Efektivitas Penerapan e-Litigasi Bagi Advokat dalam Menjalankan Peran dan Fungsinya terhadap Penanganan Perkara Perdata (Studi di Kantor Hukum Neratja Law Office)

Resi, - and Muhamad Soni Wijaya,, S.H., M.H (2023) Efektivitas Penerapan e-Litigasi Bagi Advokat dalam Menjalankan Peran dan Fungsinya terhadap Penanganan Perkara Perdata (Studi di Kantor Hukum Neratja Law Office). Diploma thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pengadilan elektronik merupakan inovasi baru dari Mahkamah Agung dalam memberikan pelayanan untuk memproses dan mengadili perkara pada lembaga peradilan yang dilakukan dengan memanfaatkan revitalisasi teknologi informasi dan komunikasi. Inovasi ini bertujuan untuk mempermudah bagi para pihak yang berperkara dengan menggunakan sarana digital. E-Litigasi hadir sebagai fitur tambahan dari instrumen pengadilan elektronik yaitu e-Court. Penambahan fitur e-Litigasi diharapkan dapat memaksimalkan sistem pengadilan elektronik di Indonesia. Persidangan secara elektronik atau e-Litigasi tentunya akan memberi pengaruh terhadap kinerja advokat sebagai penegak hukum yang telah diatur di dalam Pasal 5 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 18 Tahun 2003 tentang Advokat. Dalam beracara, ditemukan beberapa kendala yang dialami oleh advokat yang menerapkan sistem sidang elektronik (e-Litigasi). Berdasarkan hal tersebut, penulis menganalisis keefektivitasan penerapan e-litigasi bagi advokat dalam menyelesaikan perkara perdata. Penelitian ini dilihat dari jenisnya merupakan penelitian yuridis empiris, informasi yang disajikan bersumber dari wawancara, observasi dan dokumentasi yang dilakukan di Kantor Hukum Neratja Law Office. Sementara jika ditinjau dari sifatnya, penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat deskriptif kualitatif yang mengutarakan fakta-fakta nyata yang terjadi di lokasi penelitian. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa penerapan e-Litigasi bagi advokat terhadap penyelesaian perkara perdata dinilai sudah efektif dan memudahkan kinerja advokat dalam menjalankan peran dan fungsi. Dari 16 data perkara yang dijalankan oleh advokat dengan penerapan e-Litigasi, 14 perkara terlaksana tanpa ada kendala. Adapun kendala yang ditemukan merupakan kendala teknis yaitu ketidaktelitian petugas e-Court dalam menginput data di Pengadilan terkait dan minimnya pemahaman masyarakat (pengguna insidentil) tentang prosedur persidangan secara elektronik (e-Litigasi).

English Abstract

The Electronic Courts by Supreme Court are a new innovation in providing services for processing and adjudicating cases in judicial institutions, which are carried out by utilizing the revitalization of information and communication technology. This innovation aims to make it easier for litigants to use digital methods. E-Litigation is a feature of electronic court instruments such as e-Court. By adding the "e-Litigation" feature we expected to improve and maximize Indonesia's electronic court system. Electronic litigation trials will undoubtedly have an impact on the performance of advocates as law enforcement, as regulated in Article 5 of the Advocates Law of the Republic of Indonesia No. 18 of 2003. Several difficulties were encountered by advocates who used the electronic trial during the trial system of e-litigation. Based on this, the authors assess the effectiveness of implementing e-litigation for advocates in civil case resolution. This research is an empirical juridical research in the sense that the information presented comes from interviews, observations, and documentation conducted at the Neratja Law Office. Meanwhile, this research is a qualitative descriptive research that presents real facts that occurred at the research site. Based on the research, the use of e-Litigation for advocates in resolving civil disputes is effective and improves advocates' performance in carrying out their roles and functions. 14 of the 16 case data sets handled by advocates using e-Litigation were successfully resolved. The technical obstacles discovered were the inaccuracy of e-Court officers in entering data at the relevant court and a lack of public understanding of electronic trial procedures (by incidental users).

Item Type: Thesis (Diploma)
Identification Number: 0523170157
Uncontrolled Keywords: Efektivitas, E-Litigasi, Advokat, Perkara Perdata-Effectiveness, Advocate, E-Litigation, Civil Case
Divisions: Program Vokasi > D3 Administrasi Bisnis
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 08 Nov 2023 07:23
Last Modified: 08 Nov 2023 07:23
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/204348
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Resi.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item