Pinandito, Ilham Satriyo and Ar. Ir. Heru Sufianto, M.Arch.St, Ph.D, IAI and Ir. Rinawati P. Handajani, MT., IPM (2023) Perancangan Asrama Mahasiswa Universitas Darussalam Kampus Putri dengan Penerapan Desain Bioklimatik,. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Dalam pengembangan sebuah kawasan mengharuskan dibuat sebuah masterplan terlebih dahulu, begitu juga dengan pengembangan sebuah universitas. Seperti yang dilakukan oleh Universitas Darussalam Gontor, seiring dengan berjalannya waktu dan terus bertambahnya jumlah mahasiswa dari tahun ke tahun mendorong Universitas Darussalam Gontor untuk melakukan pengembangan kampus. Salah satu fungsi bangunan yang terdapat dalam Masterplan Yaitu Asrama Mahasiswa. Adanya asrama sangat penting karena Universitas Darussalam Gontor ini merupakan Universitas yang berbasis asrama, dimana setiap mahasiswanya diharuskan untuk tetap tinggal disana selama masa kuliah berlangsung. Acap kali pembangunan Asrama Mahasiswa ini kurang memperhatikan aspek kenyamanan bagi penggunanya karena hanya mempertimbangkan kapasitas dan juga biaya yang semurah mungkin. Akibatnya banyak bermunculan permasalahan baik kenyamanan hingga masalah kesehatan akibat kurang baiknya desain asrama. Permasalahan ini dapat diselesaikan dengan desain Asrama Mahasiswa yang menerapkan prinsip Bioklimatik. Selain itu dengan menggunakan desain bioklimatik yang memanfaatkan lingkungan bangunan yang terbangun nantinya dapat meminimalisir penggunaan pengondisian buatan sehingga tidak menghabiskan banyak energi. Untuk perancangan Asrama Mahasiswa ini menggunakan metode empirisme, yaitu dengan dasar pengalaman, hasil percobaan maupun temuan dari penelitian yang sudah ada sebelumnya. Dari data-data yang ada kemudian dilakukan analisis dan juga programming hingga didapat sebuah konsep yang kemudian diwujudkan menjadi sebuah bangunan. Bangunan yang didesain ini menerapkan parameter-parameter desain bioklimatik dengan tujuan dapat menyelesaikan permasalahan dengan mengoptimalkan potensi pada tapak. Hasil desain Asrama yang diperoleh berupa dua tipe Asrama yaitu tipe Fakultas Kedokteran dan tipe Fakultas Umum, kedua tipe ini menerapkan parameter bioklimatik yang sudah disesuaikan dengan potensi dari tapak akan dibangun nantinya sehingga dapat mengatasi permasalahan baik kenyamanan maupun kesehatan dengan optimalisasi potensi tapak.
English Abstract
The development of an area requires a master plan to be made first, as well as the development of a university. As carried out by Darussalam Gontor University, along with the passage of time and the increasing number of students from year to year encourages Darussalam Gontor University to carry out campus development. One of the building functions contained in the Master Plan is the Student Dormitory. The existence of a dormitory is very important because Darussalam Gontor University is a dormitory-based university, where each student is required to stay there during the lecture period. Often the construction of this Student Dormitory pays less attention to the comfort aspects for its users because it only considers capacity and also the cheapest possible cost. As a result, many problems arise from both comfort and health problems due to poor dormitory design. This problem can be solved by the design of student dormitories that apply bioclimatic principles. In addition, using a bioclimatic design that utilizes the built environment can minimize the use of artificial conditioning so that it does not consume a lot of energy. For the design of this Student Dormitory using the empiricism method, which is based on experience, experimental results and findings from previous research. From the existing data, analysis and programming are then carried out until a concept is obtained which is then realized into a building. This designed building applies bioclimatic design parameters with the aim of solving problems by optimizing the potential on the site. The results of the dormitory design obtained in the form of two types of dormitories, namely the Faculty of Medicine type and the General Faculty type, these two types apply bioclimatic parameters that have been adjusted to the potential of the site to be built later so as to overcome the problems of both comfort and health by optimizing the potential of the site.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 0523070253 |
Uncontrolled Keywords: | Asrama Mahasiswa, Arsitektur Bioklimatik, Empirisme |
Subjects: | 700 The Arts > 720 Architecture |
Divisions: | Fakultas Teknik > Arsitektur |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 29 Sep 2023 01:17 |
Last Modified: | 29 Sep 2023 01:17 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/203375 |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
ILHAM PINANDITO.pdf Restricted to Registered users only until 31 December 2025. Download (62MB) |
Actions (login required)
View Item |