Diskripsi Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Karyawan (Studi Pada Koperasi Kanindo Syariah Malang).

Nirwanto, Aji Surya and Heru Susilo, DRS., MA. (2023) Diskripsi Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Karyawan (Studi Pada Koperasi Kanindo Syariah Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Salah satu badan usaha yang perlu mendapatkan porsi perhatian dari stakeholder adalah koperasi, hal ini disebabkan koperasi secara konstitusional menjadi amanat yang harus dijalankan oleh pemerintah. Koperasi menjadi satu- satunya lembaga atau badan ekonomi yang memiliki asas Pancasila dan kekeluargaan. Salah satu permasalahan internal koperasi yang sering menjadi penghambat untuk berkembang maju usahanya adalah Sumber Daya Manusia yang kurang kompeten. Sumber daya manusia merupakan salah satu unsur yang sangat menentukan keberhasilan suatu perusahaan. Sumber daya manusia merupakan tokoh sentral dalam organisasi maupun perusahaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, dengan fokus penelitian: 1) Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan Koperasi Syariah Kanindo; 2) Usaha-usaha yang dilakukan oleh Koperasi Kanindo Syariah dalam meningkatkan kinerja karyawannya; dan 3) Kinerja karyawan setelah mendapatkan program peningkatan kinerja oleh koperasi.. Penelitian ini berlokasi di Koperasi Kanindo Syariah dengan metode pengumpulan data berupa teknik wawancara dan dokumentasi, serta didukung oleh data pendukung yang didapatkan dari koperasi Kanindo Syariah. Sedangkan analisis data memanfaatkan model interaktif Miles, Hubarmann dan Saldana. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: 1) Faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan koperasi Kanindo Syariah adalah konsep kerja; ketrampilan; manajemen kepemimpinan; sistem pengupahan; dan sarana prasarana kerja; 2) Pihak direksi dan manajemen koperasi Kanindo Syariah telah melakukan berbagai usaha untuk meningkatkan kinerja karyawannya melalui peningkatan kapatasitas dan komptensi, pemberian motivasi dan pengembangan budaya organisasi; dan 3) Dari usaha yang telah dilakukan, ditemukan terdapat peningkatan kinerja karyawan yang berwujud adanya perkembangan kreativitas dan inovasi serta responsivitas karyawan sehingga berdampak langsung pada hasil pekerjaan yang semakin meningkat. Permasalahan utama dalam penelitian ini adalah kurangnya mendapatkan data yang berkaitan faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan koperasi Karyawan Koperasi Kanindo Syariah dikarenakan pandemi COVID-19 saat ini.

English Abstract

One of the business entities that need to get a share of attention from stakeholders is cooperatives, this is because cooperatives are constitutionally a mandate that must be carried out by the government. Cooperatives are the only institutions or economic bodies that have the principles of Pancasila and kinship. One of the internal problems of cooperatives that is often an obstacle to developing its business forward is the incompetent Human Resources. Human resources are one of the elements that determine the success of a company. Human resources are a central figure in organizations and companies. This study uses a descriptive qualitative approach, with the research focus: 1) Factors influencing the performance of Kanindo Syariah Cooperative employees; 2) Efforts made by the Kanindo Syariah Cooperative in improving the performance of its employees; and 3) Employee performance after getting a performance improvement program by the cooperative. This research is located in the Kanindo Syariah Cooperative with data collection methods in the form of interview and documentation techniques, and is supported by supporting data obtained from the Kanindo Syariah cooperative. Meanwhile, the data analysis used the interactive model of Miles, Hubarmann and Saldana. The results of the study conclude that: 1) The factors that influence the performance of Kanindo Syariah cooperative employees are the concept of work; skills; leadership management; remuneration system; and work infrastructure; 2) The board of directors and management of Kanindo Syariah cooperatives have made various efforts to improve the performance of their employees through increasing capacity and competence, providing motivation and developing organizational culture; and 3) From the efforts that have been made, it was found that there was an increase in employee performance in the form of the development of creativity and innovation as well as employee responsiveness so that it had a direct impact on increasing work results. The main problem in this study is the lack of data relating to factors that affect the performance of the Kanindo Syariah Cooperative employees due to the current COVID-19 pandemic..

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0523030300
Uncontrolled Keywords: Kinerja karyawan, faktor yang mempengaruhi kinerja.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 21 Dec 2023 03:43
Last Modified: 21 Dec 2023 03:43
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/205585
[thumbnail of DALAM MASA MEMBARGO] Text (DALAM MASA MEMBARGO)
Aji Surya Nirwanto.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item