Naftali, Dheeva Hayyu and Arcci Tusita, S.S., M.Hum. (2023) The Representation of Dating Violence as The Result of Male Domination Portrayed in Law School Korean Drama. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis representasi kekerasan dalam berpacaran akibat dominasi laki-laki yang digambarkan pada drama Korea, Law School. Dalam hal ini, representasi kekerasan dalam pacaran dapat ditelaah dengan melihat tingkat kekerasan dalam pacaran yang dikemukakan oleh Jill Murray. Ting-kat pertama adalah pelecehan verbal dan emosional melalui mencaci maki, menya-lahkan, memanipulasi, dan mengancam. Tingkat kedua mewakili pelecehan seksual melalui revenge porn atau penyebaran konten pornografi dan juga pemerkosaan. Kekerasan dalam berpacaran tingkat ketiga adalah kekerasan fisik termasuk menen-dang, mendorong, memukul dan bukti penganiayaan berupa surat keterangan medis. Penelitian ini mengungkapkan bahwa repesentasi kekerasan dalam berpaca-ran yang dilakukan oleh Youngchang sebagai tokoh laki-laki disebabkan oleh kelas sosial hierarki yang lebih tinggi. Hal ini sejalan dengan teori dominasi laki-laki oleh Sylvia Walby bahwa laki-laki menindas perempuan karena laki-laki menempati po-sisi yang lebih tinggi pada masyarakat patriarki.
English Abstract
This study aims at analyzing the representation of dating violence as the result of male domination portrayed in Law School Korean drama. In this case, the representation of dating violence can be examined with the levels of dating vio-lence proposed by Jill Murray. The first level is verbal and emotional abuse through name-calling, blaming, manipulating, guilt-tripping, and threatening. The second level represents sexual abuse through revenge porn and rape. The third level of dating violence is physical abuse including kicking, pushing, beating, and the medical certificate as proof of abuse. This study reveals that the representation of dating violence carried by Youngchang as the male character is caused by his higher social class hierarchy. In line with Sylvia Walby’s theory of male domina-tion, men oppressed women because men held a higher position in the patriarchal society.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0523120091 |
Uncontrolled Keywords: | Kekerasan dalam pacaran, Dominasi Laki-laki, Studi Film.Dating Violence, Male Domination, Film Studies. |
Subjects: | 400 Language > 420 English and Old English (Anglo-Saxon) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Inggris |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 05 Oct 2023 06:38 |
Last Modified: | 05 Oct 2023 06:38 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/203524 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Dheeva Hayyu Naftali.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2025. Download (1MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |