Pengendali Aliran Gas Hidrogen Pada Keluaran Proton Exchange Membrane Fuel Cell Dengan Beban Dinamis,

Alfalah, Muhammad Faqih and Waru Djuriatno, S.T., M.T and Dr. Tri Nurwati, S.T., M.T. (2023) Pengendali Aliran Gas Hidrogen Pada Keluaran Proton Exchange Membrane Fuel Cell Dengan Beban Dinamis,. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Energi adalah salah satu kebutuhan utama dalam kehidupan manusia. Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui seperti batu bara dan minyak bumi sekarang sudah mulai berkurang yang diakibatkan pemanfaatan manusia sebagai sumber energi secara belerbihan. Gas hidrogen merupakan sumber energi yang murah dan relatif mudah untuk didapatkan dibandingkan energi alternatif lainnya. Hidrogen memiliki ion elektron yang bisa menghasilkan energi listrik apabila bereaksi dengan oksigen menggunakan alat fuel cell sebagai jembatan dari permasalahan diatas yang merupakan teknologi energi terbarukan yang bersih, aman dan mempunyai kerapatan serta efisiensi energi yang tinggi. Fuel cell dengan membran polimer atau dikenal sebagai Proton Exchange Membrane Fuel Cell (PEMFC) merupakan suatu perangkat elektrokimia yang mengkonversi langsung energi kimia yang terkandung dalam bahan bakar menjadi dua energi yaitu energi panas yang harus dibuang dengan cara didinginkan dengan blower, sedangkan energi listrik yang dihasilkan dimanfaatkan sebagai sumber energi penggerak Pada penelitian ini digunakan metode pengujian untuk mengetahui bagaimana pengaruh masukan aliran gas hidrogen terhadap keluaran tegangan yang dihasilkan oleh PEMFC. Pada penelitian ini juga diambil data mengenai waktu, hidrogen yang terpakai, tegangan dan arus yang dihasilkan. Variasi yang dilakukan pada penelitian ini adalah memvariasikan jenis beban yang digunakan untuk mengetahui besarnya hambatan berpengatuh pada tegangan dan arus yang dihasilkan oleh fuel cell, Selain dilakukan perubahan variasi pada beban, dilakukan juga penelitian dengan melakukan variasi tekanan gas hidrogen pada tekanan tertentu. untuk mengetahui bagaimana pengaruhnya antara masukan gas hidrogen dan keluaran pada fuel cell. Didapatkan bahwa Pengaruh tekanan gas hidrogen terhadap tegangan fuel cell, flow dan volume gas hidrogen berbanding lurus. Dengan menggunakan fuel cell jenis PEM maka efisiensi yang didapat disekitar 58-60%. Daya berbanding lurus dengan beban yang digunakan dan semakin tinggi tekanan yang diberikan akan berpengaruh terhadap stack fuel cell yang digunakan

English Abstract

Energy is one of the main needs in human life. Resources that can produce energy are divided into two, namely non-renewable natural resources and renewable natural resources. Non-renewable natural resources such as coal and oil are now starting to decrease due to the excessive use of humans as a source of energy. Hydrogen gas is a cheap energy source and relatively easy to obtain compared to other alternative energies. Hydrogen has electron ions which can produce electrical energy when reacted with oxygen using a fuel cell as a bridge to the above problems which is a renewable energy technology that is clean, safe and has high energy density and efficiency. A fuel cell with a polymer membrane or known as a Proton Exchange Membrane Fuel Cell (PEMFC) is an electrochemical device that directly converts the chemical energy contained in the fuel into two energies, namely heat energy which must be removed by cooling it with a blower, while the electrical energy generated used as a source of propulsion energy In this study a test method was used to find out how the influence of the input flow of hydrogen gas on the output voltage generated by the PEMFC. In this study, data were also collected regarding time, hydrogen used, voltage and current generated. Variations carried out in this study are varying the type of load used to determine the amount of resistance that affects the voltage and current generated by the fuel cell. In addition to changing the variation in the load, research is also carried out by varying the pressure of hydrogen gas at a certain pressure. to find out how it affects the input of hydrogen gas and the output of the fuel cell. In this study it was found that the effect of hydrogen gas pressure on fuel cell voltage, flow and volume of hydrogen gas is directly proportional. By using a PEM type fuel cell, the efficiency obtained is around 58-60%. Power is directly proportional to the load used and the higher the pressure applied will affect the fuel cell stack used

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0523070309
Uncontrolled Keywords: Fuel Cell, Gas Hidrogen, PEMFC, tegangan, tekanan
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting > 621.38 Electronics, communications engineering > 621.381 Electronics
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 03 Oct 2023 07:04
Last Modified: 03 Oct 2023 07:04
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/203493
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Muhammad Faqih Al-Falah.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2025.

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item