Penerapan MPS (Man Power System) sebagai Sistem Informasi Manajemen pada Unit Personalia dan Legal PT. Karya Bintang Mandiri

Mukti, Nabila Dwihar Aprita and Saiful Rahman Yuniarto,, S.sos. MAB (2023) Penerapan MPS (Man Power System) sebagai Sistem Informasi Manajemen pada Unit Personalia dan Legal PT. Karya Bintang Mandiri. Diploma thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sistem informasi manajemen (SIM) merupakan sistem yang direncanakan untuk mengumpulkan, menyimpan, dan menyebarluaskan data berupa informasi yang dibutuhkan untuk melaksanakan berbagai fungsi manajemen. PT. Karya Bintang Mandiri menjadi salah satu perusahaan yang memanfaatkan sistem informasi sebagai media untuk mengelola seluruh kegiatan administrasi perusahaan. MPS (Man Power System) merupakan sebuah website yang dimiliki oleh PT. Karya Bintang Mandiri guna memonitoring segala kegiatan atau proses administrasi seluruh karyawan. Personalia dan legal sebagai bagian dari perusahaan yang mengoperasikan MPS guna memonitoring calon karyawan dari mulai mendaftar, merekrut, sampai dengan melaksanakan proses PKWT (Perjanjian Kerja Waktu Tertentu) dan penandatanganan kontrak. Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan MPS (Man Power System) sebagai sistem informasi manajemen pada unit personalia dan legal PT. Karya Bintang Mandiri. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode jenis penelitian kualitatif dengan metode penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa : (1) Penerapan MPS (Man Power System) mempermudah bagian personalia dan legal dalam mengelola administrasi perusahaan. (2) MPS (Man Power System) sebagai media untuk membantu proses PKWT (Perjanjian Kerja Waktu Tertentu) bagi calon karyawan. (3) Pengelolaan serta pemeliharaan sistem yang masih kurang optimal dan mengakibatkan seringnya mengalami gangguan.

English Abstract

Management information system (MIS) is a system designed to collect, store and disseminate data in the form of information needed to carry out various management functions. PT. Karya Bintang Mandiri is one of the companies that utilizes information systems as a medium for managing all company administration activities. MPS (Man Power System) is a website owned by PT. Karya Bintang Mandiri to monitor all activities or administrative processes of all employees. Personnel and legal as part of a company that operates MPS to monitor prospective employees from registering, recruiting, to carrying out the PKWT (Specific Time Work Agreement) process and signing contracts. In this study aims to determine the application of MPS (Man Power System) as a management information system in the personnel and legal units of PT. Independent Star Works. This research was conducted using a qualitative research type method with descriptive research methods. Data collection techniques include observation, interviews, and documentation. The results of the research that has been done show that: (1) The implementation of MPS (Man Power System) makes it easier for personnel and legal divisions to manage company administration. (2) MPS (Man Power System) as a medium to assist the PKWT (Specific Time Work Agreement) process for prospective employees. (3) The management and maintenance of the system is still not optimal and results in frequent interruptions.

Item Type: Thesis (Diploma)
Identification Number: 0523170131
Uncontrolled Keywords: Penerapan, MPS (Man Power System), PKWT-Implementation, MPS (Man Power System), PKWT
Divisions: Program Vokasi > D3 Administrasi Bisnis
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 06 Nov 2023 07:02
Last Modified: 06 Nov 2023 07:02
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/204272
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Nabila Dwihar Aprita Mukti.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (10MB)

Actions (login required)

View Item View Item