Jannah, Alfita Jian Nurhikmatul and Okky Pramudhita, S.I.Kom.,M.I.Kom (2023) Strategi Public Relations Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Malang Dalam Menjaga Citra Pemerintah Kabupaten Malang. Diploma thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi public relations Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Malang dalam menjaga citra Pemerintah Kabupaten Malang serta rekomendasi lanjutan dari strategi program yang dilaksankan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dokumentasi, dan teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian diketahui bahwa : (1) Strategi Komunikasi Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Malang dalam menjaga citra Pemerintah Kabupaten Malang dilakukan dengan meningkatkan pelayanan publik melalui penyelenggaraan sebuah campaign #MalangBebasDisinformasi yang berkolaborasi dengan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM). Dengan menggunakan 10 tahapan perencanaan strategi, yaitu analisis, tujuan, public, pesan, strategi, taktik, skala waktu, sumber daya, evaluasi, dan tinjauan. (2) Rekomendasi keberlanjutan program ini dengan menginisiasi program lanjutan dengan konsep dan strategi yang lebih sempurna.
English Abstract
This research aims to find out the communication strategy of the Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Malang in maintaining the image of the Malang Regency Government and further recommendations from the program strategy implemented. The method used in this research is a qualitative approach with descriptive methods. Data collection techniques were carried out by observation, interviews, documentation, and data analysis techniques, namely data reduction, data presentation and conclusion drawing. From the results of the study it is known that: (1) The Communication Strategy of the Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Malang in maintaining the image of the Malang Regency Government is carried out by improving public services through organizing a campaign #MalangBebasDisinformasi in collaboration with the Kelompok Informasi Masyarakat (KIM). By using 10 stages of strategic planning, namely analysis, objectives, public, message, strategy, tactics, time scale, resources, evaluation, and review. (2) Recommendations for the sustainability of this program by initiating further programs with more perfect concepts and strategies.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Identification Number: | 0523170020 |
Uncontrolled Keywords: | Strategi Public Relations, Citra, Kelompok Informasi Masyarakat, Kampanye.Public Relations Strategy, Image, Community Information Group, Campaign. |
Divisions: | Program Vokasi > D3 Administrasi Bisnis |
Depositing User: | soegeng sugeng |
Date Deposited: | 27 Oct 2023 06:51 |
Last Modified: | 27 Oct 2023 06:51 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/204029 |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Alfita Jian Nurhikmatul Jannah.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2025. Download (4MB) |
Actions (login required)
View Item |