangrove oleh BROL dan survei sampah laut oleh NOAA yang telah dimodifikasi. Hasil survei sampah laut diklasifikasikan menurut panduan NOAA Marine Debris Item Categorization, kemudian dihitung, dan ditimbang berat keringnya. Data kerapatan mangrove dan kelimpahan sampah selanjutnya dianalisis menggunakan regresi linier dan korelasi untuk melihat hubungan antara keduanya. Dilanjutkan uji Kruskal-Wallis dan uji post hoc Benferroni untuk melihat perbedaan rata-rata kelimpahan di setiap stasiun. Enam spesies mangrove yang ditemukan, yaitu Rhizophora mucronata, Rhizophora stylosa, Rhizophora apiculata, Sonneratia alba, Ceriops tagal, Ceriops decandra, dan Xylocarpus muloccensis. Rhizophora stylosa mendominasi Stasiun 1, sedangkan Ceriops tagal banyak tumbuh di Stasiun 2 dan 3. Kerapatan jumlah total mangrove tertinggi berada di Stasiun 1 Titik 2 yaitu sebesar 0,32 individu/m2. Kerapatan vegetasi mangrove terendah Stasiun 3 Titik 3 dengan densitas sebesar 0,076 individu/m2. Stasiun 1 memiliki mean kelimpahan tertinggi dengan 0,187±0,11 item/plot, sedangkan yang terendah adalah Stasiun 3 yaitu 0,037±0,04 item/plot. Kelimpahan sampah laut tertinggi yaitu plastik dengan komposisi jumlah sebesar 90,92% dari komposisi berat 64,44%. Kelimpahan sampah terendah yaitu gelas sebesar 0,22%, sedangkan untuk komposisi berat terkecil yaitu logam sebesar 0,45%. Kerapatan Rhizhopora mucronata memiliki nilai regresi sebesar 0,012 (p<0,05) dengan R2 0,747, dan uji korelasi dengan nilai signifikansi sebesar 0,006 (p<0,05) dengan nilai koefisien korelasi 0,864. Selanjutnya spesies Sonneratia alba menghasilkan nilai regresi sebesar 0,18 (p<0,05) dan R2 bernilai 0,479, nilai korelasi sebesar 0,009 dengan koefisien korelasi Pearson sebesar 0,692.
English Abstract
Marine debris has become one of the most persistent pollution problems in the aquatic environment due to its persistency in the environment and the volume always increases over time. One of the coastal ecosystems affected by marine debris is mangrove. Mangrove is a unique ecosystem because they can survive in the intertidal region through their roots and leaves as their adaptation. Mangrove forest are also thought to be a place where marine debris is trapped and sunk. The accumulation of marine debris in mangroves can have an impact on the health of mangroves and the biota associated within. Therefore, it is necessary to study the relationship between mangroves and incoming marine debris. This research conducted at Clungup Mangrove Conservation (CMC) Tiga Warna, Tambakrejo Village, Malang Regency. The periode of this research was from May – June 2023. Data collection was carried out at nine station points, where each station would be divided into five plots, resulting with 45 observation points. The data collected were mangrove density and debris abundance, using a modification of combination of the BROL mangrove survey method and NOAA Marine Debris Shoreline Survey Field and Guide. The collected marine debris was classified according to NOAA Marine Debris Item Categorization Guide, counted, and weighed. Mangrove density and abundance data were then subjected to linear regression and Spearman correlation to see the relationship between the two. In addition, Kruskal-Wallis test and Benferroni post hoc test were conducted to see the difference in average abundance at each station. Mangrove species found in the study site are Rhizophora mucronata, Rhizophora stylosa, Rhizophora apiculata, Sonneratia alba, Ceriops tagal, Ceriops decandra, and Xylocarpus muloccensis. The species Rhizophora stylosa dominates Station 1, while Ceriops tagal grows mostly at Stations 2 and 3. The highest total mangrove density is at Station 1 Point 2, which is 0,32 individuals/m2. The lowest mangrove vegetation density was at Station 3 Point 3 with a density of 0,076 individuals/m2. Station 1 had the highest mean abundance with 0.187±0.11 items/plot, while the lowest was Station 3 with 0.037±0.04 items/plot. The highest abundance of marine debris was plastic with a total composition of 90.92% of the weight composition of 64.44%. The lowest abundance was glass with 0.22%, the smallest weight composition was metal at 0.45%. Rhizhopora mucronata density has a regression value of 0.012 (p<0.05) with R2 0.747, and a correlation value of 0.034 (p<0.05) with coefficient value of 0.71. Sonneratia alba produced a regression value of 0.018 (p<0.05) and R2 is 0.479, also a significant correlation with 0,009 and coeffiecient of 0,692.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0523080672 |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 551 Geology, hydrology, meteorology > 551.4 Geomorphology and hydrosphere > 551.46 Oceanography and submarine geology |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Ilmu Kelautan |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 04 Jan 2024 07:59 |
Last Modified: | 04 Jan 2024 07:59 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/205814 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Romizah Elzahidah.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2025. Download (5MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |