Pengaruh Kualitas Layanan terhadap Kepuasan Pasien (Survei kepada Pasien Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Simpang Lima Gumul KEDIRI)

Rania, Ghina and Prof. Drs. Achmad Fauzi DH,, MA. (2023) Pengaruh Kualitas Layanan terhadap Kepuasan Pasien (Survei kepada Pasien Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Simpang Lima Gumul KEDIRI). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh Kualitas Layanan yang terdiri dari variabel Daya Tanggap (X1), Empati (X2), Keandalan (X3), Jaminan (X4), dan Berwujud (X5) terhadap Kepuasan Konsumen (Y) di RSUD Simpang Lima Gumul Kediri secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksplanatori dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dengan menggunakan rumus Machin dan Campbell sehingga mendapatkan sampel sebanyak 116 orang responden. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Daya Tanggap (X1), Empati (X2), Keandalan (X3), Jaminan (X4) dan Berwujud (X5) berpengaruh secara simultan dan signifikan terhadap Kepuasan Pasien (Y). Sedangkan, masing-masing variabel Daya Tanggap (X1), Empati (X2), Keandalan (X3), Jaminan (X4) dan Berwujud (X5) berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap Kepuasan Pasien (Y).

English Abstract

This study aims to analyze and determine the effect of Service Quality consisting of Responsiveness (X1), Empathy (X2), Reliability (X3), Assurance (X4), and Tangible (X5) variables on Patient Satisfaction (Y) at Simpang Hospital. Five Kediri Gumul partially and simultaneously. This research uses explanatory research method with a quantitative approach. The sampling technique was non�probability sampling using the Machin and Champbell formulas, so a sample of 116 respondents was obtained. Data collection method in this research using questionnaire. Data analysis techniques in this research used descriptive analysis, classical assumption test, multiple linear regression analysis and hypothesis testing. The results of this research shows that variables Responsiveness (X1), Empathy (X2), Reliability (X3), Assurance (X4) and Tangibility (X5) have a simultaneous and significant effect on Patient Satisfaction (Y). Meanwhile, each variables Responsiveness (X1), Empathy (X2), Reliability (X3), Assurance (X4) and Tangibility (X5) obtained partially and significantly influenced Patient Satisfaction (Y).

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0523030177
Uncontrolled Keywords: Daya Tanggap, Empati, Keandalan, Jaminan, Berwujud, Kepuasan Pasien.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 18 Oct 2023 06:00
Last Modified: 18 Oct 2023 06:00
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/203691
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Ghina Rania.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item